Tujuan Jepang Memberi Janji Kemerdekaan kepada Indonesia Adalah

Tujuan Jepang Memberi Janji Kemerdekaan kepada Indonesia Adalah — Pada tahun 1945, Jepang pernah berjanji untuk memerdekakan Indonesia.

Untuk penjelasan selengkapnya mengenai tujuan Jepang memberi janji tersebut bisa kamu simak sebagai berikut.

Tujuan Jepang memberi janji kemerdekaan kepada Indonesia adalah untuk menarik perhatian dan simpati dari rakyat Indonesia yang saat itu sedang terlibat perang dunia II.

Saat itu jepang sedang terlibat PD II dan mulai terdesak akan kekalahan. Sehingga jelas sekali bahwa maksud jepang memberikan janji kemerdekaan adalah untuk mendapatkan bantuan dari para pemimpin dan rakyat di Indonesia.

Janji tersebut disampaikan oleh Kunaiki Koiso yang merupakan jenderal Angkatan Darat Kekaisaran Jepang. Ia dikenal juga sebagai PM Jepang (ke-41). Ia menyampaikan janji tersebut pada tanggal 7 September 1944.

Namun, Jepang kemudian harus menerima pil kalah pada PD II. Kunaiki Koiso kemudian dihukum karena kejahatan perang dan dipenjara seumur hidupnya.

Saat itu Indonesia memang menginginkan kemerdekaan. Oleh karena itu, Janji Koiso dikemukakan pada sidang Teikou Henkai (85) di Jepang, tepatnya Tokyo. Jepang memanfaatkan Indonesia demi kepentingan perang mereka.

Setelah janji disampaikan, pengawasan Jepang terhadap tokoh seperti Soekarno, Hatta, dan beberapa tokoh lain mulai longgar.

Saat itu pergerakan tokoh Indonesia memang diawasi ketat. Namun, janji itu tak kunjung datang. Bahkan Soekarno sangat marah terhadap Jepang. Dari kemarahan tersebut kemudian BPUPKI dibentuk pada 26 April 1945.

Tidak hanya sekali itu saja Jepang menjanjikan kemerdekaan Indonesia. Pada tahun 12 bulan Agustus 1945. Panglima Angkatan Perang Jepang (Asia Tenggara) yaitu Narsekal Terauschi mengundang 3 tokoh Indonesia, yakni Soekarno, Hatta, & dr. Radjiman untuk menuju Vietnam.

Dalam pertemuan itu, Terauci menjanjikan kemerdekaan Indonesia. Ada 3 alasan Jepang memberikan kemerdekaan kepada Indonesia saat itu , antara lain:

– Menginginkan simpati masyarakat Indonesia
– Memperkuat politik di Asia Timur
– Mengambil atau mendapatkan keuntungan dari Indonesia yang kaya sumber daya alam

Janji kemerdekaan tersebut masih berkaitan dengan terdesaknya Jepang pada PD II setelah Hiroshima & Nagasaki berhasil dilumpuhkan oleh bom atom.

Ingat terbentuknya Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) bukan? nah, sebenarnya PPKI ini sudah dibentuk sejak 7 Agustus 1945.

Namun rinciannya baru akan ditegaskan di Vietnam. Di situlah rincian anggota PPKI disusun oleh Jepang dengan terdiri dari 21 anggota.

Kini kamu sudah tahu apa tujuan jepang memberi janji kemerdekaan kepada Indonesia yakni adalah demi kepentingan perang mereka. Semoga kamu dapat lebih memahami dari penjelasan Mamikos di atas.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta