13 Tempat Destinasi Wisata di Jogja Paling Terkenal dan Hits, Sudah Pernah Ke Sini?
13 tempat destinasi wisata di Jogja paling terkenal dan hits, sudah pernah ke sini? – Jogja tidak hanya dikenal sebagai kota pelajar dan kota kuliner saja. Ada banyak destinasi wisata, mulai dari wisata budaya hingga wisata alam yang sayang untuk dilewatkan.
Destinasi Wisata yang Terkenal dan Hits di Jogja
Daftar Isi
- Destinasi Wisata yang Terkenal dan Hits di Jogja
- 1. Taman Pelangi Jogja
- 2. Taman Pintar Yogyakarta
- 3. Sindu Kusuma Edupark (SKE)
- 4. Kampung Wisata Taman Sari
- 5. Keraton Yogyakarta
- 6. Museum Benteng Vrederburg
- 7. Tebing Breksi
- 8. Hutan Pinus Mangunan Dlingo
- 9. Bukit Bintang
- 10. Candi Prambanan
- 11. The World Landmarks – Merapi Park Yogyakarta
- 12. Puncak Pinus Becici
- 13. Gumuk Pasir Parangkusumo
Daftar Isi
- Destinasi Wisata yang Terkenal dan Hits di Jogja
- 1. Taman Pelangi Jogja
- 2. Taman Pintar Yogyakarta
- 3. Sindu Kusuma Edupark (SKE)
- 4. Kampung Wisata Taman Sari
- 5. Keraton Yogyakarta
- 6. Museum Benteng Vrederburg
- 7. Tebing Breksi
- 8. Hutan Pinus Mangunan Dlingo
- 9. Bukit Bintang
- 10. Candi Prambanan
- 11. The World Landmarks – Merapi Park Yogyakarta
- 12. Puncak Pinus Becici
- 13. Gumuk Pasir Parangkusumo
Bingung mengisi waktu untuk akhir pekan tapi ingin jalan-jalan di spot wisata hits Jogja? Ada banyak rekomendasi tempat terkenal di Jogja. Kamu bisa membuat kenangan manis di sana sekaligus mengabadikan momen dan mengunggahnya di media sosial.
Akses yang mudah menuju tempat wisata ditambah dengan sajian kuliner menarik di tempat wisata tersebut membuat wisatawan semakin penasaran. Pastikan kamu sudah menentukan destinasi wisata yang akan dikunjungi dan mempersiapkan diri.
Lokasi wisata yang terkenal dan hits di Jogja sebenarnya tersebar di berbagai lokasi. Misalnya saja ada yang terletak di tengah kota Yogyakarta, ada pula yang berada di Kabupaten Sleman, Kulonprogo, Gunungkidul, hingga di Bantul. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena pada artikel ini Mamikos akan mengulas destinasi wisata hits dan terkenal di Jogja yang bisa kamu kunjungi.
1. Taman Pelangi Jogja
Taman Pelangi Jogja adalah tempat wisata yang berlokasi di Jalan Ring Road Utara, Jongkang, Sariharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman. Di tempat ini, kamu bisa menyaksikan berbagai macam bentuk lampion yang unik, sehingga datang pada malam hari sangat direkomendasikan.
Taman Pelangi Jogja buka setiap hari. Kamu bisa datang mulai pukul 17.00 sampai 22.00 WIB. Biaya masuk lokasinya antara 15 ribu rupiah hingga 20 ribu rupiah. Jangan lupa berfoto dengan latar belakang lampion yang indah di sana.
2. Taman Pintar Yogyakarta
Wisata edukasi sekaligus rekreasi di Jogja dapat kamu peroleh dengan mengunjungi Taman Pintar Yogyakarta yang berlokasi di Jalan Panembahan Senopati No.1-3, Ngupasan, Kecamatan Gondomanan. Lokasi Taman Pintar cukup dekat dari Malioboro, sehingga kamu bisa berjalan kaki untuk mengaksesnya.
Taman Pintar Yogyakarta buka setiap hari mulai pukul 08.30 sampai 16.00 WIB. Di sana, kamu akan menemukan pameran interaktif dan banyak game dengan tema ilmu pengetahuan. Bahkan, tidak jarang lokasi Taman Pintar dijadikan tempat untuk belajar secara khusus dari sekolah.
Lokasi Taman Pintar Yogyakarta sangat strategis bisa kamu tuju menggunakan transportasi umum, seperti bus Trans Jogja. Selain bisa belajar dengan cara menyenangkan, ada stand makanan, tempat berbelanja buku, ATM, dan fasilitas tempat ibadah.
3. Sindu Kusuma Edupark (SKE)
Sindu Kusuma Edupark (SKE) berlokasi di Jalan Jambon, Kragilan, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman. Di tempat ini, terdapat berbagai macam wahana untuk anak-anak dan orang dewasa, seperti bianglala, segway, dan zipline.
Jika ingin datang ke Sindu Kusuma Edupark (SKE), memilih waktu pagi hari atau sore hari bisa menjadi solusi. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 – 18.00 kecuali pada hari tertentu. Biaya tiket masuk Sindu Kusuma Edupark bervariasi, mulai dari 20 ribu rupiah sampai 50 ribu rupiah untuk tiket terusan.
4. Kampung Wisata Taman Sari
Kampung Wisata Taman Sari merupakan tujuan wisata budaya yang sangat cocok bagi kamu yang ingin melihat kekayaan budaya Yogyakarta. Lokasinya berada di Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta. Kampung Wisata Taman Sari buka pukul 09.00 – 15.00, jadi kamu bisa datang pada pagi hari atau sore hari.
Untuk menuju Kampung Wisata Taman Sari, kamu bisa menggunakan transportasi umum seperti bus Trans Jogja atau menggunakan transportasi pribadi. Meskipun sudah berdiri sejak tahun 1758, bangunan Taman Sari tetap berdiri kokoh hingga saat ini.
5. Keraton Yogyakarta
Keraton Yogyakarta juga menjadi destinasi yang tidak kalah menarik dengan Taman Sari. Lokasi Keraton berada di Jalan Rotowijayan Blok No. 1, Panembahan, Kecamatan Kraton. Ketika sampai di sana, kamu akan langsung disambut dengan nuansa bangunan zaman dulu dengan suasana yang sangat khas.
Keraton Yogyakarta sebenarnya adalah istana resmi sultan dan dijadikan tempat tinggal keluarga kerajaan. Para wisatawan yang datang ke Keraton Yogyakarta bisa melihat benda-benda bersejarah dan melihat koleksi barang lainnya di museum.
6. Museum Benteng Vrederburg
Museum Benteng Vrederburg seperti namanya adalah sebuah benteng yang berada di dekat keraton, tepatnya di Jalan Margo Mulyo No.6, Ngupasan, Kecamatan Gondomanan. Benteng ini menjadi saksi berbagai macam peristiwa bersejarah yang terjadi di Yogyakarta sejak adanya kolonial Belanda.
Museum Benteng Vrederburg buka setiap hari kecuali Senin. Kamu bisa menuju Museum Benteng Vrederburg mulai pukul 08.00 – 15.00 WIB. Harga tiket masuk Museum Benteng Vrederburg sangat terjangkau karena di bawah 5 ribu rupiah. Fasilitas di dalamnya yang lengkap juga akan menambah kenyamanan pengunjung.
7. Tebing Breksi
Tebing Breksi menjadi destinasi wisata di Kabupaten Sleman, tepatnya di Jalan Desa Lengkong, RT.02/RW.17, Gunung Sari, Sambirejo, Kecamatan Prambanan. Jadi, kamu bisa menuju lokasi Tebing Breksi setelah wisata di Candi Prambanan atau candi di sekitarnya, seperti Candi Ijo.
Tebing Breksi buka pukul 06.00 – 22.00. Harga tiket masuk Tebing Breksi 10 ribu rupiah dan belum termasuk biaya parkir. Berfoto-foto di Tebing Breksi akan memberikan kenangan khusus yang tidak terlupakan. Tidak masalah jika kamu tidak mempunyai kamera profesional karena di Tebing Breksi sudah ada tukang foto dengan tarif seikhlasnya.
Untuk menghindari keramaian, datang ke Tebing Breksi pada saat hari kerja atau bukan hari libur nasional sangat disarankan. Jangan lupa pastikan kondisi kendaraan benar-benar baik dengan bensin yang terisi penuh karena medan ke lokasi cukup menanjak.
8. Hutan Pinus Mangunan Dlingo
Hutan Pinus Mangunan Dlingo merupakan lokasi wisata yang berlokasi di Kabupaten Bantul, tepatnya di Sukorame, Mangunan, Kecamatan Dlingo. Sebagai kawasan wisata andalan, ada banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan, mulai dari jalan-jalan, menikmati kuliner, hingga berfoto-foto dengan latar belakang hutan pinus.
Biaya masuk Hutan Pinus Mangunan Dlingo cukup terjangkau di bawah 10 ribu rupiah dan belum termasuk parkir. Ketika sampai di lokasi, kamu akan disambut udara sejuk dan pemandangan alam yang memanjakan mata. Bahkan, di sana terdapat jalur seperti panggung kayu untuk pengunjung melintas.
9. Bukit Bintang
Nikmati suasana malam hari yang tidak terlupakan dengan mengunjungi Bukit Bintang di Area Kebun, Srimulyo, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Bukit Bintang dikenal karena menyuguhkan pemandangan malam Yogyakarta dari ketinggian.
Kamu bisa melihat kerlip lampu dan kendaraan yang berlalu lalang dari kejauhan sambil menikmati kuliner di Bukit Bintang. Selain itu, di dekat lokasi Bukit Bintang terdapat lokasi wisata lain yang tidak kalah menarik, seperti HeHa Sky View.
10. Candi Prambanan
Wisata budaya di Candi Prambanan juga menjadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin menelusuri Yogyakarta. Lokasi candi berada di Jalan Raya Solo – Yogyakarta No.16, Kranggan, Bokoharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Candi Prambanan merupakan kompleks candi Hindu yang sudah berdiri sejak abad 9 M. Sebagai kompleks candi Hindu yang paling besar di Indonesia, kamu bisa menyaksikan banyak sejarah sekaligus menonton sendratari Ramayana yang diadakan pada waktu tertentu.
11. The World Landmarks – Merapi Park Yogyakarta
The World Landmarks, Merapi Park Yogyakarta, sangat cocok dikunjungi sebagai tempat wisata keluarga. Lokasinya berada di Jalan Kaliurang No.KM. 22.5, Banteng, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
The World Landmarks – Merapi Park Yogyakarta buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 17.00. Tersedia banyak spot foto yang instagramable dan fasilitas penunjang lainnya.
12. Puncak Pinus Becici
Wisata alam melihat pemandangan pohon pinus juga bisa kamu lakukan di Puncak Pinus Becici, Lokasi tempat tersebut berada di Gunungcilik, RT.07/RW.02, Gunung Cilik, Muntuk, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jika ingin melihat suasana pagi hari yang berkabut, datang pukul 06.00 bisa menjadi alternatif karena tempat ini sudah buka hingga pukul 22.00. Pengunjung akan disambut suasana alam yang asri dan memanjakan mata. Tentunya sudah ada fasilitas lengkap, seperti mushola, kios yang menjual berbagai macam suvenir, toilet, dan tempat makan.
13. Gumuk Pasir Parangkusumo
Ingin wisata alam yang tidak biasa? Cobalah datang ke Gumuk Pasir Parangkusumo yang berlokasi di Jalan Pantai Parangkusumo RT. 1 Grogol 10, Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tempat ini buka mulai pukul 07.00 – 18.00.
Gumuk Pasir Parangkusumo sangat dekat dari Pantai Parangtritis. Di lokasi tersebut, kamu bisa melihat kebun bunga matahari, melakukan seluncur pasir, dan mengambil foto dengan latar belakang pasir seperti gurun. Gumuk Pasir Parangkusumo termasuk salah satu gumuk pasir yang langka di dunia, sehingga sangat sayang jika dilewatkan.
Demikian informasi terkait 13 tempat destinasi wisata di Jogja paling terkenal dan hits, sudah pernah ke sini? Masih ada waktu untuk merencanakan kunjungan ke salah satu tempat wisata hits Jogja di atas.
Jika memungkinkan, kamu bisa meluangkan waktu setiap minggu untuk mengunjungi tempat berbeda. Sempatkan pula untuk melihat tempat wisata lainnya yang tidak jauh dari lokasi dan melakukan wisata kuliner agar semakin berkesan.
Apabila kamu datang dari luar Jogja dan ingin berwisata tanpa harus khawatir terkait mobilitas, sewalah tempat tinggal yang dekat dari lokasi. Gunakan aplikasi nyari kost Mamikos untuk mendapatkan kost nyaman yang dapat dihuni harian. Segera download aplikasinya, ya!
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: