Total Biaya Kuliah Binus Sampai Lulus 2024/2025 Jenjang S1 Tiap Jurusan

Binus merupakan PTS nomor 1 di Indonesia. Cek yuk total biaya kuliah S1 di Binus sampai lulus tiap jurusannya di sini!

29 Mei 2024 Citra

FAQ

Berapa uang per semester di Binus?

Uang semester di Binus berbeda-beda tergantung jurusan yang diambil serta lokasi kampusnya.
Umumnya uang semester di Binus Semarang, Malang dan Bandung berkisar antara Rp 12 juta hingga 15 juta rupiah. Sementara untuk Binus Bekasi dan Jakarta berkisar antara 20 juta hingga 30 juta rupiah.

Kapan Pendaftaran Binus 2024?

Binus mulai membuka pendaftaran daring sejak tanggal 7 Juni 2024 mendatang. Prosedur pendaftaran dibuka secara online sehingga nantinya calon mahasiswa hanya perlu mengisi formulir di binus.ac.id/daftaronline.

Berapa semester kuliah S1 Binus?

Kuliah S1 di Binus umumnya dapat ditempuh selama 8 semester atau 4 tahun. Kecuali apabila kamu memilih program master track, maka kamu akan berkuliah selama 5 tahun untuk menempuh S1 dan S2 sekaligus.

Apakah di Binus bisa pakai KIP kuliah?

Ya, berkuliah di Binus bisa memakai KIP Kuliah. Selain beasiswa dari pemerintah tersebut, Binus juga membuka berbagai jenis beasiswa untuk seperti beasiswa TPKS, Widia scholarship, Binus Influencer Scholarship, Binusian Community Scholarship dan masih banyak lainnya.

Kenapa kuliah di swasta lebih mahal?

Universitas swasta pada umumnya tidak mendapatkan subsidi dari pemerintah dalam mengelola proses belajar-mengajarnya. Sehingga biaya penyelenggaraan proses tersebut akan dibebankan sepenuhnya kepada mahasiswa.

Close