30+ Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2021 Terbaru Dan Terlengkap!

Ucapan selamat tahun baru Islam 2021 – Tahun Baru Islam merupakan suatu hari yang penting bagi umat Islam karena menandai peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu memperingati penghijrahan Nabi Muhammad saw. dari Kota Mekkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi. Peristiwa bersejarah itu terjadi pada 1 Muharram tahun baru bagi kalender Hijriyah. Namun Tahun Hijrah Rasulullah SAW dari Mekah ke Madinah itu diambil sebagai awal perhitungan bagi kalender Hijriyah.

Kalender Hijriyah secara resmi belum dimulai ketika zaman Rasulullah S.A.W. Kalender ini hanya dimulai pada zaman Khalifah Arrasyidin kedua yaitu Umar al-Faruq R.A. Ada beberapa saran dari para sahabat untuk penetapan tanggal bagi Madinah ketika itu, ada yang mengusulkan tahun Islam dimulai ketika kelahiran Nabi Muhammad SAW, ada yang mengusulkan awal tanggal Islam ditetapkan pada hari Rasulullah diangkat sebagai nabi dan rasul tetapi pandangan yang menyarankan awal tanggal Islam pada tanggal hijrah Nabi SAW.

Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2021

Penetapan ini adalah untuk mengenangkan betapa pentingnya tanggal hijrah yang menjadi perubahan paradigma dalam sejarah agama Islam yang mana pertama kali dalam sejarah Islam seorang nabi dan rasul membentuk pemerintah dengan segala kesulitan dan berhasil membuat hubungan diplomatik dengan beberapa negara serta menyampaikan dakwah Islam secara global sehingga Islam tersebar ke merata dunia.

Tahun baru Hijriyah atau tahun baru Islam akan segera tiba. Biasanya selain dirayakan dengan hari libur nasional, banyak beredar ucapan tahun baru Islami yang isinya doa dann harapan tahun baru Islam. Bagi kamu yang senang membagi doa atau ucapan tersebut di sosial media, adanya referensi ucapan tahun baru Islami tentu akan menjadi keuntungan tersendiri, apalagi jika ucapan yang kamu bagikan tersebut digunakan oleh banyak orang dan disebarluaskan. Tidak jarang pula banyak yang memilih membuat ucapan selamat tahun baru Islam sendiri agar berbeda dari yang lain. Kali ini Mamikos akan membagikan referensi ucapan selamat tahun baru Islam yang dapat kamu gunakan. Selamat memilih!

1. Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2021 Bahasa Inggris

1.“Happy new Islamic Year, may Allah SWT makes it a good year and blessed year for you. Aamiin.”

2. “Have a promising and fulfilling Islamic New Year 1 Muharram.”

3. “New year means new resolution and new spirit. Happy New Islamic Year.”

4. “In this new year, you are carrying all of the experiences in the past years and that is the greatest power of every Islamic New Year. This year again, you are less student and more master!”

5. “Happy New Islamic Year 1 Muharram. May Allah SWT brings many opportunities to the way you explore every joy of your life and make all of your resolutions come true.”

6. “Islamic New Year is perfect time to turn your dream into reality and all your efforts into great achievements.”

7. “A new Islamic Year will be special year because it is not only bring happiness but also make us happy with a chance to getting new hope.”

8. “Make the New Islamic Year become a chance to step closer to your dream. It is new beginning of your life. So, a New Islamic Year is very special to Muslim.”

9. “Happy New Islamic Year 1 Muharram. I hope this year will be better than the previous year.”

10. “A New Islamic Year begins and I am thrilled that so many dreams to fulfill. I will work harder and try to achieve them. I will not let the problems beat me. I promise that this year will be different and of course much better.”

11. “A New Islamic Year brings a lot of expectations that resulted in optimism.”

12. “A New Islamic Year is like a new blank page. You have the pen in your hand, so make It as a chance to write beautiful story for yourself. Happy New Islamic Year.”

13. “Although I have 365 days ahead to make my dreams come true, I will not wait them to happen accidentally.”

2. Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2021 Bahasa Indonesia

Setelah mendapatkan referensi ucapan selamat tahun baru Islam bahasa Inggris, kamu bisa juga menggunakan referensi ucapan selamat tahun baru Islam menggunakan bahasa Indonesia. Agar ucapanmu semakin bervariasi, cobalah untuk memodifikasi ucapan selamat tahun baru Islam di bawah ini.

1.“Selamat Tahun Baru Hijriyah. Semoga di tahun ini kita bisa berbuat lebih banyak kebaikan dan meninggalkan semua keburukan.”

2. “Tahun Baru Islam telah tiba. Saatnya kita berusaha menjadi pribadi yang lebih baik dari tahun sebelumnya.”

3. “Menjalani Tahun Baru Hijriyah akan terasa seperti membuka lembaran baru. Kamu bisa belajar untuk menghindari kesalahan yang sudah dibuat tahun sebelumnya. Selamat menjadi pribadi yang baru di tahun yang baru!”

4. “Maafkan kesalahanku di tahun yang lalu agar kita bisa sama-sama memulai lembaran baru di tahun ini.”

5. “Selamat berhijrah di tahun baru Hijriyah. Selamat hijrah dari syirik menuju tauhid, hijrah dari munafik menuju sidiq, hijrah dari cinta pada dunia menuju cinta akhirat.”

6. “Bulan sabit telah datang membelah kelabu bersamaan dengan bintang-bintang yang muncul dengan rasa penuh haru. Selamat Tahun Baru Islam.”

7. “Buka hati dapat cinta, buka tangan dapat persahabatan, buka handphone dapat pesan baru, buka pesan dapat ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram.”

8. “Lihatlah ke langit dimana bulan sabit tersenyum gembira bersama bintang-bintang untuk menyambut datangnya tahun baru Islam. Selamat tahun baru Hijriyah. Semoga tahun ini menjadi tahun yang penuh berkah.”

9. “Kedatangan tahun baru Hijriyah sudah di depan mata. Mari siapkan amalan terbaik untuk menyambutnya. Buanglah kebiasaan buruk yang pernah dilakukan di tahun sebelumnya.”

10. “Selamat Tahun Baru Hijriyah, semoga di tahun ini Anda sekeluarga bisa mendapatkan keberkahan hidup dan rezeki yang melimpah.”

11. “Mengawali datangnya Bulan Hijriyah, marilah niatkan diri untuk hijrah dari kegelapan agar bisa meraih cahaya Islami. Semoga tahun ini kita bisa meraih kesuksesan.”

12. “Selamat Tahun Baru Islam. Semoga di tahun yang baru ini, kita diberikan umur yang panjang untuk melakukan hal-hal bermanfaat, kesehatan, serta kelancaran dalam beramal baik demi meraih ridho-Nya.”

13. “Kami sekeluarga mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam Hijriyah. Semoga tahun ini menjadi tahun yang penuh berkah dan bertabur banyak kebaikan.”

14. “Menunjukkan maksud hatiku, dari lubuk hati yang terdalam ingin ku mengucapkan sesuatu. Meskipun tahun sudah berganti, namun cintaku padamu akan tetap seperti dulu. Selamat tahun baru Islam.”

15. “Mari kita kumpulkan semangat untuk hijrah di tahun baru Hijriyah. Buang semua kebiasaan dan perilaku buruk agar kehidupan kita senantiasa berada di jalanNya. Selamat tahun baru Islam.”

16. “Selagi kita masih diberi kesempatan untuk bernafas, selagi Allah SWT masih memberikan limpahan nikmat bagi kita untuk tetap berada di dunia, marilah kita bersama-sama menyambut Tahun Baru Islam sebagai sarana untuk memperbaiki diri. Semoga di tahun ini kita bisa meraih ridhaNya. Aamiin.”

17. “Tahun baru adalah harapan baru untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan bijaksana.”

18. “Sucikan jiwa, bersihkan hati. Mari mengucap basmalah sebelum menginjak tahun baru Islam.”

19. “Selamat Tahun Baru Islam. Jadikan momen tahun baru sebagai sarana untuk memperbaiki diri sekaligus membiasakan diri untuk melakukan kebaikan.”

20. “Tidak ada impian yang kuinginkan selain Ridho Allah SWT di tahun baru Islam ini.”

21. “Wahai sabatku, mari kita jadikan awal tahun baru Hijriyah sebagai ajang untuk mempertebal iman, memperbanyak ibadah, sekaligus membiasakan diri berbuat baik demi meraih ridho Allah SWT.”

Contoh tulisan selamat tahun baru Islam sebenarnya bisa kamu jumpai di berbagai lokasi, seperti tempat ibadah, pinggir jalan, serta di sosial media seperti Instagram. Cobalah untuk berkreasi membuat ucapan selamat tahun baru sendiri yang berkesan dengan melihat banyak referensi ucapan di internet. Coba pula untuk membuat ucapan tema tahun baru Islam yang sesuai kebutuhan, misalnya untuk dikirim pada keluarga, pada kerabat, atau pada rekan yang lokasinya berjauhan. Selamat membuat ucapan tahun baru Islam!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta