11 Wisata Banjarbaru 2023 yang Mempesona, Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi Wisatawan
Ada banyak destinasi wisata yang perlu kamu datangi sebagai wisatawan di Banjarbaru. Apa saja nama tempatnya? Simak di artikel Mamikos berikut.
11 Wisata Banjarbaru 2023 yang Mempesona, Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi Wisatawan — Apakah kamu sudah tahu bahwa ada cukup banyak tujuan wisata yang dapat kamu kunjungi di Banjarbaru?
Tempat wisata Banjarbaru menawarkan keindahan yang mempesona sehingga tak heran jika digandrungi banyak orang.
Jika belum tahu apa saja spot menariknya, kamu bisa menyimak rangkaian inspirasi wisata Banjarbaru yang wajib dikunjungi sebagai wisatawan di bawah ini.
Daftar Tempat Wisata Banjarbaru Wajib Dikunjungi Saat Liburan
Daftar Isi [hide]
- Daftar Tempat Wisata Banjarbaru Wajib Dikunjungi Saat Liburan
- Rekomendasi Tempat Wisata Banjarbaru yang Wajib Didatangi
- 1. Wisata Banjarbaru Terbaru: Taman Labirin Banua (Kebun Raya Banua)
- 2. Wisata Banjarbaru Terbaru: Taman Van Der Pijl
- 3. Wisata Banjarbaru Terbaru: Wisata Danau Seran
- 4. Wisata Banjarbaru Terbaru: Bekantan Park
- 5. Wisata Banjarbaru Terbaru: Aquatica Waterpark and Playground
- 6. Wisata Banjarbaru Terbaru: Hutan Pinus Mentaos
- 7. Wisata Banjarbaru Terbaru: Rumah Jomblo
- 8. Wisata Banjarbaru Terbaru: Bukit Batas
- 9. Wisata Banjarbaru Terbaru: Bukit Matang Kaladan
- 10. Wisata Banjarbaru Terbaru: Danau Wisata Kota Citra
- 11. Wisata Banjarbaru Terbaru: Danau Caramin

Sebagai ibu kota dari Provinsi Kalimantan Selatan, sangat tidak mengherankan jika Banjarbaru memiliki berbagai pilihan tempat wisata yang sangat menarik.
Beberapa pilihan wisatanya pun sangat variatif mulai dari taman, danau, sampai wisata sejarah pun bisa kamu jumpai di kota ini.
Jadi, apabila kamu penasaran ingin tahu apa saja yang masuk dalam daftar tempat wisata Banjarbaru yang menarik dan wajib dikunjungi, langsung saja simak artikel Mamikos ini.
Rekomendasi Tempat Wisata Banjarbaru yang Wajib Didatangi
Di bawah ini sudah Mamikos lampirkan juga uraian beberapa rekomendasi tempat wisata Banjarbaru yang wajib untuk kamu kunjungi nanti, antara lain adalah:

Advertisement
1. Wisata Banjarbaru Terbaru: Taman Labirin Banua (Kebun Raya Banua)

Di urutan pertama rangkaian wisata Banjarbaru 2023 yang mempesona dan wajib dikunjungi oleh wisatawan adalah sebuah taman labirin yang cukup terkenal di kalangan warga setempat.
Jika menyebut “kebun raya” mungkin kamu akan langsung teringat pada kota Bogor. Namun jangan salah, di Banjarbaru juga ada yang namanya Kebun Raya yang cukup populer juga di sana.
Nama Kebun Raya di Banjarbaru tersebut adalah Taman Labirin Banua, atau yang juga lebih dikenal sebagai Kebun Raya Banua Banjarbaru.
Tujuan wisata satu ini memiliki banyak sekali taman yang menarik sekali untuk dikunjungi.
Di sini ada taman layaknya labirin untuk bermain petak umpet, taman bunga cantik dengan aneka warna yang menarik, hingga taman buah yang dipenuhi pepohonan rindang nan hijau.
Lokasi wisata berada di Palam, Kec. Cempaka, Kota Banjar Baru.