46 Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna 2023
46 Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna 2023 – Hari Raya Idul Fitri tahun 2023 ini sebentar lagi akan dijelang oleh umat islam di seluruh dunia.
Tinggal menghitung hari, momen haru saling memafkan akan tiba dan tentunya kamu dan keluarga sudah tak sabar dengan datangnya hari dimana kita akhirnya telah menyelesaikan bulan Ramadhan dengan penuh keberkahan.
Pentingnya Momen Idul Fitri
Daftar Isi
- Pentingnya Momen Idul Fitri
- 46 Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna 2023
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 1
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 2
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 3
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 4
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 5
Daftar Isi
- Pentingnya Momen Idul Fitri
- 46 Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna 2023
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 1
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 2
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 3
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 4
- Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 5
Selain sebagai ajang untuk saling meminta dan memaafkan, momen Idul Fitri biasanya juga digunakan untuk momen berkumpulnya keluarga.
Namun, terkadang tak semua anggota keluarga atau kerabat bisa mengikuti tradisi mudik ke kampung halaman saat Lebaran, dikarenakan satu dan lain hal.
Oleh karena itu, untuk tetap bisa menyambung tali silaturahmi dengan kerabat yang tak bisa mudik tersebut, kita pasti akan mengirimkan pesan ucapan selamat Idul Fitri paling manis.
Berikut adalah referensi ucapan Idul Fitri terbaru paling berkesan dan penuh makna yang Mamikos kumpulkan, yang bisa kamu coba:
46 Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna 2023
Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 1
1. Meski wajah tak mampu berjumpa. Tangan tak bisa saling menjabat. Semoga coretan kata ini mampu menjadi jembatan di hari penuh kemenangan. Minal aidin wal faidzin
2. Andai jemari tak sempat berjabat, jika raga tak bisa bersua. Bila ada kata membekas luka, semoga pintu maaf masih terbuka. Selamat Hari Raya Idul Fitri.
3. Saat lenganku tak bisa merangkulmu lebih dekat dengan hatiku. Aku selalu memelukmu dengan doa-doaku. Semoga kedamaian Allah selalu bersamamu. Selamat Hari Raya Idul Fitri.
5. Selama sebulan kita berpuasa, sekarang telah datang hari kemenangan. Apabila ada kesalahan yang kurang berkenan di hati mohon di maafkan.
6. Maafkan aku telah membuat luka di hatimu, sehingga kau bersedih, menangis dan menjadikan wajah manismu hilang tertutup awan kesedihan. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir batin.
7. Anak remaja memakai gelang, gelang dipakai berhias intan. Hari raya akan menjelang, salah dan khilaf mohon dimaafkan. Selamat Hari Raya Idul Fitri.
8. Beningkan hati dengan dzikir, cerahkan jiwa dengan cinta, lalui hari dengan senyum. Tetapkan langkah dengan syukur, sucikan hati dengan permohonan maaf. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.
9. 11 bulan banyak kata yang telah terucap, dan tak semuanya menyejukan. 11 bulan banyak perilaku yang sudah dibuat, dan tak semuanya menyenangkan. 11 bulan banyak keluhan, kebencian, dan kebohongan. Mari kita saling memaafkan, mohon maaf lahir batin.
10. Kita seringkali mendendam, sulit melepaskan dan memberi maaf. Mulut bisa jadi berkata ikhlas, tetapi bara amarah masih ada di dalam dada, dan tidak pernah kita lepaskan. Idul fitri saatnya untuk melepaskan semuanya yang masih terganjal di dalam hati.
Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 2
11. Baju baru, sudah ada. Celana baru, sudah ada. Kopiah baru, sudah ada. Sepatu baru, juga sudah ada. Namun yang belum ada adalah maaf darimu atas segala kesalahanku. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.
12. Daun selasih bunga selanga, aromanya sungguh berguna. Pesan hari raya telah aku terima tuk ucapkan maksud yang sama. Selamat lebaran.
13. Gema takbirpun telah menggema dan terdengar indah di telinga, demi Allah segala kesalahanmu telah aku maafkan, begitu juga sebaliknya mohon maafkan kesalahanku. Selamat Hari Raya Idul Fitri.
14. Mengetahui isi hati seseorang adalah hal yang tidak mungkin. Tetapi isi hati akan tergambar melalui sikap dan perkataan. Selamat hari raya idul fitri, mohon maaf lahir dan batin.
15. Walau hembusan angin selembut salju pasti pernah menebarkan debu, sebaik apapun seorang insan pasti pernah khilaf dan salah, demi menyambung cinta dan kasih sayang, saya yang selalu dipenuhi dosa ini, dengan kerendahan hati mengucapkan Selamat Hari Idul Fitri.
16. Harimau mati meninggalkan belang, gajah mati meninggalkan gading, namun manusia di nilai dari budi pekertinya, ketabahan melewatii ujian dan cobaan, dan berbagi dengan keikhlasan, selamat Hari Raya Idul Fitri.
17. Terkadang kaki ini salah melangkah, dan terkadang bibir salah dalam berkata, dan hati terkadang salah dalam berprasangka, Di hari yang fitri ini saya mohon maaf lahir dan batin, Selamat Hari Raya Idul Fitri 14..H.
18. Hari raya makan ketupat, ketupat di potong menjadi empat, walau untuk bertemu kita tak sempat, namun ucapan maaf aku kirim dengan cepat, mohon maaf lahir dan batin.
19. Teman-teman sekalian, mungkin statusku banyak menyakiti hati, gambar komenku yang sering menyindir, segala kesalahan yang pernah aku lakukan terhadap kalian, dengan sepenuh hati aku mengucapkan mohon maaf lahir dan batin. Selamat Hari Idul Fitri.
20. Minal Aidhin Wal Faidzin, Taqabbalallahu minkum minna wa minkum Syiamana wasyiamikum, Kullu amin wa antum bi khoir. Selamat Hari Idul Fitri 14.. H.
Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 3
21. Ramadhan Sudah surut, Hari yang fitri telah tiba, Maaf ku mohonkan kepadamu agar hati bersih dari dosa-dosa, Taqaballahu minna wa minkum minal aidin wal faizin.
22. Bahagia hatiku sama halnya bahagianya dirimu, di hari yang penuh dengan kebahagiaan ini diriku ingin mengucapkan selamat hari raya idul fitri minal aidin walfaizin, mohon maaf lahir dan batin.
23. Apabila salah kata yang terucap, apabila hati tergores karena sikap, angkuhku dengan dirimu, semoga pintu maafmu senantiasa terbuka, dari hati yang tulus ini meminta maaf, Selamat hari yang suci dan berkah ini.
24. Tak ada gembira yang menggelora, tak ada senang yang mengaksa juga. Selain kembali sama fitrah dan ampunan-nya, Selamat berhari raya idul fitri.
25. Tangan di ulur maaf yang di pinta’ Erat hubungan silaturahmi kita. Semoga senang dan gembira senantiasa ada di hari raya yang sangat mulia.
26. Satu syawal hampir tiba, Takbir bergema telah mengetarkan jiwa. Bila ada salah dan dosa, Ampun di pinta di hari yang mulia.
27. Menyambung kasih, merajut cinta. Yang beralas ikhlas beratap doa. Andai semasa hidup bersimbah khilaf, Mohon diri dibasuh dengan maaf.
28. Sejernih air putih yang mengalir, Sejernih itulah cintamu kepadaku. Ayah dan Ibu di hari raya kali ini diriku belum bisa pulang. Semoga maafku ini diterima ayah ibu selamat hari raya idul fitri ayah Ibu.
29. Tiada kata paling indah bila belum memohon maaf kepada orang yang telah berjasa kepadaku dari lahir. Ibu ayah maafkan diriku bila banyak dosa kepadamu. Selamat hari raya, mohon maaf lahir dan batin.
30. Jika ucapan membuat lara jika tindakan menjadikan luka. Wahai Ayah dan Ibu mohon maaf sebesar-besarnya. Selamat hari raya, minal adin wal faizin.
Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 4
31. Bulan ramadhan sudah berlalu, Berganti hari kemenangan akan datang. Mari kita bersihkan jiwa dan qalbu ini, Dari dosa yang bergemilang.
32. Tidak ada kemenangan tanpa di iringi dzikrullah. Tidak ada amal tanpa keikhlasan. Tak ada ampunan tanpa saling memaafkan sesama. Mohon maaf lahir dan batin.
33. Di hari yang penuh kesukacitaan dan kemenangan ini untuk saling memaafkan. Selamat hari Raya idul fitri, mohon maaf lahir dan batin.
34. Selamat hari raya idul fitri, mudah-mudahan kita bisa menemukan jati diri, Mendapatkan ampunan dari sang illahi. Dan kelak bisa memperoleh kenikmatan surga illahi.
35. Jadilah kamu pemuda idaman yang tak hanya bisa berkarya namun mempunyai nurani yang hebat pula buat memaafkan dari setiap kesalahan. Selamat hari raya idul fitri.
36. Jangan pernah untuk memutuskan silaturahmi hanya karena sepatah kata yang tidak sengaja terucap. Sengaja tau tidak mohon di maafkan, selamat hari raya idul fitri.
37. Seindah-indahnya karya tulisan ialah hanya alquran. Dan sehina-hina tulisan ialah khayalan. Mari hiasi hari yang fitri ini dengan menyuarakan takbir dan tahmid. Selamat hari raya idul fitri.
39. Tersenyumlah buta menjemput kebahagiaan, janganlah menunggu bahagia untuk tersenyum. Hiasi hari bahagia ini sama senyuman. Selamat hari raya idul fitri.
40. Jadilah kamu pemuda idaman yang tak hanya bisa berkarya namun mempunyai nurani yang hebat pula buat memaafkan dari setiap kesalahan. Selamat hari raya idul fitri.
Ucapan Idul Fitri Terbaru Paling Berkesan dan Penuh Makna Part 5
41. Yuk kita jadikan momen yang suci ini sebagai ajang saling bersilaturahmi untuk mempererat tali persahabatan dan persaudaraan. Selamat Hari Raya Idul Fitri.
42. Hari Kemenangan telah tiba bagi siapa pun yang ikut berperang. Ada banyak ujian yang telah kita hadapi tahun ini. Alhamdulillah kita masih diberi usia untuk sampai ke tahap ini. Untuk itulah, sebelum semuanya terlambat, saya ingin memohon maaf sedalam-dalamnya atas segala khilaf dan salah yang pernah saya perbuat. Minal Aidin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir dan Bathin.
43. Ada banyak yang telah kita lalui setahun belakangan. Ada banyak canda yang berubah menjadi marah. Ada banyak kata-kata yang berubah menjadi senjata. Ada banyak sakit hati di antara banyaknya janji. Untuk itulah, di momen yang suci ini, izinkan saya dan keluarga mengucapkan Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan bathin. Semoga dengan memohon maaf dan memaafkan, kita menjadi pribadi yang lebih baik ke depannya. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H!
44. Ramadhan akan segera pergi, tapi diri tak bisa suci, jika marah dan sakit hati belum bisa dimaafkan dan dimengerti. Taqobballahu minna wa minkum, taqobbal ya Kariim. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Minal aidil wal faidzin, mohon maaf lahir dan bathin.
45. Jiwa-jiwa kembali suci seperti bayi yang baru lahir. Takbir menggema di langit Ilahi. Semoga kemenangan ini menjadi hakiki. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Mohon Maaf Lahir & Batin.
47. Harta paling berharga adalah sabar. Teman paling setia adalah amal. Ibadah paling indah adalah ikhlas. Identitas paling tinggi adalah adalah iman. Pekerjaan paling berat adalah memaafkan. Mohon maaf atas segala khilaf. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: