10 Tempat Favorit di Kampus ITB Yang Wajib Kamu Tahu

Tempat Favorit Di Kampus ITB – Bagi kamu yang mendapatkan kesempatan untuk berkuliah di Institut Teknologi Bandung (ITB), mungkin artikel kali ini akan cukup bermanfaat untuk kamu. Sebelum kamu memasuki perkuliahan di ITB pada tahun ajaran baru ini, kamu tentunya wajib mengetahui seluk-beluk ITB terlebih dahulu. Sudahkah kamu mengetahui beberapa tempat favorit yang ada di kampus ITB? Jika belum, kamu wajib membaca informasi berikut ini.

Deretan Tempat Favorit Di Kampus ITB

img-z.okeinfo.net

Kerap disapa ITB, Institut Teknologi Bandung merupakan salah satu perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia yang berlokasi di kota Bandung. Selain memiliki suasana yang asri dan teduh, ternyata kampus ITB ini cukup ngangenin lho bagi para alumninya. Ada beberapa tempat favorit di kampus ITB yang membuat para alumni rindu dengan kampus ITB. Nah, berikut 10 tempat favorit di kampus ITB yang wajib untuk kamu ketahui:

1. Gerbang ITB

fotolau.files.wordpress.com

Untuk bisa menjangkau kampus ITB, tentunya kamu harus melewati gerbang depan terlebih dahulu bukan? Bagaimanapun, lewat gerbang kampus ITB inilah nantinya hidup barumu dimulai sebagai seorang mahasiswa. Kalau kamu cermat, di gerbang ini kamu bisa melihat rimbun bunga Petrea volubilis yang berbunga sekitar Juni-September dan mekar paling lebat Agustus. Bunga jenis ini bermekaran berbarengan dengan mulainya tahun ajaran baru, yang berarti momen disaat kamu melangkahkan kaki melewati gerbangnya nanti.

2. Plaza Widya Nusantara

upload.wikimedia.org

Setelah melewati gerbang kampus, kamu pun akan memasuki lingkungan kampus dan menemukan tempat favorit kedua di ITB. Apalagi kalau bukan Plaza Widya Nusantara yang kerap pula disebut dengan Plawid. Plaza Widya Nusantara ini sendiri adalah daerah air mancur dan kanal air yang ada di kampus ITB. Di tengah Plaza Widya Nusantara, terdapat kolam air mancur yang diberi nama Indonesia Tenggelam atau Intel.

Tunggu dulu, jangan berpikir yang bukan-bukan. Dinamai demikian karena di dasar kolam terdapat peta Indonesia. Plaza Widya Nusantara berada di antara empat laboratorium teknologi (labtek) kembar. Seperti namanya, keempat labtek ini memang kembar, cerminan satu sama lain. Selain itu, di Plaza Widya Nusantara juga terdapat Tugu Soekarno yang merupakan monumen peresmian ITB oleh Presiden Sukarno pada Maret 1959.

3. GKU Barat

3.bp.blogspot.com

Khusus untuk mahasiswa baru atau mahasiswa Tahap Persiapan Bersama (TPB) di ITB, nantinya kalian akan merasakan berkuliah di Gedung Kuliah Umum (GKU) Barat. Hampir seluruh mahasiswa TPB pasti akan merasakan bagaimana pusingnya kuliah di GKU Barat ini. Bagaimana tidak, GKU Barat ini memiliki bentuk tangga yang ungik sehingga cukup memusingkan mahasiswa yang berkuliah di sana. Tingkatan bangunan dibuat kurang sesuai dengan penomoran kode ruangan. Misalnya, kode 91XY menandakan GKU Barat (91) lantai X ruang Y. Lantai 1 pun disebut dengan lantai 0, dan begitulah seterusnya. Cukup membingungkan bukan?

Jika kamu merasa tidak bingung, berarti kamu cocok sekali kuliah di ITB. Singkatnya begini, jika kamu ingin ke ruang 9126, maka kamu harus menuju lantai 3. Namun anehnya, kamu mesti naik ke lantai 4 terlebih dahulu dan turun setengah lantai. Begitu pula untuk menuju lantai 2, kamu harus naik ke lantai 3 lebih dulu sebelum turun setengah lantai. Lokasi membingungkan dari ruangan pada GKU Barat ini diduga cerminan rumitnya pola pikir Sukarno yang memprakarsai pembangunan gedung kuliah ini.

4. Perpustakan Pusat

upload.wikimedia.org

Setiap kampus pasti memiliki yang namanya perpustakaan. Sebagai mahasiswa, tentunya kamu wajib untuk masuk ke perpustakaan. Nah, kampus pusat ITB ini terbilang cukup unik dari segi bentuk bangunan. Memiliki 4 lantai, gedung perpustakaan dibangun berundak-undak.

Bentuk perpustakaan ini sengaja didesain demikian sebagai perlambang buku atau tumpukan buku. Seperti kata pepatah klasik, buku adalah jendela dunia. Pengalaman hidup memang tak didapat dari buku, tapi buku menuntun kamu membuka cakrawala pemikiran lebih luas.

5. Masjid Salman

salmanitb.com

Seringkali tempat ibadah menjadi satu ikon yang unik bagi sebuah kampus, begitu juga dengan ITB yang memiliki Masjid Salman. Masjid Salman ini berada di selatan dan bagian belakang pada rangkaian Kampus Ganesha ITB. Masjid ini merupakan masjid kampus pertama di Indonesia yang menjadi ikon Kampus Ganesha ITB. Nama ‘Salman’ diambil dari nama sahabat Rasulullah, Salman Alfarisi yang merupakan seorang insinyur dari Persia.

Nama Salman pada masjid di ITB ini disematkan langsung oleh Presiden Sukarno. Yang membuat Masjid Salman ini cukup menarik adalah masjid ini tidak memiliki kubah dan tiang penyangga di bagian depannya. Ruang utama masjid hanya berupa ruang besar berlantai kayu yang disangga dinding berpintu kayu di sekitarnya. Masjid Salman merupakan masjid pertama di Indonesia yang menggunakan struktur seperti ini.

6. Labtek Biru

4.bp.blogspot.com

Berlokasi di sebelah utara Kampus Ganesha ITB, labtek XI ini biasa disebut labtek biru. Susunan labtek ini terlihat menyerupai trapesium yang dilapisi kaca. Labtek biru ini memanfaatkan konstruksi segitiga sebagai penyangga langit-langit dan teras karena kuat dan ringan. Desain ini dibuat untuk menyerupai bentun DNA, begitu juga dengan tangganya. Jika dilihat dari dalam, kamu akan merasa seperti di dalam virus T-4 yang memiliki filosofi DNA.

7. Titik Gaung

albadrln.files.wordpress.com

Berada di bagian utara kampus, tempat ini dikeliling oleh pepohonan hijau yang bisa dijadikan tempat bersantai dan dinamai DPR (Dibawah Pohon Rindang). Tempat ini adalah pertemuan dari dua titik yang berada di tengah lingkaran. Uniknya, jika kamu berdiri di pertemuan titik itu dan berteriak ke arah tertentu, kamu akan mendapatkan gaung pantulan dari teriakan itu dan suara yang dikeluarkan semakin membesar.

8. Tokema

itb.ac.id

Bagi mahasiswa baru, tentu mendengar kata Tokema akan cukup terdengar asing bukan? Ya, Tokema sendiri merupakan kepanjangan dari Toko Kesejahteraan Mahasiswa. Sama seperti kampus lain yang memiliki koperasi, ITB pun memiliki Tokema sebagai koperasi. Awal 1960-an, Dewan Mahasiswa ITB memiliki sebuah toko yang menjual kebutuhan mahasiswa ITB dengan harga jauh lebih murah dibanding harga pasar saat itu. Toko itu disebut Toko Kesejahteraan Mahasiswa.

Tokema sendiri berada dibawah kendali Dewan Eksekutif Makasiswa (Dema), sehingga sistem manajerialnya benar-benar dipegang oleh mahasiswa. Tokema berada di bawah Dema hingga Dema ITB dibubarkan pada 1978. Namun, meski Dema dibubarkan, Tokema tetap dipertahankan hingga tahun 1980. Tahun itu, mulai terpikir untuk mengubah status Tokema menjadi organisasi kemahasiswaan resmi agar kebermanfaatannya lebih dapat dirasakan mahasiswa. Akhirnya diputuskan untuk mengubah status Tokema menjadi Koperasi Mahasiswa dengan nama Koperasi Kesejahteraan Mahasiswa.

9. Lapangan Cinta

cdn.idntimes.com

Letak lapangan ini tepat di seberang lapangan basket ITB. Entah mengapa dikenal dengan nama Lapangan Cinta, tapi di tempat ini terdapat kursi batu tempat bersantai dan pohon-pohon rindang. Tak jarang terlihat banyak mahasiswa duduk bersantai dan berdiskusi di tempat ini.

10. Sunken Court

upload.wikimedia.org

Jika kamu merasa lelah kuliah seharian, pasti kamu merasa butuh rehat sebentar bukan? Tak perlu jauh-jauh mencari tempat nongkrong yang asyik karena di ITB sendiri terdapat Sunken Court di utara Kampus Ganesha. Sunken Court ini menjadi salah satu tempat berkumpul yang oke di ITB. Sunken Court juga kerap dijadikan sebagai tempat pertemuan atau berkumpul sekretariat Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

Nah, itu tadi 10 tempat favorit di kampus ITB yang wajib kamu ketahui. Sebelum kamu memasuki kampus ITB, ada baiknya kamu cermati dulu ya tempat-tempat di atas ya! Oh iya, jika kamu berencana ingin merantau di luar kota maka jangan lupa install aplikasi Mamikos di ponsel Android atau iOS kamu ya! Di aplikasi Mamikos, kamu bisa menemukan info sewa kost-kostan, apartemen, hingga rumah kontrakan di tanah air dengan praktis.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta