45 Ucapan Wisuda untuk Adik atau Saudara Islami Singkat dan Penuh Makna

45 Ucapan Wisuda Untuk Adik atau Saudara Islami Singkat dan Penuh Makna — Apabila kamu ingin memberikan ucapan wisuda untuk adik atau saudara Islami singkat dan penuh makna, mungkin kamu bisa menyimak uraian Mamikos di artikel ini.

Sebab di sini Mamikos sudah merangkum rekomendasi ucapan wisuda untuk adik atau saudara secara Islami yang singkat dan pasti penuh makna.

Simak bahasan ucapan wisuda untuk adik atau saudara di sini sampai selesai.

Rekomendasi Ucapan Wisuda untuk Adik atau Saudara Penuh Makna

vecteezy.com/Huseyn Naghiyev

Jika kamu sudah tidak sabar lagi dengan seperti apa daftar ucapan wisuda untuk adik atau saudara yang singkat namun penuh makna, maka bisa membaca bagian setelah ini.

Mamikos sudah merangkum dengan saksama rekomendasi ide ucapan wisuda yang dapat kamu berikan pada adik atau saudara kamu.

Tak perlu panjang, cukup singkat saja namun dijamin penuh makna. Mari langsung simak daftar ucapan wisuda untuk adik atau saudara yang penuh makna tersebut di bawah ini.

A. Ide Ucapan Wisuda untuk Adik atau Saudara Singkat

  1. Selamat wisuda, ya. Kudoakan sukses selalu untuk langkah-langkah selanjutnya!
  2. Selamat wisuda, adik. Semoga sukses selalu di manapun kamu berada.
  3. Selamat wisuda, Sist/Bro. Semoga kesuksesan selalu mengikutimu di tiap langkah kehidupanmu.
  4. Selamat atas kelulusannya, Dik! Semoga ilmu yang kamu dapatkan kemarin di universitas bermanfaat.
  5. Selamat atas pencapaianmu hari ini! Sukses terus!
  6. Selamat buat kelulusannya! Petualangan baru sedang menanti kamu, lo.
  7. Selamat atas kelulusannya, Adikku/Kakakku. Kuakui kamu memang hebat!
  8. Selamat wisuda, ya. Aku sangat senang sekali. Semoga kesuksesan dapat kamu raih.
  9. Selamat lulus wisuda! Semoga kamu sukses di masa depan nanti, Dik/Kak.
  10. Selamat atas kelulusannya, Adik/Kakak! Sekarang semua kerja keras dan sikap disiplinmu terbayar.
  11. Selamat untuk kelulusanmu. Semoga karir kamu di masa depan gemilang.
  12. Selamat atas wisudamu! Tetap rendah hati dengan gelar yang telah kamu peroleh.
  13. Udah jadi wisudawan aja, nih, Kakak/Adikku. Selamat, ya!
  14. Selamat wisuda, Dik/Kak. Semoga semua mimpimu dapat menjadi kenyataan nanti.
  15. Wisuda jadi salah momen paling berkesan dalam hidup. Oleh karena itu, selamat atas kelulusanmu hari ini, Dik/Kak.

B. Ide Ucapan Wisuda untuk Adik atau Saudara Islami

  1. Barakallah fii ilmi, Dik/Kak! Selamat atas gelar sarjananya. Semoga ilmu yang diperoleh senantiasa bermanfaat bagi siapapun. Semoga Allah SWT mempermudah segala urusan dalam hal apapun, aamiin.
  2. Barakallah fii ilmi, bro/sis! Semoga apa yang sudah pelajari dan sudah kamu raih dapat menjadi berkah. Semoga Allah SWT selalu menyertaimu dalam hal apapun kedepannya.
  3. Semoga bermanfaat gelar yang kamu peroleh hari ini, saudara/saudariku! Aku doakan banyak hal baik menyertai setiap perjalanan baru kamu. Dan, semoga Allah SWT senantiasa melindungi setiap langkah kamu, aamiin.
  4. Alhamdulillah, setelah menunggu dengan sabar akhirnya hari ini kamu bisa berada di hari bahagia ini. Selamat atas kelulusannya, Adik/Kakak tersayang.
  5. Selamat merayakan kelulusan dan berbahagia lah karena kini kamu sudah menjadi sarjana, Dik/Kak. Barakallah untuk gelarnya!
  6. Barakallah fii ilmi, Saudara/Saudariku. Alhamdulillahirobil alamin, hari ini aku menjadi saksi atas pencapaian dan perjuanganmu selama ini. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan banyak kebaikan untukmu.
  7. Alhamdulillahirobil alamin, akhirnya semua kerja keras, pengorbanan, serta doa-doamu telah terbayar hari ini. Selamat merayakan kelulusan dan wisuda, ya. Semoga Allah SWT memberkahi ilmu yang bermanfaat kepadamu.
  8. Selamat kuucapkan bagi saudara/saudariku yang hari ini melaksanakan wisuda. Semoga ilmu yang telah kamu dapatkan menjadi berkah dan manfaat bagi banyak orang. Semoga Allah SWT selalu mempermudah langkahmu kedepannya.
  9. Selamat atas kelulusan dan wisudamu ini, ya! Semoga Allah selalu melimpahkan berkahnya dalam perjalananmu selanjutnya. Aamiin.
  10. Selamat karena hari ini kamu sudah wisuda, Kak/Dik. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk meniti kesuksesan di masa depan. Terus semangat untuk meraih semua mimpi-mimpi yang kamu cita-citakan.

C. Ide Ucapan Wisuda untuk Adik atau Saudara Lucu

  1. Selamat merayakan kelulusan dan wisuda, Kak/Dik! Selamat karena telah resmi memasuki dunia nyata.
  2. Lama amat, dah, lulusnya kakak/adikku ini. Tapi tetap selamat! Dari kami yang bingung mau nulis apa lagi.
  3. Setelah wisuda, terbitlah cari kerja. Meski terasa pahit, tapi kamu harus bisa keluar dari zona nyaman selama berkuliah. Selamat wisuda!
  4. Akhirnya Adik/Kakakku ini lulus juga. Selamat atas kelulusanmu, ya. Semoga ilmu yang sudah diperolehnya bermanfaat.
  5. Selamat karena akhirnya Kakak/Adikku sudah lulus! Kamu keren banget karena sudah melewati dunia perkuliahan yang penuh lika-liku.
  6. Aku cuma mau bilang selamat karena telah lulus, Kakak/Adikku. Karena bentar lagi kerja, jangan lupa traktiran gaji pertamanya, ya. Haha.
  7. Selamat, Kak/Dik. Akhirnya kamu resmi jadi pencari kerja juga! Semoga segera dapet, ya.
  8. Selamat wisuda, Kakak/Adikku yang bawel dan nyebelin. Aku doakan semoga masa depanmu nanti selalu shining, shimmering, splendid. Asik. Traktiran gaji pertamanya ditunggu.

D. Ide Ucapan Wisuda untuk Orang Tersayang

  1. Selamat wisuda, Kakak/Adikku sayang. Ini hanyalah awal dari pencapaian luar biasa dalam hidupmu, dan aku cuma berharap kamu tidak akan pernah berhenti dan patah semangat di dunia kerja nanti.
  2. Aku cuma mau mengucapkan selamat atas kelulusanmu, Kakak/Adikku! Masa depan yang benar-benar cerah sedang menantimu! Aku sangat bahagia jadi salah satu orang yang menjadi saksi perjuangan hebat kamu kemarin. Kakak/Adikku ini memang keren.
  3. Impian kamu untuk menjadi sarjana kini telah jadi kenyataan yang luar biasa, Kak/Dik. Aku sungguh tidak bisa mengungkapkan dengan kata-kata betapa bahagianya dan bangganya aku sebagai Adik/Kakakmu. Selamat merayakan kelulusan, Kak/Dik!
  4. Happy graduation, my dear lil/big sister/brother. Percayalah aku jadi orang yang paling bahagia atas keberhasilanmu, hari ini. Aku cuma mau bilang jangan patah semangat menyongsong masa depan yang lebih cerah di depan.
  5. Selamat ya Kak/Dik atas semua keberhasilanmu hari ini. Semoga ilmu-ilmu yang sudah kamu peroleh mampu membawamu menuju masa depan yang lebih baik dan lebih indah dari kemarin.

E. Ide Ucapan Wisuda untuk Adik atau Saudara Penuh Arti

  1. Barakallah fii ilmi wahai kakak/adik tersayangku! Semoga momen wisudamu ini menjadi salah satu tanda keberkahan dan semua ilmu yang kamu dapat berguna bagi agama, nusa, bangsa dan tentu saja dirimu sendiri. Aamiin!
  2. Wisuda mungkin jadi satu di antara impian yang kamu sudah cita-citakan. Aku doakan semua yang terbaik datang ke hidupmu nanti. Barakallah, Dik/Kak, selamat wisuda.
  3. Barakallah fii ilmi, Kakak/Adikku! Alhamdulillah sekarang sudah resmi menyandang gelar sarjana. Manfaatkan sebaik mungkin untuk kebaikan ya, Kak/Dik. InsyaAllah, Allah akan senantiasa menuntunmu ke jalan yang lebih indah.
  4. Barakallah fii ilmi, Kak/Dik. Selamat atas gelar sarjana yang sudah diperoleh. Semoga gelar yang didapatkan senantiasa bisa bermanfaat bagi siapapun. Aku juga doakan semoga Allah SWT mempermudah segala urusanmu dalam hal apapun.
  5. Barakallah fii ilmi, lil/big sis/bro. Alhamdulillah, hari ini aku masih menjadi saksi perjuangan dan pencapaian kamu yang luar biasa. Semoga Allah SWT selalu memberi segala kebaikan untukmu.
  6. Langkah yang kamu pijak hari ini akan menentukan jalan hidupmu di masa depan. Demi meraih kesuksesan di masa mendatang, mantapkan langkahmu dan bulatkan tekad. Selamat karena telah wisuda ya, Kak/Dik. Semoga Allah SWT selalu memberimu kemudahan dalam segala urusan.
  7. Aku harap impian kamu dapat membawamu ke lebih banyak hal indah di dunia ini. Barakallah untuk gelar barunya, adik/kakakku sayang.

Penutup

Rekomendasi ucapan wisuda untuk adik atau saudara Islami singkat dan penuh makna di atas harus Mamikos sudahi dulu sampai di sini.

Semoga saja satu dari rekomendasi ucapan wisuda untuk adik atau saudara secara Islami yang singkat dan penuh makna ini menarik untuk kamu pakai nanti.

FAQ

Apa ucapan yang bagus untuk orang yang wisuda?

Selamat atas kelulusanmu dan semoga sukses di masa depan, adalah kalimat ucapan yang bisa kamu sampaikan pada mereka saat wisuda. Mengucapkan selamat dan mengapresisasi apa yang telah dilakukan jadi hal yang pasti membahagiakan bagi yang baru selesai wisuda.

Bagaimana ucapan berkah ilmu dalam Islam?

Ada ucapan yang bisa diberikan pada mereka yang wisuda dengan tujuan agar ilmu yang sudah diperolehnya menjadi berkah di masa depan. Contoh ucapannya adalah: “Barakallah fii ilmim sahabat dunia akhiratku! Semoga wisudamu ini berkah dan semua ilmu yang kamu peroleh dapat berguna bagi agama dan dirimu sendiri. Aamiin Allahuma aamiin.”

Tujuan ucapan happy graduation untuk apa?

Ucapan happy graduation secara umum diberikan kepada seseorang saat mereka telah menyelesaikan masa studinya. Dalam bahasa Inggris, happy graduation memiliki makna selamat atas kelulusanmu. Mengucapkan kalimat ini menandakan perhatian dan kepedulian pada apa yang baru saja dicapai oleh orang tersebut.

Bagaimana doa berkah ilmu yang bermanfaat?

Apabila kamu ingin tahu seperti apa doa agar ilmu yang diperoleh dapat menjadi berkah dan bermanfaat, maka kamu bisa simak lafal doanya di sini. Ucapan doanya adalah: Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa a’uudzubika min ‘ilmin laa yanfa’. Yang artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku memohon ilmu yang manfaat, dan aku berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat.

Apa arti dari ucapan barakallah fiikum?

Ucapan “Barakallahu Fiikum” memiliki arti “Semoga Allah memberkati.” Jika kalimat “baarakallaah” jika ditambahkan dengan kata “fiikum”, dan menjadi kalimat utuh yaitu “barakallahu fiikum” maka memiliki arti menjadi doa untuk seseorang atau sesuatu yang diucapkan. Fiikum artinya “kepadamu”, yang ditujukan bagi laki-laki, perempuan, atau kalian orang banyak.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta