Tempat Kebun Teh Puncak Cisarua Bogor Beserta Harga Tiket Masuk, Jam Buka dan Pemandangan di Dalamnya

Tempat Kebun Teh Puncak Cisarua Bogor Beserta Harga Tiket Masuk, Jam Buka dan Pemandangan di Dalamnya — Menghabiskan liburan singkat atau sekadar meluangkan waktu bersama keluarga memang harus jadi agenda rutin yang kamu lakukan.

Oleh sebab itu, pada kali ini Mamikos punya rekomendasi tempat kebun teh Puncak Cisarua Bogor.

Bukan hanya rekomendasi tempat kebun teh puncak nya saja, tapi harga tiket masuk beserta jam operasional dan contoh pemandangannya juga bakal kamu ketahui.

Rekomendasi Tempat Kebun Teh Puncak Cisarua Bogor Terbaik

freepik.com/rawpixel.com

Puncak jadi salah satu kawasan wisata yang cukup populer. Di sana terdapat destinasi wisata pegunungan yang sudah tak asing lagi bagi wisatawan.

Sudah sejak lama, kawasan Puncak populer di kalangan para wisatawan, baik wisatawan domestik maupun mancanegara. Pemandangan alam dan sejuknya udara di sana jadi salah satu daya tarik yang sulit ditolak.

Oleh sebab itu, pada kali ini Mamikos punya rekomendasi tempat kebun teh puncak Cisarua Bogor untuk dapat masuk ke daftar destinasi yang akan dikunjungi nanti.

1. Kebun Teh Puncak Pass

sentul.city

Rekomendasi tempat kebun teh puncak Cisarua Bogor yang pertama adalah Kebun Teh Puncak Pass yang sesuai dengan namanya, lokasi kebun teh ini berada di Puncak Pas yang tak begitu jauh dari Warpat.

Apabila kamu datang ke sini, kamu dapat langsung memarkirkan kendaraan, baik kendaraan roda dua atau roda empat, di lahan parkir yang sudah disediakan pihak pengelola.

Lokasi lahan parkir untuk kendaraan roda dua berada di bagian bawah kebun teh, sementara lahan untuk roda empat berada di seberang jalan.

Dari tempat parkir tersebut, kamu perlu untuk menaiki anak tangga yang menanjak selama sekitar 5 sampai 10 menit untuk sampai puncak.

Sambil menanjak naik, kamu bakal menikmati keindahan kebun teh yang ada di sekeliling. Sesampainya di puncak, dijamin segala rasa lelah akan terbayar dengan hamparan kebun teh nan luas yang berada di ketinggian lebih kurang 1.000 mdpl.

Pemandangan Hijau ala Pegunungan yang Menyejukan Pandangan

Rasa penat yang kamu rasakan bakal hilang, tubuh dan pikiran juga terasa segar lagi saat kamu menyaksikan pemandangan teh dan pegunungan hijau yang memukau. Belum lagi sejuknya udara serta embusan angin yang menenangkan bakal kamu rasakan.

Tak sampai di situ, kamu juga bakal menikmati sejumlah titik foto yang Instagramable dan tersedia di lokasi. Jika kamu ingin berfoto di spot foto tersebut biasanya akan dikenai biaya tambahan oleh pihak pengelola.

Untuk tiket masuk ke kawasan kebun teh Puncak Bogor satu ini terbilang terjangkau yakni mulai dari Rp6.000 saja per orang.

Sambil menikmati keindahan alamnya, kamu dapat bersantai sambil menghangatkan tubuh dengan menyantap mi instan.

Atau jika tak ingin makan, kamu bisa memesan kopi, teh, cokelat panas atau bandrek panas di warung yang berada di sana.

Jangan ragu untuk bertanya tentang harganya terlebih dahulu. Salah-salah kamu nanti kaget jika tidak bertanya tentang harga makanan yang dijajakan di sana.

Karena HTM nya murah dan lokasinya juga mudah dijangkau, kebun teh Puncak Bogor satu ini terbilang cukup ramai dan dipadati pengunjung saat akhir pekan atau hari libur.

2. The Ciliwung Great Tea Estate

theciliwung.com

Rekomendasi tempat kebun teh puncak Cisarua Bogor versi Mamikos berikutnya adalah The Ciliwung Great Tea Estate yang jangan sampai kamu lewatkan apabila hendak berlibur.

Jika menuju Desa Tugu Utara, kamu akan menjumpai kebun teh Puncak Bogor populer yang dikenal sebagai The Ciliwung Great Tea Estate. Lokasi perkebunan teh satu ini cukup dekat dengan wisata hits bernama Melrimba Garden.

Karena memiliki area yang cukup luas, tak heran jika kebun teh ini harus kamu jelajahi menggunakan kendaraan, baik kendaraan roda dua atau kendaraan roda empat.

Perlu diwaspadai jika kamu hendak ke sini. Sebab jalan yang bakal kamu lalui terbilang berbatu dan menanjak.

Hal tersebut tak lepas dari pernyataan pihak Perhutani yang memang mewajibkan jalanan perkebunan bebas aspal.

Karenanya, kamu perlu lebih ekstra hati-hati dan waspada apabila ke sini. Pastikan juga kondisi kendaraan yang kamu pakai dalam keadaan prima.

Pemandangan Hijau ala Pegunungan yang Menyejukan Pandangan

Selain bakal menikmati keindahan perkebunan teh nya, di sini kamu juga bisa mencoba berbagai pilihan wahana menantang misalnya saja bertualang dengan ATV atau mobil Komodo.

Tidak sampai di situ, di balik hamparan teh serta perbukitan yang ditumbuhi pepohonan hijau, terdapat wisata Talaga Saat Puncak yang berair jernih dan belum tercemar.

Yang tak kalah unik danau tersebut adalah titik nol kilometer Sungai Ciliwung, lo. Untuk harga tiket masuk ke sini terbilang lebih mahal dibandingkan dengan rekomendasi wisata kebun teh sebelumnya.

Untuk bisa masuk ke sini, kamu perlu merogoh HTM mulai dari Rp20.00 pada hari biasa, dan Rp25.000 di akhir pekan atau tanggal merah.

Kamu juga bisa mengeluarkan biaya tambahan lainnya sebesar Rp10.000 apabila ingin menikmati Talaga Saat dan berfoto-foto di sana.

3. Agrowisata Gunung Mas

sabumiku.com

Agrowisata Gunung Mas jadi rekomendasi tempat kebun teh puncak Cisarua Bogor versi Mamikos kali ini. Bisa dibilang Agrowisata Gunung Mas jadi tempat wisata yang populer di kalangan pelancong.

Lokasi dari kebun teh satu ini berada di Jalan Raya Puncak KM 87, Desa Tugu Selatan, Kec. Cisarua, Kab. Bogor, Jawa Barat.

Di area Gunung Mas menawarkan kamu berbagai cara untuk menikmati hamparan teh luas yang sejuk di mata.

Beberapa kegiatan yang bisa kamu lakukan jika datang ke tempat wisata ini adalah menyusuri area dengan berkuda, berjalan kaki sambil ditemani pemandu hingga menaiki jembatan kayu yang sedang hits yakni tea bridge.

Aneka Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan

Tidak sampai di situ. Di kebun teh puncak Bogor satu ini tersedia wahana dan berbagai kegiatan menantang tak kalah menarik untuk kamu coba.

Mulai dari bermain/naik gantole, mobil ATV, flying fox, offroad, kolam renang, sepeda gunung, paralayang, paint ball, motocross mini, lapangan sepak bola dan tenis, area berkemah, dan bisa juga berkunjung ke pabrik teh yang ada di sana.

Jika kamu hendak ke kawasan wisata Gunung Mas ini, maka kamu perlu menyiapkan bujet mulai dari Rp15.500 yang berlaku mulai dari pengunjung anak yang usianya sudah 3 tahun.

Nantinya, tiket yang kamu bayarkan dapat ditukarkan dengan sebungkus teh. Namun harga tiket belum termasuk menikmati berbagai wahana yang sudah Mamikos sebutkan tadi.

Apabila kamu ingin menikmati kegiatan dan wahana yang disediakan di areal ini, maka kamu perlu menyiapkan bujet tambahan mulai dari Rp2.000 hingga Rp100.000 per kegiatan.

Jika kamu ingin mencoba bermain paralayang dan gantole, maka terdapat tiket masuk secara terpisah dan bisa dibilang sebagai kegiatan yang memiliki tarif tinggi yakni sekitar Rp300.000 per orang.

Sementara untuk sewa lahan parkir di sana kamu akan dikenai biaya mulai dari Rp2.500 untuk kendaraan roda dua, Rp7.500 untuk kendaraan roda empat dan Rp10.000 untuk bus.

4. Kebun Teh Cisarua

travel.detik.com

Lokasi dari Kebun Teh Cisaura ini berada di Tugu Selatan, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor. Di sini para pengunjung bakal menikmati hamparan kebun teh bak permadani hijau yang langsung menyegarkan pandangan.

Dikarenakan lokasinya berada sangat dekat di kaki Gunung Pangrango, makanya dari sini kamu dapat melihat puncak gunung tersebut dengan sangat jelas.

Selama berada di area kebun teh Puncak Bogor satu ini, kamu bakal menikmati sejumlah aktivitas khas di kebun teh.

Misalnya saja tea walk atau berkeliling menyusuri perkebunan teh ditemani pemandu, berfoto dengan latar belakang kebun teh yang hijau serta berkuda di area perkebunan.

Hal Seru yang Bisa Dilakukan di Kebun Teh Cisarua

Di bagian bawah area perkebunan, terdapat sungai kecil yang dapat kamu nikmati kesejukannya meski hanya sekadar bermain air saja.

Jika merasa tubuh kamu dingin, maka kamu dapat menyesap kopi atau teh panas ditemani kudapan ringan yang dijual di deretan warung yang ada di sana.

Tak hanya itu. Di area Kebun Teh Cisarua ini tersedia musala beserta mukena, sajadah, dan sarung bagi kamu umat Islam yang hendak beribadah.

Area perkebunan juga dilengkapi dengan toilet berbayar serta wahana taman kelinci yang seru.

Tak sedikit pengunjung yang mampir ke sini saat mereka baru saja menghabiskan liburan di vila atau menunggu kemacetan melenggang.

Maka sedar saran, kamu bisa datang ke sini saat hari biasa dan bukan akhir pekan.

Jika kamu hendak memasuki kawasan wisata ini, maka kamu perlu siapkan bujet mulai dari Rp 15.000 per orang. Nantinya tiket tersebut dapat ditukar dengan teh.

Sementara untuk menyewa lahan parkir juga masih terjangkau. Motor dikenai biaya sewa Rp3.000 dan jika kamu ingin menyewa kuda maka kamu perlu membayar sekitar Rp50.000.

5. Kebun Teh Riung Gunung

yourbandung.com

Kebun teh Puncak Bogor yang masuk rekomendasi tempat kebun teh puncak Cisarua Bogor versi Mamikos berikutnya adalah Kebun Teh Riung Gunung.

Di tempat wisata satu ini kamu bakal disuguhkan indahnya hamparan perkebunan teh nan hijau serta asrinya udara yang bakal menerpa wajah.

Selama berada di kawasan destinasi wisata ini, kamu dapat sekadar berjalan-jalan menyusuri perkebunan dengan yang tersedia sambil menikmati pemandangan.

Jika kamu datang ke sini pada pagi hari, bukan tidak mungkin kamu bakal berjumpa dengan pemetik teh dengan keranjang besar yang mereka pikul di punggung.

Hal Seru yang Bisa Dilakukan di Kebun Teh Riung Gunung

Di area Riung Gunung ini terdapat sebuah vila yang konon pernah menjadi kediaman Presiden pertama, Soekarno.

Berdasarkan cerita warga sekitar yang beredar, Soekarno kerap kali datang dengan helikopter dan terlihat menaiki tangga menuju vila tersebut.

Karena pernah menjadi tempat singgah, masyarakat setempat lalu menyebut vila tersebut sebagai petilasan Bung Karno.

Apabila kamu sudah bosan berkeliling, kamu dapat menikmati wahana dan fasilitas lain yang ada di area kebun teh Puncak Bogor satu ini.

Beberapa wahana yang bisa kamu nikmati antara lain terapi ikan, kolam renang, flying fox, playground, dan menyantap makanan di restoran dan kafe yang ada di sana.

Untuk harga tiket masuk ke sini, kamu perlu menyiapkan bujet mulai dari Rp 10.000. Tiket tersebut belum termasuk harga sewa lahan parkir serta wahana-wahana lain yang ingin kamu coba.

Ulasan tempat kebun teh Puncak Cisarua Bogor beserta harga tiket masuk, jam buka dan pemandangan di dalamnya kali ini harus Mamikos akhiri sampai di sini.

Mudah-mudahan saja apa yang sudah kamu baca pada ulasan tempat kebun teh puncak Cisarua Bogor di atas dapat menginspirasi dan menambah rekomendasi destinasi wisata akhir pekan nanti.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah