Kost Campur di Banjarmasin dan Sekitarnya Murah
Apakah saat ini anda sedang mencari tempat tinggal bersama pasangan anda di daerah banjarmasin? Kost Campur di Banjarmasin bisa jadi referensi yang tepat dan nyaman. Dimaksud kost campur adalah karena kost disewakan untuk setiap kalangan, mulai dari putri, putra maupun yang sudah berkeluarga. Kelebihan yang dimiliki dari kost campur adalah disediakannya fasilitas dapur dan juga kulkas(namun tidak semua kost). Anda bisa memilih kost campur apabila anda termasuk orang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Dan anda tidak perlu khawatir kost campur berbahaya, karena jika anda bisa memilih kost dengan baik maka kost yang anda tempati juga akan jadi tempat tinggal yang sehat. Semua kembali lagi pada bagaimana cara anda mensiasati agar mendapatkan tempat tinggal yang nyaman.
Kost campur di banjarmasin dan sekitarnya ini sangat efektif dan pilihannya juga beragam. Dimana anda bisa memilih kost dengan fasilitas yang memadai atau sesuai kebutuhan anda. Rata - rata kost campur di Banjarmasin akan disewakan mulai dari kisaran harga empat ratus hingga satu juta tergantung pada lokasi dan juga fasilitas yang disediakan. Jika anda memilih kost campur ac banjarmasin, maka kisaran harga pasti di atas tujuh ratus ribu per bulannya. Masing - masing kost pun memiliki kriteria dan kelebihan tersendiri, jadi anda harus teliti dalam memilih kost campur terutama jika anda adalah seorang perempuan. Jika anda masih berstatus pelajar maka memang lebih enak memilih kost campur, jadi sewaktu - waktu orang tua ingin berkunjung anda tidak perlu bingung.
Yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Kost Campur di Banjarmasin
Kost adalah tempat tinggal yang nyaman dan juga cukup efisien, inilah alasan mengapa mereka banyak yang memilih untuk menjadikan kost sebagai alternatif tempat tinggalnya. Bagi anda yang baru pertama kali akan tinggal di kost mungkin merasa bahwa jadi anak kost adalah hal yang tidak enak atau sebaliknya. Sebenarnya kost bisa menjadi tempat yang nyaman tergantung dari bagaimana anda mencarinya. Memiliki beberapa gambaran tentang kost campur di banjarmasin juga tidak kalah penting agar anda bisa lebih memahami seperti apa sih kost yang nyaman untuk dijadikan tempat tinggal. Memang bukan hal yang mudah untuk menemukan kost yang sesuai dengan kebutuhan dan kriteria kita, karena pada dasarnya tempat yang paling nyaman memang lah rumah sendiri. Sebelum mencari dan memilih kost campur di banjarmasin, ada baiknya anda mengetahui beberapa hal penting berikut ini terlebih dahulu :
- Pertama, anda harus mengetahui kisaran biaya hidup dan juga biaya sewa kost campur di banjarmasin. Untuk kost campur rata - rata disewakan mulai dari harga tujuh ratus ribu ke atas per bulannya. Sedangkan untuk kost fasilitas ac dibandrol dengan harga lebih dari satu juta, jadi anda harus pintar - pintar dalam mencari kost sesuai kebutuhan anda sendiri
- Anda harus mencari kawasan strategis yang banyak menyewakan kamar kost, contohnya adalah di sekitaran STIE Nasional Banjarmasin, STIMIK Indonesia, STMI, University of Muhammadiyah Banjarmasin serta perguruan tinggi yang lainnya.
- Pilih kawasan yang mudah dalam menjangkau berbagai akses dan kebutuhan seperti di daerah belitung selatan, pasar lama, pemurus, pemurus dalam dan kawasan antasan kecil timur. Biasanya di kawasan yang menjadi pusat kota akan memiliki lebih banyak pertimbangan tempat kost
- Lalu, perhatikan keamanan di sekitar area kost. Anda bisa menanyakan kepada warga di sekitar apakah kost riskan dengan pencurian atau tidak. Karena ini kost campur maka perlu adanya penjaga kost atau ibu kost demi kenyamanan bersama
- Pilihlah kost yang memiliki lingkungan yang sehat dan tenang agar anda merasa betah meski harus seharian di kamar kost. Lihat ke dalam kamar kost apakah ventilasi udaranya cukup baik dan fasilitas dapat digunakan semestinya
- Buatlah daftar untuk fasilitas yang akan anda butuhkan, karena masalah ini cukup penting demi kelangsungan hidup kamu saat kost. Usahakan untuk tidak menulis banyak kebutuhan karena ini juga akan berdampak pada budget anda. Jika bisa sesuaikan juga dengan budget yang sudah anda miliki untuk sewa kost campur di banjarmasin
Beberapa daftar di atas adalah yang perlu anda ketahui terlebih dahulu sebelum memilih kost campur di banjarmasin. Adanya berbagai pilihan terkadang membuat para pendatang salah dalam memilih tempat tinggal sehingga mereka harus meluangkan banyak waktu lagi untuk mencari kost yang lain. Kriteria tempat tinggal orang memang berbeda - beda, namun tempat tinggal nyaman tentu menjadi impian semua orang. Nah, untuk mendapatkan kost dengan kriteria yang anda butuhkan anda bisa melihat melalui aplikasi pencari kost.
Area Populer di Banjarmasin dan Sekitarnya
Sebagai salah satu provinsi di kalimantan selatan, tidak perlu diragukan lagi bahwa banjarmasin ini memiliki banyak tempat - tempat menarik. Kawasan yang dijuluki seribu sungai ini memiliki pesona cantik yang sayang sekali untuk dilewatkan. Apalagi jika anda akan tinggal di banjarmasin, anda memiliki banyak waktu untuk menjelajahi keunikan dan keindahan banjarmasin. Bahkan anda juga bisa memilih tempat tinggal yang berada di sekitar area populer banjarmasin. Sembari menghabiskan waktu luang atau menjauh dari padatnya aktivitas di kota, anda bisa menjelajahi beberapa area populer di banjarmasin seperti berikut ini :
- Pasar Terapung - adalah ciri khas banjarmasin dan pasti akan selalu menjadi salah satu tujuan bagi wisatawan dari luar daerah baik wisatawan domestik mauoun mancanegara
- Taman Siring Sungai Martapura - merupakan taman di pinggiran sungai yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Kapten Tendean. Taman ini akan selalu ramai dikunjungi orang terutama di sore hari karena udaranya yang sangat sejuk dan menenangkan
- Museum Wasaka - adalah salah satu tempat sejarah yang sebenarnya namanya memiliki kepanjangan yaitu Waja Sampai Kaputing yang merupakan motto perjuangan rakyat Kalimantan Selatan
- Pulau Kembang - merupakan sebuah pulau cantik yang berada di tengah sungai barito sekaligus menjadi habitat bagi monyet dan beberapa jenis burung. Disini ada monyet besar yang dipercayai wrga sebagai raja monyet
- Masjid Sabilal Muhtadin - adalah masjid terbesar di banjarmasin dengan lima buah menara yang mampu menampung sebanyak 1500 jamaah
- Pusat Kuliner Tepian Sungai Martapura - khusus bagi anda yang suka dengan makanan anda bisa berkunjung ke Jalan Pos yang menghubungkan antara Jalan Sudirman dan Jalan Hasanudin, ada sekitar 52 booth makanan yang menjual aneka makanan khas banjarmasin
Akses ke Banjarmasin dan Sekitarnya
Infrastruktur di Indonesia telah mengalami kemajuan yang mana anda bisa menemukan berbagai kemudahan untuk sampai ke daerah lain dengan waktu yang lebih cepat. Jadi, bagi anda yang baru pertama kali ini akan tinggal di Banjarmasin tidak perlu khawatir bagaimana aksesnya ke banjarmasin atau bagaimana jika ingin pulang ke kampung halaman. Berbagai sarana transportasi biasa digunakan di Banjarmasin. Selain menggunakan kendaraan sendiri masyarakat juga nyaman menggunakan transportasi yang ada seperti bus, taksi, ojek, pesawat terbang, kapal dan beberapa lainnya. Jumlah armada di banjarmasin akan terus ditambahkan sehingga berdampak positif kepada aktivitas dan kebutuhan masyarakat sekitar dimana jangkauan dan akses menjadi lebih mudah didapatkan. Berikut ini adalah transportasi umum yang dapat anda manfaatkan ke banjarmasin dan sekitarnya:
- Bus/Angkot : Sebenarnya angkot di banjarmasin sudah mulai sangat jarang, meski masih ada namun jumlahnya sangat terbatas. Anda bisa beralih menggunakan bus antar kota ataupun taxi.
- Bandara : Untuk mempermudah akses anda ke beberapa daerah, and abisa menggunakan akses transportasi udara yakni dari Bandar Udara Syamsudin Noor yang melayani beberapa rute domestik dengan kurang lebih sembilan maskapai penerbangan
- Pelabuhan : Kelebihan yang dimiliki banjarmasin adalah anda juga bisa menggunakan akses transportasi melalui jalur air yakni dari Pelabuhan Trisakti yang juga merupakan pelabuhan tersibuk dan terbesar di kalimantan yang letaknya di banjarmasin
Mencari Kost di Mamikos
Itulah sedikit informasi mengenai kost campur di banjarmasin, untuk informasi yang lebih lanjut anda bisa menggunakan
aplikasi pencari kost. Jika sudah yakin untuk tinggal di kost campur banjarmasin anda bisa mencari kost sesuai dengan kriteria yang anda inginkan melali aplikasi sewa kost. Sekarang tidak perlu lagi menghabiskan banyak waktu dan tenaga untuk menemukan kost yang sesuai dengan kriteria anda. Mencari kost di mamikos lebih praktis karena anda tidak perlu lagi datang dari kost yang satu ke kost yang lainnya. Dengan begitu anda juga bisa jadi lebih hemat tenaga dan biaya. Jadi, tunggu apalagi? Ayo download aplikasi kost online sekarang juga dari google playstore untuk menemukan hunian yang anda impikan. Di dalam aplikasi Mamikos anda pun bisa mengatur sendiri pencarian agar hasil yang keluar sesuai dengan yang anda butuhkan. Kost lain yang bisa dihubungi
Kost Murah Banjarmasin ,
Kost Bulanan AC Banjarmasin ,
Kost Mewah Banjarmasin ,
Kost AC Eksklusif Banjarmasin