Kost Dekat UMS Solo Surakarta

Sekilas Tentang UMS Solo Surakarta

Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia. UMS terletak di Kartasura, Sukoharjo dan didirikan di bawah naungan yayasan pendidikan Muhammadiyah pada tanggal 18 September 1958. Saat ini UMS Surakarta merupakan salah satu PTS unggulan di Solo yang mahasiswanya berasal dari berbagai daerah, bahkan dari luar Pulau Jawa.

Fakultas dan Program Studi di UMS Solo Surakarta

UMS memiliki 12 fakultas dan 50 lebih program studi. Banyak di antaranya yang merupakan program studi kelas internasional dan program gelar ganda (double degree). Berikut adalah daftar fakultas di UMS Solo Surakarta.

  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, dengan program studi Pend. Akuntansi, Pend. Kewarganegaraan, Pend. Bahasa dan Sastra Indonesia, Pend. Bahasa Inggris, Pend. Matematika Reguler, Pend. Matematika Kelas Internasional, Pend. Biologi Reguler, Pend. Biologi Kelas Internasional, Pend. Guru Sekolah Dasar (PGSD), Pend. Anak Usia Dini (PAUD), Pend. Geografi, dan Pend. Teknik Informatika.
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dengan program studi Manajemen Reguler, Manajemen Kelas Internasional, Akuntansi, dan Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan
  • Fakultas Hukum, dengan program studi Ilmu Hukum
  • Fakultas Teknik, dengan program studi Mesin Reguler, Mesin Double Degree, Sipil Reguler, Sipil Kelas Internasional, Elektro Reguler, Elektro Kelas Internasional, Arsitektur, Kimia Reguler, Kimia Kelas Internasional, Industri
  • Fakultas Farmasi
  • Fakultas Psikologi
  • Fakultas Geografi
  • Fakultas Agama Islam, dengan program studi Pend. Agama Islam (Tarbiyah), Hukum Ekonomi Syariah (Syariah), Ilmu Al Qur’an & Tafsir
  • Fakultas Ilmu Kesehatan, dengan program studi Fisioterapi (S1), Keperawatan (S1) Reguler, Keperawatan (S1) Kelas Internasional, Gizi (S1), Kesehatan Masyarakat (S1), Fisioterapi (D3)
  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Kedokteran Gigi
  • Fakultas Komunikasi & Informatika, dengan program studi Ilmu Komunikasi Reguler, Ilmu Komunikasi Kelas Internasional, Informatika Reguler, Informatika Kelas Internasional

Lokasi Kampus UMS Solo Surakarta dan Fasilitas Umum di Sekitarnya

Kampus UMS Solo terletak di Jl. Ahmad Yani, Pabelan, Kartasura, Surakarta. Di sekitar kampus ini terdapat banyak sekali terdapat kos-kosan dan tempat-tempat fasilitas umum bagi anak kost. Beberapa di antaranya adalah:

Tempat-Tempat Makan di Dekat UMS Solo Surakarta

  • Wedangan Omah Soko & Special Gongso, Jl. Gatak2 No.11
  • Seowiwi Korean Fried Chicken, Jl. Garuda Mas
  • Warung Mie MJ and Chinese Food, Jl. Pabelan I
  • Warung Sate Kambing Mbak Tutik, Jl. Ahmad Yani
  • Waroenk Ramen, Jl. Ahmad Yani

Tempat-Tempat Belanja di Dekat UMS Solo Surakarta

  • Transmart Carrefour Solo Pabelan, Jl. Raya A. Yani No. 234
  • Assalaam Hypermarket, Jl. Ahmad Yani No.308
  • Alfamart Garuda Mas, Jl. Garuda Mas
  • Toko 24, Jl. Gatak2 No.1
  • Toko Sanjaya, Jl. Ahmad Yani No.6
  • Toko Solaris, Jl. Garuda Mas

Tempat-Tempat Lain di Dekat UMS Solo Surakarta

  • Klinik Raditya, Jl. Papagan No.87
  • Pertamina SPBU, Pabelan Kartasura
  • Gedung Bank BNI, Jl. Garuda Mas No.9
  • Rumah Sakit Islam Surakarta, Jl. Jendral Ahmad Yani

Cari Kost Dekat UMS Solo Surakarta Murah

Apakah saat ini Anda sedang mencari kost dekat UMS Solo Surakarta murah? Jika iya dan ingin mendapatkan info kost di sekitar kampus ini dengan lebih mudah, gunakan aplikasi pencari kost nomor satu di Indonesia yaitu aplikasi Mamikos. Mamikos akan menyediakan info kost yang akurat dan detail. Melalui aplikasi Mamikos, Anda bisa temukan berbagai tipe kost di Solo, mulai dari kost bebas Solo hingga kost campur Solo.

Pencarian Populer Kost Dekat UMS Solo Surakarta

Kost Putri Dekat UMS Solo - Kost Putra Dekat UMS Solo - Kost Eksklusif UMS Solo