13 Wisata Seru di Malang Untuk Libur Hari Raya Idul Fitri
Tempat Wisata Lebaran di Malang – Malang menawarkan banyak destinasi wisata lebaran keluarga yang sayang untuk dilewatkan. Jika kamu masih tinggal di pulau Jawa, tidak ada salahnya mencoba suasana liburan yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dengan mengunjungi Malang. Terdapat banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi, mulai dari wisata keluarga, wisata alam, hingga wisata religi.
Semua hal menarik tersebut perlu kamu siapkan sejak jauh-jauh hari. Oleh karena itu, Mamikos akan memberikan informasi mengenai tempat wisata lebaran di Malang sebagai referensimu bersama keluarga. Selamat membaca!
Wisata Lebaran di Malang yang Seru
Daftar Isi
- Wisata Lebaran di Malang yang Seru
- 1. Kampung Warna Warni Jodipan
- 2. Pantai Malang Selatan
- 3. Hawai Waterpark
- 4. Gunung Bromo
- 5. Museum Angkut
- 6. Batu Night Spectacular
- 7. Jawa Timur Park 2
- 8. Eco Green Park
- 9. Alun-Alun Malang
- 10. Desa Wisata Pujon Kidul Malang
- 11. Kampung Wisata Kungkuk
- 12. Selecta
- 13. Pantai Sendang Biru Malang
- 14. Pantai Ngliyep Malang
Daftar Isi
- Wisata Lebaran di Malang yang Seru
- 1. Kampung Warna Warni Jodipan
- 2. Pantai Malang Selatan
- 3. Hawai Waterpark
- 4. Gunung Bromo
- 5. Museum Angkut
- 6. Batu Night Spectacular
- 7. Jawa Timur Park 2
- 8. Eco Green Park
- 9. Alun-Alun Malang
- 10. Desa Wisata Pujon Kidul Malang
- 11. Kampung Wisata Kungkuk
- 12. Selecta
- 13. Pantai Sendang Biru Malang
- 14. Pantai Ngliyep Malang
1. Kampung Warna Warni Jodipan
Malang tidak hanya terkenal dengan wisata Kota Batu-nya saja. Jika ingin menjelajah, kamu bisa menemukan sebuah kampung unik di bantaran sungai dengan warna-warna menarik.
Tidak heran jika kampung ini dijadikan destinasi wisata karena keunikannya serta harga masuk yang sangat terjangkau. Lokasi Kampung Warna Warni Jodipan yang tidak terlalu jauh dari Stasiun Kota Baru Malang pun memberikan nilai lebih karena wisatawan yang baru datang atau akan kembali pulang bisa menyempatkan diri untuk mampir.
2. Pantai Malang Selatan
Berwisata ke pantai di Malang dapat menjadi alternatif apabila kamu menyukai pemandangan laut.
Pantai Malang Selatan memiliki pemandangan yang indah dengan suasana nyaman, kamu juga bisa berfoto sepuasnya dengan latar belakang hamparan pasir.
Di lokasi tersebut, terdapat beberapa tempat yang sekaligus bisa kamu kunjungi, seperti Pantai Sendan Biru, Pantai Bajul Mati, Pantai Balekambang, dan sebagainya.
3. Hawai Waterpark
Tempat wisata keluarga di Malang yang bisa kamu datangi ketika penat adalah Hawai Waterpark. Karena sudah tidak puasa, maka kamu tidak perlu takut bermain air sepuasnya di tempat ini.
Bahkan, 9 wahana permainan yang tersaji di lokasi sudah berkelas internasional. Jadi, kamu tidak perlu takut bosan atau datang ke tempat yang kurang sesuai ekspektasi. Meskipun lokasinya agar jauh dari pusat kota, namun kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi untuk mencapai lokasi.
Siapkan budget yang lebih karena tiket masuk Hawai Waterpark sebanding dengan fasilitas eksklusif yang kamu dapatkan.
4. Gunung Bromo
Suka tantangan dan ingin mencoba menaklukkan gunung di Malang saat libur lebaran? Gunung Bromo adalah pilihan tepat. Selain bisa mendaki, kamu juga bisa menggunakan jeep yang disewakan untuk mencapai puncak.
Tidak hanya pemandangan gunung saja yang akan kamu dapatkan, tetapi juga pemandangan matahari terbit dari ketinggian yang mengagumkan. Jangan lupa untuk menggunakan pakaian tebal karena udara sekitar cukup dingin bagi yang tidak terbiasa dengan udara gunung.
Merasa staminamu kuat? Mendakilah sampai puncak agar bisa menyaksikan kawah Bromo secara langsung.
5. Museum Angkut
Destinasi wisata lebaran yang unik namun banyak diminati para wisatawan adalah Museum Angkut di Kota Wisata Batu. Lokasinya cukup strategis, sehingga kamu tidak akan merasa kesulitan mengakses museum ini.
Jangan bayangkan desain museum yang kaku dan kuno karena di Museum Angkut kamu dapat melihat berbagai macam koleksi alat transportasi unik. Setiap sudut museum cocok digunakan sebagai spot foto.
Harga tiket masuk Museum Angkut tentunya sebanding dengan pengalaman yang kamu dapatkan nantinya.
6. Batu Night Spectacular
Sebenarnya, terdapat banyak destinasi wisata yang terdapat di sekitar Kota Wisata Batu, salah satunya Batu Night Spectacular.
Berbagai macam wahana permainan yang memacu adrenalin bisa kamu coba. Kelebihan tempat wisata ini adalah waktu buka dari sore hingga tengah malam, sehingga kamu tidak perlu takut kepanasan atau tersengat sinar matahari ketika asik bermain.
Udara kota Batu Malang yang sejuk dan dingin pun akan membuatmu semakin betah berlama-lama.
7. Jawa Timur Park 2
Ingin menambah pengetahuan tentang satwa dan sebagainya? Datanglah ke Jawa Timur Park 2 yang menyuguhkan area wisata Batu Secret Zoo dan Museum Satwa dengan penataan menarik serta modern.
Kamu tidak akan merasa bosan karena setiap area menawarkan pengalaman berbeda. Koleksi satwa lengkap pun menjadi nilai lebih karena lokasi Batu Secret Zoo bisa menjadi tempat terbaik untuk belajar sekaligus berlibur.
Bahkan, ada satwa yang sengaja didatangkan dari luar negeri dan masih terawat hingga saat ini. Sebaliknya, di Museum Satwa kamu bisa melihat berbagai macam satwa yang sudah diawetkan.
8. Eco Green Park
Tempat wisata berbasis lingkungan saat ini sedang naik daun, apalagi ditambah dengan kebutuhan masyarakat akan kesadaran menjaga lingkungan sekitarnya.
Jika sudah berada di Malang, kunjungilah Eco Green Park agar kamu semakin sadar bahwa penting untuk menjaga lingkungan. Harga tiket masuk tempat wisata ini terjangkau, sehingga kamu tidak perlu khawatir dompet menjadi menipis.
9. Alun-Alun Malang
Ikon Malang yang bisa kamu jadikan tempat wisata adalah Alun-Alun Malang. Selain bisa bersantai sambil mencicipi berbagai jajanan yang dijual para pedagang, kamu harus mampir untuk menunaikan salat di Masjid Jami.
Masjid yang besar ini mampu menampung banyak jamaah. Bahkan, di bagian Alun-Alun pun digunakan sebagai lokasi untuk menunaikan salat Ied.
10. Desa Wisata Pujon Kidul Malang
Tempat wisata dengan suasana pedesaan bisa kamu jadikan destinasi libur lebaran ketika berada di Malang. Lokasi kampung terdapat di Desa Pujon Kidul.
Lokasi wisata dapat ditempuh dengan perjalanan selama kurang lebih 1,5 jam dengan jarak sekitar 29 kilometer. Persiapkan bekal cukup agar tidak bosan di jalan.
11. Kampung Wisata Kungkuk
Kampung Wisata Kungkuk dapat menjadi salah satu destinasi wisata lebaran bersama keluarga. Lokasi kampung wisata ini terdapat di Dusun Kungkuk, Desa Punten, Kecamatan Bumiaji.
Di sekitar lokasi terdapat Gunung Arjuno dan Gunung Panderman, sehingga suasana terasa lebih sejuk. Suasana alam yang eksotis ditambah dengan pemandangan indah akan membuatmu betah berlama-lama, apalagi fasilitas berupa outbond, camping, dan permainan yang memacu adrenalin lainnya juga tersedia.
12. Selecta
Ingin melihat taman bunga yang indah bersama keluarga? Selecta adalah lokasi tepat yang bisa kamu pilih.
Berbagai macam taman bunga tersedia di tempat ini. Selain itu, kamu bebas berfoto asalkan tetap menjaga keutuhan bunga-bunga disana.
Ada pula wahana permainan flying fox dan kolam renang yang layak untuk dicoba. Tidak perlu khawatir merasa lapar karena di tempat ini sudah terdapat banyak penjual makanan dengan harga terjangkau.
Sebagai oleh-oleh, sempatkanlah membeli bibit tanaman di sekitar lokasi.
13. Pantai Sendang Biru Malang
Pantai Sendang Biru tepatnya berlokasi di Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Dari pusat kota Malang jaraknya sekitar 30 km. Membicarakan Pantai sendang biru tidak bisa lepas dari wisata pulau Sempu.
Dimana terdapat subah danau kecil yang terdapat di pulau Sempu yang bernama Segoro Anakan. Salah satu tempat wisata paling favorit di Malang.
14. Pantai Ngliyep Malang
Pantai Ngliyep tepatnya berlokasi di Desa Kedungsalam kecamatan Donomulyo. Jara dari pusat kota Malang seitar 65 km.
Keindahan pantai Ngliyep yang terkenal adalah tebing-tebing karang yang mengelilingi pantai ini. Termausk putihnya pasir yang sangat exotis.
Sekian informasi tempat wisata lebaran di Malang yang dapat Mamikos berikan. Jadikan libur lebaranmu semakin berkesan bersama keluarga di Malang.
Sebenarnya, kamu pun bisa mengunjungi tempat menarik lainnya asalkan mampu merencanakan lokasi yang akan dikunjungi. Jika ingin pergi dengan keluarga besar, kamu dapat menyewa mobil sendiri agar lebih hemat selama di Malang.
Selain itu, pilih penginapan dengan harga sewa terjangkau agar pengeluaran untuk akomodasi tidak membengkak.
Bingung mencari penginapan murah?
Tenang, segera download aplikasi kost mamikos melalui ponsel android atau ios. Kamu akan mendapatkan berbagai macam informasi kost yang bisa disewa dalam waktu harian hingga tahunan.
Sesuaikan jangka waktu sewa kost dengan kebutuhan, apalagi bagi kamu yang berniat tinggal di Malang lebih dari seminggu. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan informasi apartemen di Malang apabila kehabisan kamar kost murah. Jadi, tidak perlu bingung dengan perjalanan liburan di Malang ya!
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: