7 Tips Cara Cegah Banjir di Kost Saat Musim Hujan Tiba

Simak 7 cara cegah banjir di kost yang telah Mamikos rangkumkan untuk membantu kamu mengatasi banjir saat musim hujan tiba berikut ini.

27 Oktober 2024 Almara Jati

Musim hujan terkadang menjadi masalah bagi beberapa daerah, terutama bagi daerah yang padat penduduk. Pasalnya, daerah padat penduduk cenderung kekurangan resapan air dan berisiko tinggi tergenang banjir ketika hujan deras datang.

Salah satu kawasan yang sering terancam tergenang banjir adalah kawasan yang terdapat banyak hunian kost dan juga termasuk salah satu kawasan padat penduduk.

Nah, kali ini Mamikos hendak membagikan beberapa tips cara cegah banjir di kost yang bisa kamu terapkan saat musim hujan tiba.๐ŸŒง๏ธโ˜”

Informasi Terbaru Tips Cara Cegah Banjir di Kost

Tips Cara Cegah Banjir di Kost Saat Musim Hujan Tiba
Getty Images/Andesign101

Memasuki akhir tahun, curah hujan biasanya semakin tinggi dan membuat risiko banjir semakin tinggi pula.

Kalau kamu tinggal di kost yang berada di kawasan padat penduduk atau kawasan lain yang sudah menjadi langganan banjir tiap tahun, maka sudah sepantasnya kamu bersiap-siap untuk mencegah banjir masuk ke dalam kamar kost kamu.

Kadang memang kamu tidak bisa mencegah banjir terjadi di wilayah sekitar kost kamu, tetapi kamu tetap bisa mencegah kamar kost kamu ikut tergenang banjir yang melanda.

Berikut ini adalah beberapa tips cara cegah banjir di kost yang bisa kamu terapkan untuk membuat kamar kost kamu aman dari genangan.

Daftar Lengkap Tips Cara Cegah Banjir di Kost

Saat hidup menjadi seorang anak kost, kamu mungkin akan mengalami beberapa masalah yang tak terelakkan.

Tak hanya seputar masalah dengan penghuni kost lain, kamu mungkin terancam terkena banjir karena beberapa alasan.

Bisa jadi kawasan sekitar kost yang memang menjadi langganan banjir, atau karena ada talang air bocor yang membuat kost kamu selalu kebanjiran setiap hujan deras datang.

Simak 7 cara cegah banjir di kost yang telah Mamikos rangkumkan untuk membantu kamu mengatasi banjir saat musim hujan tiba berikut ini.๐Ÿ‘‡

1. Cari Kost yang Memiliki Lubang Resapan Air

Tips Cara Cegah Banjir di Kost Saat Musim Hujan Tiba
Instagram @sustaination

Tips cara cegah banjir di kost yang pertama adalah dengan mencari kost yang memiliki lubang air resapan.

Kalau kamu baru saja hendak mencari kost atau berencana pindah kost karena selalu terkena banjir, kamu bisa memilih untuk mencari kost yang memiliki lubang resapan air, baik itu berbentuk sumur maupun biopori.

Perlu kamu ketahui bahwa lubang resapan air berfungsi sangat efektif dalam membantu untuk mengalirkan air hujan ke dalam tanah dan ke sistem drainase.

Kamu mungkin memang harus membayar uang kost ekstra untuk bisa tinggal di kost tersebut, tapi itu lebih baik daripada harus merelakan barang-barang kamu terendam banjir setiap hujan datang, bukan?

Close