Kost Dekat Universitas Andalas Padang Murah
Universitas Andalas (biasa disingkat dengan Unand) adalah salah satu perguruan tinggi negeri yang terletak di Padang, Sumatera Barat. Universitas Andalas adalah salah satu universitas yang paling tua di luar Pulau Jawa.
Universitas ini sudah dibuka secara resmi sejak tanggal 23 Desember 1955. Peresmian universitas ini dulu dilakukan oleh Wakil Presiden Indonesia saat itu yaitu Mohammad Hatta.
Universitas Andalas selalu mendapatkan peringkat atas pada daftar Perguruan Tinggi terbaik di Indonesia. Inilah mengapa Universitas Andalas selalu kebanjiran peminat pada saat SBMPTN ataupun SNMPTN.
Fakultas dan Program Studi di Universitas Andalas Padang
Ada sekitar 15 fakultas yang dimiliki oleh Universitas Andalas Padang, berikut adalah daftar fakultas sekaligus program-program studi di dalamnya.
- Fakultas Hukum, dengan program studi Ilmu Hukum, Pendidikan Profesi Kenotariatan
- Fakultas Pertanian, dengan program studi Agribisnis, Agroekoteknologi, Ilmu Tanah, Proteksi Tanaman
- Fakultas Kedokteran, dengan program studi Pendidikan Dokter Umum, Psikologi, Kebidanan
- Fakultas MIPA, dengan program studi Kimia, Matematika, Fisika, Biologi
- Fakultas Ekonomi, dengan program studi Ekonomi Pembangunan, Manajemen, Akuntansi, program DIII (Pemasaran, Akuntansi, Kesekretariatan & Manajemen Perkantoran, Keuangan Perbankan, Keuangan Negara & Daerah), Kampus II Payakumbuh (Manajemen, Ekonomi Pembangunan)
- Fakultas Peternakan, dengan program studi Ilmu Peternakan, Ilmu Peternakan (Kampus III Dharmasraya)
- Fakultas Ilmu Budaya, dengan program studi Ilmu Sejarah, Sastra Inggris, Sastra Indonesia, Sastra Jepang, Sastra Minangkabau
- Fakultas Teknik, dengan program studi Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Lingkungan, Teknik Sipil
- Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, dengan program studi Ilmu Politik, Sosiologi, Antropologi Sosial, Ilmu Administrasi Negara, Ilmu Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi
- Fakultas Farmasi, dengan program studi Farmasi, Pendidikan Profesi Apoteker
- Fakultas Teknologi Pertanian, dengan program studi Teknologi Hasil Pertanian, Teknik Pertanian
- Fakultas Kesehatan Masyarakat, dengan program studi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Ilmu Gizi
- Fakultas Teknologi Informasi, dengan program studi Sistem Komputer, Sistem Informasi
- Fakultas Keperawatan, dengan program studi Ilmu Keperawatan
- Fakultas Kedokteran Gigi, dengan program studi Pendidikan Dokter Gigi
Lokasi Kampus Universitas Andalas Padangdan Fasilitas Umum di Sekitarnya
Lokasi kampus Universitas Andalas ada di Jl. Universitas Andalas, Limau Manis, Pauh, Kota Padang. Sebagai salah satu PTN paling favorit di Pulau Sumatera, tak heran jika mahasiswa-mahasiswi Universitas Andalas berasal dari berbagai kota di Pulau Sumatera.
Tempat-Tempat Makan di Dekat Universitas Andalas Padang
- Kafe Kamek, Limau Manis, Pauh
- Queen Cafe, Jl. Universitas Andalas
- Warung Makan Mr. Sutaik Crispy, Jl. Universitas Andalas, Limau Manis
- Rubel'S Cafe, Jl. Moh. Hatta, Limau Manis
- RM Puncak Limau Manis, Jl. Limau Manis
Tempat-Tempat Belanja di Dekat Universitas Andalas Padang
- Toko Artos, Jl. Raya Ps. Baru No.27
- Daya Mart, Jl. Raya Gadut No.8
Tempat-Tempat Lain di Dekat Universitas Andalas Padang
- Bank Mandiri KCP Universitas Andalas, Limau Manis, Pauh
- Kantor Pos Limau Manih, Jl. SDN 14 Koto Panjang
- Rumah Sakit Universitas Andalas, Jl. Limau Manis
Cari Kost Dekat Universitas Andalas Padang Murah
Untuk mempermudah Anda mendapatkan info kost dekat Universitas Andalas Padang murah, gunakan aplikasi Mamikos. Mamikos adalah aplikasi pencari kost yang tersedia untuk smartphone Android maupun iOS.
Aplikasi ini dibuat untuk membantu Anda memperoleh informasi valid tentang kost yang sesuai dengan keinginan Anda. Mamikos dapat Anda unduh dari AppStore maupun dari Google PlayStore.