Kost Campur Jombang

Seputar Kost Area Jombang

Jombang merupakan salah satu kabupaten yang berada di Jawa Timur. Jumlah penduduknya sekitar 1.201.557 jiwa dan terus meningkat tajam setiap tahunnya. Peningkatan jumlah penduduk ini dikarenakan banyaknya sekolah yang ada di Kabupaten Jombang ini.

Dengan banyaknya sekolah tersebut, para pelajar pun ingin melanjutkan studi di sana. Jombang juga disebut sebagai kota santri karena banyaknya sekolah pesantren maupun sekolah islam. Bahkan hampir seluruh pendiri pesantren di Jawa pernah berguru di Jombang. Meskipun tidak hanya terdiri dari penganut agama islam saja, Kabupaten Jombang ini memiliki masyarakat yang hidup tenteram dalam perbedaan.

Kawasannya yang jauh dari kota membuat Jombang masih terhindar dari banyaknya polusi perkotaan dan terasa damai. Tidak heran banyak orang yang datang atau pun pindah ke Kabupaten Jombang ini. Nah, untuk memberikan fasilitas berupa hunian di Jombang ini, banyak masyarakat yang mendirikan kost-kostan untuk para pendatang sekaligus sebagai investasi berharga para pemilik kost.

Mencari kost Campur di Jombang

Jombang merupakan satu dari banyak kota yang menyediakan kost dengan berbagai fasilitas khusus untuk anda. Memilih kost untuk tinggal sementara di Jombang ini merupakan pilihan yang tepat. Anda bisa memilih kost dengan fasilitas seperti AC, TV, internet wifi, kamar mandi dalam, dan akses bebas 24 jam. Dengan kost bebas 24 jam ini membuat anda lebih leluasa untuk bepergian hingga larut malam.

Namun anda juga harus tetap waspada terhadap keamanan yang ada di sekitar kost anda. Jika dirasa cukup aman, anda bisa memilih kost dengan fasilitas bebas 24 jam tersebut untuk menjadi kost anda. Kost di Jombang ini disewakan dalam kurun waktu harian hingga bulanan dengan harga terjangkau mulai dari 400 ribu hingga 1 jutaan.

Selain fasilitas, anda juga bisa mencari kost seperti kost putri Jombang, kost putra Jombang, kost pasutri Jombang, dan juga kost campur Jombang. Untuk anda yang sudah menikah, selain menggunakan kost pasutri, kost campur juga menerima pasangan suami istri. Kost campur ini juga cocok untuk anda yang sedang berlibur bersama teman-teman anda karena di kost campur ini bisa dihuni oleh laki-laki maupun perempuan.

Jika anda mencari kost campur di Jombang, anda bisa memilih beberapa kost seperti Kost Wahyudi Jombang, Kost Selaras Peterongan, Kost Nirwana Kepanjen, dan juga Kost Pak Dadit Jombang. Anda bisa mencari informasi lengkap seputar kost di Jombang ini melalui website mamikos.com atau bisa juga dengan cara install aplikasi Mamikos di IOS/Android anda. Anda juga bisa melihat berapa jumlah kamar yang tersisa di kost tersebut tanpa harus datang langsung ke lokasi kost.

Makanan Khas Jombang

Jombang terkenal dengan makanan tradisionalnya yang menggugah selera dan meningkatkan nafsu makan. Jika anda berada di Jombang saat ini, anda perlu mencicipi makanan khas Jombang yang jarang anda temui di daerah lain. Seperti Sego Sadukan yang dibungkus dengan daun pisang. Sekilas anda melihat makanan ini hampir sama dengan nasi kucing yang ada di Jogja.

Diberi nama nasi sadukan karena porsinya yang sangat sedikit. Sadhukan artinya tendangan, dan bisa diartikan nasi tersebut sekali tendangan langsung habis. Biasanya nasi sadukan ini menggunakan lauk seperti oseng tempe, sambal teri, dan di sajikan dengan sate usus, jeroan ayam, atau telur puyuh. Meskipun terlihat sederhana, makanan ini bisa meningkatkan nafsu makan anda karena porsinya yang sedikit membuat anda ketagihan.


Penelusuran yang Terkait dengan Kost Campur Jombang Murah

kost putri Jombang, kost putra Jombang, kost pasutri Jombang