Yogyakarta merupakan ibukota dari Daerah Istimewa Yogyakarta yang terkenal dengan daerah kesultanannya. Jogja juga disebut sebagai Kota Pelajar karen banyaknya instansi pendidikan yang ada di kota ini. Tidak heran banyak pelajar yang mengincar kampus di Jogja untuk melanjutkan studinya.
Tidak hanya itu, Jogja juga memiliki banyak sekali tempat wisata yang menarik minat para wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Bahkan pendapatan terbesar di Yogyakarta ini didapatkan dari par a pendatang yang mendatangi tempat wisata. Kebudayaan di Yogyakarta ini pun cukup unik, karena masih menggunakan budaya kesultanan yang masih lekat dengan adat istiadat dan kepercayaan. Namun keunikan kota Yogyakarta inilah yang membuatnya menjadi Kota Istimewa.
Jogja memang terkenal dengan biaya hidupnya yang tergolong murah. Namun pengeluaran anda bisa cepat habis jika tidak dikelola dnegan baik. Murahnya bahan-bahan makanan terkadang membuat anda tergoda untuk membelinya sehingga pengeluaran anda pun menjadi banyak. Berikut beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk menghemat pengeluaran anda selama tinggal di Yogyakarta:
Jika anda tidak menjadwalkan kapan akan menarik uang di rekening anda, anda bisa saja menghabiskan uang dengan cepat. Namun jika anda lebih bisa menghargai waktu kapan anda harus mengambil uang, manajemen pengeluaran anda akan lebih tertata. Misalkan tiga hari sekali atau satu minggu sekali anda mengambil uang dalam jumlah yang sama.
Harga-harga yang murah memang menjadi godaan utama anda dalam menjalani kehidupan selama berada di Jogja. Namun jika anda bisa menahan untuk membeli barang-barang yang sangat anda butuhkan saja, tentunya akan lebih menghemat pengeluaran anda. Untuk makan sehari-hari, anda bisa membeli bahan pokok yang bisa dimasak untuk 2 hingga 3 kali makan, sehingga anda bisa menghemat uang saku anda.
Hampir sama dengan Jakarta, kini Jogja memang telah dipadati oleh kendaraan pribadi yang tidak terhitung jumlahnya. Untuk menghemat bensin dan tentunya mengurangi kemacetan, anda bisa memanfaatkan transportasi umum seperti TransJogja, bus kota, dan transportasi lainnya yang lebih murah dibandingkan membeli bensin.
Berbagai hunian ditawarkan di Kota Yogyakarta ini. Namun jika anda bisa cerdas dalam memilih hunian yang murah, tentunya akan berpengaruh dalam pengeluaran anda. Hunian dengan harga terjangkau ini bisa berupa kost-kostan atau rumah kontrakan yang lokasinya dekat dengan kampus atau tempat kerja anda.
Mencari kost di Jogja memang sangat mudah karena jumlahnya yang sangat banyak. Anda bisa mencarinya di sekitar kampus-kampus di Jogja. Fasilitas pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda. Misalkan saja kost dengan fasilitas kamar mandi dalam. Kost dengan fasilitas ini tentunya akan membuat anda nyaman karena anda tidak perlu lagi mengantre untuk mandi, dan juga beberapa fasilitas lainnya seperti AC, TV, internet wifi, dan kost dengan parkir mobil. Lama penyewannya pun beraneka ragam mulai dari harian hingga tahunan.
Untuk anda yang sedang melanjutkan studi di Kota Jogja, anda bisa menyewa kost bulanan karena harganya akan lebih murah dibandingkan kost harian. Untuk mencari kost di Yogyakarta ini anda bisa mencarinya melalui website mamikos.com atau bisa juga dengan Install aplikasi Mamikos di IOS/Android anda. Dengan aplikasi Mamikos ini anda bisa mendapatkan kost dengan mudah sesuai kebutuhan anda.
Kost Bulanan AC Jogja Murah, Kost Bulanan Eksklusif Jogja Murah, Kost Bulanan Bebas 24 Jam Jogja Murah, Kost Bulanan Campur Jogja Murah, Kost Bulanan Putra Jogja Murah, Kost Bulanan Putri Jogja Murah, Kost Bulanan Pasutri Jogja Murah