8 Tempat Makan di Malang Murah dengan View Bagus & Instagramable

Jika kamu mencari rekomendasi tempat makan dengan pemandangan bagus di Malang, informasi di bawah ini tentu cukup menarik untuk kamu.

26 November 2023 Bella Carla

8 Tempat Makan di Malang Murah dengan View Bagus & Instagramable – Selain memiliki beragam jenis wisata alam yang menawan, Malang ternyata juga dikenal memiliki sederetan tempat kulineran yang wajib untuk kamu singgahi.

Selain menjanjikan sajian yang lezat, sejumlah tempat makan di Malang juga memiliki pemandangan alam yang menakjubkan. Kamu pun dapat mengunjungi tempat makan tersebut bersama keluarga ataupun kekasih.

Buat kamu yang butuh rekomendasi tempat makan dengan pemandangan bagus di Malang, informasi di bawah ini mungkin cukup menarik untuk kamu baca.

Berikut Deretan Tempat Makan di Malang yang Instagramable

8 Tempat Makan di Malang dengan View Bagus & Instagramable
asset.kompas.com

Malang menjadi salah satu kota di Jawa Timur yang kerap menjadi tujuan wisata sejak lama.

Kamu bisa menemukan beragam jenis wisata di Malang, mulai dari perbukitan, pegunungan, lembah hijau, kebun sayur, kebun buah, dan berbagai jenis wisata lainnya.

Indahnya pemandangan alam yang dimiliki oleh Malang ternyata tidak hanya dapat memajukan pariwisatanya saja, bahkan hal ini juga dimanfaatkan oleh para pebisnis. 

Kini, kamu dapat dengan mudah menemukan tempat makan atau restoran di Malang yang memiliki pemandangan menakjubkan.

Buat kamu yang ingin berlibur ke Malang dan ingin berwisata kuliner sambil menikmati suasana yang berbeda, berikut Mamikos berikan beberapa rekomendasi tempat makan dengan pemandangan alam yang bagus yang ada di Malang.

1. The Clubhouse 

8 Tempat Makan di Malang dengan View Bagus & Instagramable
media-cdn.tripadvisor.com

Rekomendasi tempat makan pertama dengan view bagus di Malang ada The Clubhouse.

Berlokasi di Jambuluwuk Resort, nama The Clubhouse cukup familiar karena menyajikan tempat makan dengan pemandangan gunung Panderman dari kejauhan.

Tak hanya itu saja, kamu juga bisa memanjakan mata kamu dengan melihat perkebunan hijau, hingga kerlap-kerlip lampu kota Malang ketika makan di tempat ini.

2. Pupuk Bawang

8 Tempat Makan di Malang dengan View Bagus & Instagramable
1.bp.blogspot.com

Jika kamu mencari tempat makan di Malang dengan pemandangan sawah dan lanskap hijau, maka Pupuk Bawang bisa menjadi tujuan.

Berlokasi di Jalan Panglima Sudirman Nomor 116, Pupuk Bawang berada tepat di kawasan kota Batu, Malang. Kamu bisa menyantap berbagai jenis menu makanan di sini, mulai dari makanan ringan hingga makanan berat.

Pupuk Bawang bisa menjadi tempat makan pilihan jika kamu ingin menikmati makan siang atau makan malam bersama keluarga. 

Close