8 Tempat Wisata di Bandar Lampung yang Lagi Hits, Cocok untuk Healing
Mendekati momen libur lebaran yang panjang, kamu pasti sudah menyiapkan beberapa rencana seperti berkunjung ke tempat wisata untuk plesir.
8 Tempat Wisata di Bandar Lampung yang Lagi Hits, Cocok untuk Healing — Di momen mendekati libur panjang seperti libur lebaran Idulfitri, masyarakat Indonesia biasanya mulai menyiapkan beberapa agenda.
Mulai dari berkumpul bersama keluarga besar hingga berpelesir ke tempat wisata bagus yang hits untuk healing atau refreshing.
Jika kamu membutuhkan rekomendasi tempat wisata di Bandar Lampung yang hits, maka kamu bisa cek postingan berikut ini.
Ide Tempat Wisata Bandar Lampung yang Populer Saat ini
Daftar Isi [hide]
- Ide Tempat Wisata Bandar Lampung yang Populer Saat ini
- 1. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Taman Kupu-Kupu Gita Persada
- 2. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Bukit Sakura
- 3. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Air Terjun Batu Putu
- 4. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Wira Garden
- 5. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Museum Lampung
- 6. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Puncak Mas Lampung
- 7. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Taman Wisata Lengkung Langit
- 8. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Bukit Aslan

Sebagaimana yang sudah Mamikos singgung sebelumnya di pembuka artikel, bahwa pada di kesempatan ini Mamikos akan menginformasikan tempat wisata di Bandar Lampung yang sedang hits.
Jadi, apabila kamu memerlukan rekomendasi destinasi wisata terbaru di Bandar Lampung tersebut, Mamikos sarankan cek postingan artikel pada kesempatan ini.
1. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Taman Kupu-Kupu Gita Persada

Taman Kupu-Kupu Gita Persada berlokasi di Kecamatan Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung yang berada di urutan pertama rekomendasi destinasi wisata Bandar Lampung kali ini.

Advertisement
Alasan mengapa destinasi wisata ini menjadi salah satu tempat yang menarik adalah karena di tempat ini terdapat sekitar 100 spesies kupu-kupu, lho.
Selain dapat menikmati keindahan dari spesies kupu-kupu yang ada di sini, kamu juga juga dapat menikmati berbagai kegiatan lainnya yang tak kalah menyenangkan.
Beberapa kegiatan tersebut antara lain mempelajari berbagai jenis kupu-kupu, mengamati siklus hidup dari kupu-kupu, menikmati keindahan alam di sekitar yang menjadi tempat hidup para kupu-kupu, hingga bersantai di rumah pohon yang ada di sana.
Bisa dibilang tempat wisata satu ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang ingin melepas lelah sambil menikmati pemandangan kupu-kupu yang mempesona.
Jika kamu hendak ke destinasi satu ini, kamu hanya perlu menempuh jarak lebih kurang 30 menit saja dari Kota Bandar Lampung.
2. Rekomendasi Tempat Wisata di Bandar Lampung: Bukit Sakura

Di urutan selanjutnya tempat wisata Bandar Lampung ada Bukit Sakura yang bakal memanjakan kamu dengan pemandangan sangat menawan yang disaksikan dari atas bukit.
Seperti dengan nama tempatnya, tempat wisata ini bakal mengajak kamu menikmati keindahan replika bunga Sakura dari Jepang.