6 Tempat Kuliner di Kelapa Gading yang Enak dan Populer

6 Tempat Kuliner di Kelapa Gading yang Enak dan Populer – Sektor kuliner merupakan salah satu sektor yang wajib dimiliki oleh suatu daerah wisata untuk memanjakan para wisatawan.

Kelapa Gading merupakan salah satu kecamatan yang terletak di daerah Jakarta Utara yang cukup banyak dikunjungi oleh orang-orang.

Dalam artikel ini, Mamikos akan memberikan rekomendasi terbaik tempat di Kelapa Gading yang enak dan populer. Yuk, simak!

Tempat Kuliner di Kelapa Gading

foursquare.com

Tempat di Kelapa Gading tetap saja jadikan sebagai perhatian banyak orang karena bisa dijadikan sebagai lahan untuk investasi dan properti.

Karena daerah ini memang cukup strategis untuk mendapatkan semua sehingga banyak orang yang tetap berminat untuk tinggal di tempat tersebut.

Karena itulah jika sewaktu-waktu Anda pergi ke Kelapa Gading untuk urusan bisnis ataupun untuk berlibur, maka pastikan untuk mengunjungi beberapa destinasi kuliner terbaik dan terenak di tempat tersebut. 

Apabila belum mengetahui destinasi terbaik yang ada di dalam wilayah Kelapa Gading untuk sektor kuliner, maka simaklah informasi berikut ini.

Sebab, kami akan memberikan informasi lengkap mengenai beberapa rekomendasi tempat kuliner paling enak di Kelapa Gading untuk mengganjal perut Anda.

1. Ippeke Komachi

2pos.asia

Apabila Anda merupakan pecinta kuliner Jepang, maka wajib mengunjungi tempat kuliner ippeke komachi apabila pergi ke Kelapa Gading.

Sebab, ada salah satu fakta bahwa ternyata tempat kuliner ini merupakan restoran sushi Jepang yang ternyata sudah beroperasi selama 20 tahun.

Sehingga tempat kuliner di Kelapa Gading ini pastinya akan selalu ramai karena cita rasa dan kualitas yang sudah tidak perlu diragukan lagi.

Salah satu daya tarik dari restoran ini ialah dikarenakan adanya juru masaknya yang didatangkan langsung dari Jepang.

Apa saja sih yang bisa ditemukan pada restoran ini? Banyak sekali menu yang terdapat pada lokasi kuliner ini yaitu salah satunya adalah menu favoritnya sushi dan sashimi.

Untuk sushi dan sashimi segede juga cukup spesial karena menghadirkan ikan yang segar dan tebal. Selain itu terdapat juga burger steak set yang kualitasnya sangatlah premium.

2. Six Ounce Coffee

jktdelicacy.com

Berdasarkan dari namanya saja kita pasti tahu bahwa tempat tersebut merupakan salah satu coffee shop yang ada di Kelapa Gading.

Namun, tentu saja Anda tidak hanya akan menemui kopi saja di tempat tersebut karena ada beberapa menu kuliner yang enak dan menarik.

Tetapi bagi Anda jika seorang muslim maka perlu berhati-hati dalam memesan menu di tempat ini. Karena memang ada beberapa makanan yang tidak halal untuk dikonsumsi seperti daging babi.

Ada beberapa menu favorit yang banyak diincar oleh para wisatawan saat pergi ke lokasi tersebut, salah satunya ialah crispy pork belly.

Jika ingin makanan yang aman untuk dikonsumsi saat pergi ke tempat kuliner di Kelapa Gading ini maka bisa mencoba untuk pesan double cheese burger. Ada juga burger dengan daging babi yakni Two Little Pigs Burger.

3. Oh My Grill

oh-my-grill-tarakan.business.site

Jika Anda kangen dengan suasana BBQ dan ingin menyantapnya di Kelapa Gading, Maka kami menyarankan kepada Anda untuk mengunjungi oh my grill.

Tidak perlu khawatir saat mengunjungi restoran tersebut karena dijamin semua makanannya halal karena hanya menyediakan dua jenis pilihan daging yaitu ayam dan sapi.

Untuk paket yang disediakan di restoran ini terbagi menjadi dua paket yaitu spesial dan platinum.

Apabila Anda memilih paket spesial maka bisa mendapatkan daging dengan 4 jenis bumbu seperti lada hitam, manis, pedas, dan asin.

Sedangkan jika Anda pergi ke tempat kuliner di Kelapa Gading ini dan mengambil paket platinum, maka bisa mendapatkan tambahan daging.

Itu Anda bisa mendapatkan tambahan daging wagyu saikoro dan Tomo bara. Menariknya lagi Anda akan diberikan free flow free keju mozarella.

4. Wiro Sableng

rmol.id

Restoran seafood memang tidak bisa dihindari lagi pasti akan terjadi hampir semua daerah di Indonesia.

Karena itulah, jika Anda mengunjungi Kelapa Gading pastinya juga bisa mendapatkan restoran dengan jenis seperti itu khususnya jika mengunjungi Wiro sableng.

Tempat ini selalu ramai dan tidak pernah sepi akan pengunjung karena pelayanannya dan kepuasan pengunjung memang dapat dimaksimalkan.

Salah satu alasannya itu dikarenakan daging seafood dari makanan yang disajikan ternyata selalu tebal dan besar ukurannya.

Diantara banyaknya menu yang disediakan oleh restoran ini, ada beberapa menu favorit yang paling best seller.

Yakni, ikan bakar kecap dan seafood yang diolah dengan saus telur asin dan saus padang. Bagi Anda yang vegetarian, juga akan dimanjakan jika makan di tempat.

Sekarang tersedia juga beberapa pilihan sayur, dimana salah satu menu terbaiknya ialah tumis daun dewa.

Sehingga, restoran ini memang sangat sempurna untuk dijadikan sebagai pengisi perut bagi Anda yang ingin makanan sehat.

5. Bong Kopitown

zomato.com

Jika Anda mencari suatu tempat kuliner yang memiliki rasa enak serta memiliki suasana yang cukup unik, maka bong kopitown merupakan opsi paling tepat.

Dengan konsep tema yang unik, akan mengundang semua orang ingin mencoba nongkrong di tempat tersebut.

Sebab konsep dekorasi dari tempat ini cukup unik yaitu akan memberikan pesan kepada Anda layaknya makan di dalam penjara sungguhan.

Karena setiap bilik di tempat itu disekat dengan menggunakan jeruji besi. Selain itu ada juga nilai plus dari tempat kuliner di Kelapa Gading ini.

Sisi menarik lain dari tempat ini selain karena dekorasinya itu dikarenakan makanannya.

Sebab, tempat ini menyajikan beberapa makanan tradisional yang cukup terkenal di Indonesia. Beberapa di antaranya ialah seperti siomay dan roti panggang.

Mengenai menu khas yang ditawarkan di tempat ini ialah nasi penjara yang wajib untuk dicoba apabila pergi ke tempat tersebut.

Untuk mengunjungi tempat ini, Anda bisa datang dari jam 7 pagi sampai jam 11 malam setiap harinya.

6. Martabak Pecenongan 43

foursquare.com

Apabila Anda ingin pergi ke restoran di Kelapa Gading dan menghindari makanan berat seperti nasi, mungkin Anda bisa mencoba beberapa jajanan manis seperti martabak manis.

Jika pergi ke Kelapa Gading maka Anda bisa mendapatkan tampak seperti itu dengan mengunjungi martabak Pecenongan 43.

Restoran yang bisa kamu jumpai di jalan boulevard raya ini merupakan salah satu tempat yang cukup terkenal di mana menyaksikan beberapa variasi martabak manis.

Mengenai kualitasnya pun juga sudah tidak perlu diragukan lagi karena sudah dibuktikan dari begitu banyaknya orang meramaikan tempat itu.

Ada beberapa opsi rasa yang dapat dipilih saat memesan martabak tersebut yaitu seperti rasa kacang, coklat, pisang dan keju.

Untuk martabak dengan kelas lebih premium apakah bisa menggunakan topping Toblerone, ovaltine, Nutella dan lain-lain.

Jadi, apabila Anda pergi ke Kelapa Gading namun tidak tahu mengenai destinasi kuliner yang memiliki cita rasa enak, maka pergilah ke jalan ke Jl. Boulevard Raya.

Karena di sepanjang jalan tersebut Anda dapat menemukan berbagai tempat kuliner di Kelapa Gading seperti yang sudah disebutkan di atas.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah