21 Objek Wisata di Banyuwangi yang Terbaik dan Harus Kamu Kunjungi

Ada rencana jalan-jalan ke Banyuwangi? Simak artikel ini untuk mendapatkan rekomendasi wisata di Banyuwangi yang paling baru.

26 November 2023 Mamikos

21 Objek Wisata di Banyuwangi yang Terbaik dan Harus Kamu Kunjungi – Potensi pariwisata Banyuwangi terus dikembangkan, dan berhasil menarik wisatawan dari dalam maupun luar negeri.

Program-program pariwisata yang didukung dengan kreatifitas masyarakat Banyuwangi menjadi pondasi dasar keberhasilan Banyuwangi mengembangkan berbagai proyek wisata.

Bagi kamu yang hendak ke Banyuwangi buat jalan-jalan, jangan sampai kamu buta, tidak tahu mau kemana. Simak ulasan artikel ini agar kamu tahu harus kemana saja saat di Banyuwangi.

Wisata Banyuwangi Terbaru dan Terbaik

Wisata Banyuwangi Terbaru dan Terbaik
sewaktu.com

Kabupaten Banyuwangi mendapat julukan The Sunrise of Java karena keindahan berbagai wisata alamnya. Mulai dari gunung, hingga pantai dijaga kebersihannya, sehingga selalu indah.

Namun, wisata Banyuwangi yang terus dikembangkan oleh Pemerintah Banyuwangi membuat Kabupaten Banyuwangi memiliki berbagai jenis pariwisata, bukan hanya alam saja.

Jenis wisata di Banyuwangi antara lain, wisata alam, wisata budaya, hingga wisata desa. Banyuwangi menggali berbagai potensi masyarakat yang bisa dikelola menjadi jujugan wisata.

Tenang saja, banyak tempat wisata di Banyuwangi yang pasti akan mudah memikat kamu untuk segera datang ke sana. Jadi, wisata di Banyuwangi dalam satu hari jelas tidak cukup.

Minimal, untuk wisata di Banyuwangi waktu ideal yang kamu perlukan agar puas adalah 3 – 5 hari.

Tapi, ngomong-ngomong, dari berbagai tempat menakjubkan di Indonesia, kenapa Banyuwangi juga penting untuk dikunjungi? Berikut jawabannya.

Kenapa Wisata ke Banyuwangi?

Banyuwangi bertransformasi menjadi kota pariwisata yang begitu berkembang sejak tahun 2014-an. Dana yang digelontorkan tidak sedikit, demi menaikkan kesejahteraan masyarakat lewat sektor pariwisata.

Karena berbagai hal, akhirnya wisata di Banyuwangi bisa berkembang pesat seperti saat ini.

Sebagai pertimbangan, inilah alasan kenapa kamu perlu wisata ke Banyuwangi.

  1. Banyak pilihan jenis obyek pariwisata, mulai dari wisata alam, wisata budaya, hingga wisata desa.
  2. Lokasi wisata yang dikelola dengan baik, dan kebersihannya terjaga.
  3. Orang Banyuwangi yang ramah-ramah, dan cekatan saat membantu.
  4. Lokasi Banyuwangi yang berdekatan dengan Pulau Bali.
  5. Harga-harga kebutuhan di Banyuwangi sangat terjangkau.
  6. Lokasi wisata yang dapat dijangkau dengan berbagai moda transportasi.

Itulah beberapa alasan kenapa kamu peru berwisata di Banyuwangi. Selanjutnya, yang menjadi pembahasan adalah, tempat wisata apa saja yang menarik untuk dikunjungi. Ini dia jawabannya.

Close