Ujian SIMAK UI 2021 Dilakukan Secara Daring, Berikut Syarat dan Ketentuannya
Ujian SIMAK UI 2021 Dilakukan Secara Daring, Berikut Syarat dan Ketentuannya โ Pelaksanaan ujian masuk Perguruan Tinggi Negeri maupun Perguruan Tinggi Swasta mengalami perubahan. Alasan perubahan mekanisme tersebut salah satunya disebabkan karena wabah Covid-19. Untuk meminimalisir penularan Covid-19, berbagai macam ujian masuk di PTN maupun PTS menggunakan sistem online atau daring.
Syarat dan Ketentuan Ujian Online SIMAK UI 2021
Daftar Isi
Daftar Isi
Universitas favorit di tanah air yang juga memberlakukan sistem ujian daring adalah Universitas Indonesia. Setiap tahun, jumlah calon mahasiswa di Universitas Indonesia senantiasa mengalami peningkatan. Hal ini bepengaruh pada ketetatan persaingan untuk diterima. Semakin banyak calon mahasiswa yang mendaftar di UI, akan semakin tinggi tingkat persaingannya.
Ketika masa pandemi Covid-19, ujian masuk di Universitas Indonesia dilaksanakan secara online. Mungkin diantara kamu ada yang masih bertanya-tanya, apakah SIMAK UI tetap menggunakan skor UTBK atau tidak?. Ternyata kampus ini akan memberlakukan mekanisme ujian sendiri dengan penyesuaian agar tetap bisa menjaring mahasiswa berkualitas. Penasaran apa saja ketentuan dan syarat untuk bisa ikut ujian online simak UI tahun 2021?
Syarat Ujian Online SIMAK UI 2021
Syarat ujian daring SIMAK UI tahun 2021 adalah sebagai berikut.
1. Melakukan pendaftaran online melalui website penerimaan.ui.ac.id.
2. Calon pendaftar dapat membuat akun pada laman tersebut mulai saat ini. Namun, proses pendaftaran baru dapat dilakukan ketika periode pendaftaran dibuka.
Syarat khusus untuk beberapa jenis jenjang pendidikan di UI ketika akan mengikuti ujian daring adalah.
1. Syarat Mendaftar SIMAK UI Vokasi, S1 Paralel dan S1 Reguler
Mengunggah foto, melakukan pengisian data diri, mengisi data pendidikan terakhir, mengisi nilai rapor semester 1 โ 6, melakukan pembayaran pada bank yang ditunjuk.
2. Syarat Mendaftar SIMAK UI S1 Kelas Internasional
Mengunggah foto, melakukan pengisian data diri, mengisi data pendidikan terakhir, mengisi nilai rapor semester 1 โ 6, mengunggah sertifikat bahasa Inggris (TOEFL atau IELTS), melakukan pembayaran pada bank yang ditunjuk.
3. Syarat Mendaftar SIMAK UI S1 Ekstensi atau Paralel Lulusan D3
Mengunggah foto, melakukan pengisian data diri, mengisi data pendidikan terakhir, mengunggah salinan ijazah dan transkrip nilai (sudah dilegalisasi), melakukan pembayaran pada bank yang ditunjuk.
4. Syarat Mendaftar SIMAK UI Program Profesi, Program Spesialis, Jenjang S2, dan Jenjang S3
Mengunggah foto, melakukan pengisian data diri, mengisi data pendidikan terakhir, mengunggah salinan ijazah dan transkrip nilai (sudah dilegalisasi), melakukan pembayaran pada bank yang ditunjuk.
Peluang untuk masuk di UI tidak hanya terbatas untuk jenjang sarjana saja, tetapi juga profesi, bahkan hingga doktoral. Bagi kamu yang ingin meneruskan studi lanjut setelah mendapatkan gelar sarjana namun terkendala jarak, ujian online SIMAK UI 2021 ini bisa menjadi solusi. Tapi, perlu persiapan yang matang untuk memperbesar peluang agar dapat diterima.
Ketentuan Ujian Online SIMAK UI 2021
Terdapat beberapa ketentuan ujian online yang akan diterapkan ketika SIMAK UI 2021 nanti.
1. Setiap Peserta Program S1 Bisa Memilih Hingga 6 Jurusan
Adanya peluang untuk memilih maksimal 6 jurusan akan memperbesar peluangmu dapat diterima di jurusan idaman. Setiap jenjang masing-masing dapat diisi hingga 3 pilihan dengan ketentuan maksimal 3 pilihan reguler, 3 pilihan paralel, dan 3 pilihan vokasi.
Masih bingung dengan pemilihan jurusan yang dimaksud? Berikut contoh pilihan yang bisa kamu terapkan pada ujian SIMAK UI online 2021.
Contoh 1: 3 jurusan reguler, 3 jurusan paralel
Contoh 2: 3 jurusan reguler, 2 jurusan paralel, 1 jurusan vokasi
Contoh 3: 2 jurusan reguler, 2 jurusan paralel, 2 jurusan vokasi
Kamu bisa memvariasikan pilihan asalkan jumlah total jurusan yang dipilih ada 6. Pada satu formulir pendaftaran SIMAK UI, kamu bisa memilih beberapa program studi atau jurusan dari program yang berbeda. Pendaftar dapat memilih program studi keseluruhan IPA, IPS, atau campuran (IPC).
2. Biaya Pendaftaran Ujian Online SIMAK UI 2021
Peserta ujian Program S1 yang hendak mengikuti ujian online SIMAK UI 2021 wajib membayar biaya pendaftaran. Untuk 2 pilihan pertama, biaya pendaftaran jurusan IPA atau IPS sebesar 400 ribu rupiah. Untuk 3 pilihan pertama IPA dan IPS (IPC), biaya yang harus dibayarkan sebesar 500 ribu rupiah. Pilihan berikutnya dikenakan biaya 60 ribu rupiah. Jadi, kamu perlu menghitung biaya pendaftaran berdasarkan pilihan jurusan yang diambil.
Bersiaplah untuk menjalani tes tambahan karena beberapa jurusan atau program studi mungkin mengadakan ujian wawancara. Ketentuan tes tambahan setelah mengikuti ujian daring SIMAK UI terdapat pada website resmi universitas atau melalui sosial media. Sebaiknya kamu juga mencatat info yang kerap diberikan pada komentar sosial media agar tidak lupa.
Peluang Masuk UI Melalui Tes Online SIMAK UI 2021
Bagaimana peluang masuk UI saat pandemi Covid-19?. Mungkin itu hal yang sering terpikirkan calon pendaftar kampus favorit ini. Setelah mengetahui bahwa setiap pendaftar bisa memilih hingga 6 jurusan sekaligus, tentunya kamu perlu lebih cermat dalam merencanakan jurusan yang akan dipilih di Universitas Indonesia.
Mulailah mencari tahu jurusan favorit di Universitas Indonesia hingga jurusan yang peminatnya tinggi di UI. Berbekal pengetahuan tersebut, kamu bisa menentukan jurusan tujuanmu sekaligus menyemangati diri sendiri untuk belajar. Ujian di rumah bukanlah penghalang agar bisa diterima di jurusan kampus favorit, termasuk Universitas Indonesia.
Info KKI UI SIMAK juga bisa kamu pantau dari website resmi universitas. Saat ini, informasi penting mengenai pendaftaran SIMAK UI paralel, pendaftaran kelas internasional UI 2021, hingga persyaratan kelas internasional UI bisa kamu dapatkan. Jangan khawatir akan gagal SIMAK UI S1 atau gagal SIMAK UI S2. Setiap orang memiliki kesempatan sama untuk bisa lolos seleksi.
Tips Lolos Ujian Online SIMAK UI 2021
Jika kamu sudah mendaftar ujian online SIMAK UI 2021 dan bersiap-siap untuk belajar, sebaiknya lakukan tips berikut agar peluang diterima semakin tinggi. Ujian daring SIMAK UI 2021 tidak hanya diikuti pendaftar dari Jawa saja, tetapi juga dari seluruh Indonesia.
1. Tidak Melewatkan Tanggal Pendaftaran Ujian
Catat tanggal ujian online SIMAK UI 2021 agar kamu tidak lupa atau melewatkan batas akhir pendaftarannya. Gunakan buku catatan atau gadgetmu untuk mengingatkan deadline tanggal pendaftaran ujian online SIMAK UI. Kamu juga bisa meminta bantuan temanmu yang akan mendaftar SIMAK UI agar saling mengingatkan.
2. Berlatih Soal SIMAK UI
Jika tahun ini adalah pengalaman pertamamu untuk mengikuti ujian SIMAK UI, kamu perlu banyak berlatih dari soal-soal sebelumnya. Buku kumpulan soal SIMAK UI dan soal latihan online pun dapat dengan mudah kamu peroleh. Berlatihlah mengerjakan soal dengan kesulitan tingkat rendah, menengah, kemudian tingkat tinggi.
3. Tidak Menghafalkan Materi
Hindari belajar ujian masuk SIMAK UI dengan Sistem Kebut Semalam (SKS). Selain hasilnya tidak maksimal, kamu juga tidak akan siap ketika ujian keesokan paginya. Menghafalkan materi pada buku teks juga sangat tidak disarankan karena biasanya ujian online menggunakan soal terkait pemahaman dan analisis. Pahamilah masing-masing konsep yang ada pada soal, sehingga konsep tersebut dapat kamu terapkan untuk mengerjakan soal lainnya.
4. Tenang dan Tidak Panik
Apabila persiapan materi dan gadget yang kamu gunakan sudah sempurna, saatnya mengikuti ujian. Tenangkan diri ketika sedang mengerjakan ujian. Ketika menjumpai soal yang sulit, beralihlah ke soal yang lebih mudah agar waktumu tidak habis di soal tersebut. Kamu juga tidak perlu membandingkan progress ujianmu dengan teman-teman di sekitar. Yakinlah pada kemampuanmu sendiri, apalagi setelah kamu belajar keras.
Peluang SIMAK UI selalu terbuka lebar meskipun ujian masuk Universitas Indonesia dilaksanakan di masa pandemi Covid-19. Asalkan kamu belajar dengan giat dan banyak berlatih, bukan tidak mungkin kamu bisa menempuh studi di UI bersama calon mahasiswa lain dari seluruh Indonesia. Manfaatkan waktumu sebaik mungkin di masa pandemi ini, ya!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: