12 Wisata Blitar yang Hits dan Instagramable 2023, Jejak Sejarah dan Alam yang Memukau!

Dalam artikel berikut Mamikos memberikan kamu informasi tempat wisata di Blitar yang wajib kamu kunjungi, baca artikel ini sampai selesai.

01 Desember 2023 Zuly Kristanto

7. Gumuk Sapu Angin

https://fimela.com/

Kamu yang suka dengan wisata alam, destinasi unggulan dari Blitar yang dijuluki Gumuk Sapu Angin ini dapat kamu jadikan referensi.

Tempat wisata yang berlokasi Desa Resapombo, Blitar ini menawarkan keindahan alam yang sungguh memukau.

Hanya dengan merogoh tiket seharga Rp10.000 saja kamu akan dimanjakan dengan keindahan alam pegunungan yang menyegarkan.

Selain itu tempat ini juga menyediakan gardu pandang yang memberi kamu suguhan keindahan gunung kelud dan gunung Kawi secara bersamaan.

Latar pemandangan alam yang begitu memukau tentu dapat kamu gunakan sebagai postingan di instagram yang pastinya bikin iri sahabat kamu yang belum mengunjungi tempat wisata ini.

8. Goa Luweng

https://tripadvisor.com/

Bagi pecinta wisata goa alam, goa alam yang berada di dusun Prodo, Desa Ngrejo, Kecamatan Bakung, Blitar ini wajib kamu kunjungi.

Hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp2.000 saja, kamu akan mendapat suguhan pemandangan goa alam yang sungguh memesona.

Keindahan alam yang disuguhkan goa Luweng ini tidak kalah dengan keindahan goa-goa yang dimiliki oleh kota lain.

Selain memiliki stalaktit dan stalagmit yang begitu indah. Goa luweng juga memiliki aliran sungai bawah tanah yang begitu jernih dan pastinya menyegarkan.

Cahaya matahari yang menerobos masuk di goa luweng ini tepat menyinari aliran sungai bawah tanahnya sehingga menghasilkan pantulan cahaya yang begitu syahdu.

Hal inilah yang kemudian membuat banyak wisatawan menjuluki goa luweng ini memiliki ‘Cahaya Surga’. Bagaimana kamu penasaran bukan untuk membuktikan sendiri keindahan goa ini?

9. Pantai Tambakrejo

https://popbela.com/

Blitar merupakan salah satu daerah di Jawa Timur yang berbatasan langsung dengan laut selatan. Maka, tidak mengherankan apabila banyak wisata pantai yang dimilikinya.

Salah satu pantai di Blitar yang menjadi destinasi wisata banyak wisatawan dari berbagai penjuru daerah adalah Pantai Tambakrejo.

Berbeda dengan kebanyakan pantai yang ada di pesisir selatan Pulau Jawa. Pantai Tambakrejo memiliki pasir putih yang begitu halus.

Tak hanya itu pantai ini juga memiliki air yang jernih dan didukung pemandangan sekitar yang memukau.

Maka, tidak mengherankan apabila setiap musim liburan tiba pantai yang berada di desa Tambakrejo, kecamatan Wonotirto ini selalu ramai dengan pengunjung. Untuk tiket masuknya sendiri tidak terlalu mahal.

Kamu hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp5.000 rupiah untuk menikmati keindahan dari Pantai Tambakrejo.

Close