Tindakan yang Dilakukan Pertama Kali agar Negosiasi Berjalan Lancar Adalah? Berikut Jawabannya

Agar negosiasi dapat berjalan dengan baik, kita perlu memperhatikan berbagai hal, salah satunya saat awal negosiasi.

15 April 2025 Fanny

Tindakan yang Dilakukan Pertama Kali agar Negosiasi Berjalan Lancar Adalah? Berikut Jawabannya โ€“ Merujuk pada KBBI, negosiasi merupakan proses dari adanya tawar-menawar melalui jalan berunding untuk dapat mencapai kesepakatan bersama. 

Biasanya, negosiasi ini dilakukan oleh satu pihak (baik organisasi atau kelompok) dengan pihak lainnya. 

Selain itu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan dalam proses negosiasi agar berjalan dengan baik, terutama ketika pertama kali dilakukan.๐Ÿค๐Ÿ“š๐Ÿ”

Bagian dari Proses Negosiasi yang Perlu Diperhatikan

Tindakan yang dilakukan pertama kali supaya proses dari negosiasi berjalan dengan lancar adalah โ€ฆ

a. Membandingkan berbagai pilihan
b. Memberikan alasan mengapa harus dibuat kesepakatan
c. Mengajak membuat kesepakatan
d. Mengevaluasi kekuatan serta komitmen bersama
e. Menetapkan serta menegaskan lagi tujuan dari negosiasi

Jawabannya: c. Mengajak membuat kesepakatan

Mengajak membuat kesepakatan merupakan langkah yang baik untuk awal negosiasi agar terciptanya kerja sama dan saling pengertian antara kedua belah pihak.

Adanya ajakan membuat kesepakatan sejak awal ini menunjukkan jika terdapat itikad baik, upaya dalam membangun kepercayan, hingga membantu menyadari jika kedua pihak memiliki tujuan akhir yang ingin dicapai.

Berbeda dengan beberapa pilihan ganda lain, yang biasanya muncul selama atau setelah proses dari kesepakatan.

Selain mengajak membuat kesepakatan, proses negosiasi yang dilakukan pertama kali juga memerlukan beberapa hal yang dilakukan agar bisa berjalan dengan lancar. Mengutip dari laman Kompas dan Detik, berikut adalah persiapannya:

1. Ketahui lebih dulu tujuan kita melakukan negosiasi
2. Ketahui juga keinginan dan kebutuhan kita 
3. Kenali pihak lain yang diajak negosiasi dari berbagai aspek
4. Persiapkan berbagai hal teknis untuk hari diadakannya negosiasi
5. Gunakanlah pendekatan pembicaraan yang bersifat bisnis, untuk menarik minat lawan bicara
6. Pembicaraan dapat langsung mengarah pada inti negosiasi, untuk menghindari kesan berbelit-belit dan pembicaraan yang tidak terarah

Perlu diingat, bahwa pihak-pihak yang melakukan negosiasi harus memahami jika sasaran negosiasi yang ingin dicapai adalah mencapai kesepakatan, bukan sekadar berbicara mengenai memenangkan perundingan.

Penutup 

Demikian, uraian singkat seputar negosiasi yang dapat kita pelajari. Telusuri pembahasan terkait lainnya mengenai negosiasi yang ada di blog Mamikos, seperti penjelasan tentang 7 Contoh Strategi Negosiasi yang Efektif.๐Ÿ“‘๐Ÿ”

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta

Close