Kost Kamar Mandi Dalam Batam

Tentang Kost di Batam

Kota Batam merupakan sebuah kota terbesar di Kepulauan Riau. Kota Batam menjadi jalur pelayaran Internasional yang menjadikan tempat ini sangat strategis. Selain itu, Batam sangat dekat dan berbatasan langsung dengan Singapura dan Malaysia. Kota yang terkenal dengan barang-barang importnya yang murah ini memunyai beberapa bahasa yang digunakan dalam sehari-hari mulai dari Bahasa Indonesia, Bahasa Melayu, Bahasa Batak, Bahasa Minang, Bahasa Jawa serta beberapa dialek etnis Tionghoa.


Selanjutnya, kita akan membahas terkait transportasi di Kota Batam. Transportasi di Kota Batam cukup lengkap karena adanya beberapa transportasi mulai dari darat, laut, udara. Adapun untuk transportasi darat Batam memunyai akses bus antar kota, provinsi, bahkan pulau. Ada juga bus khusus dalam kota, taksi, ojek, dan angkutan kota. Adapun untuk transportasi laut Batam memunyai pelabuhan internasional berupa Pelabuhan Internasional Logistik, Pelabuhan Internasional Penumpang, dan Pelabuhan Domestik Penumpang. Untuk transportasi udara, Kota Batam memunyai bandara yang beskala internasional, yaitu Bandar Udara Internasional Hang Nadim.

Perguruan Tinggi di Batam dan Tempat-Tempat di Sekitarnya                                            

Batam juga memunyai perguruan tinggi teman-teman. Meskipun tidak sebanyak di daerah lain, perguruan di Batam memunyai prestasi dapat dibanggakan. Adapun beberapa perguruan tinggi di Batam, yaitu:

  • Universitas Internasional Batam; Lokasinya terletak di Jl. Gajah Mada, Sei Ladi, Tiban Indah, Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau. Universitas ini lapangan tenis dan lapangan basket. Di depan kawasan kampus terdapat ATM Bank CIMB Niaga, selain itu terdapat fasilitas halte bus di depan kampus. Hal ini memudahkan teman-teman untuk bertransportasi menggunakan bus antar kota. Lokasinya dekat Universitas Internasional Batam tepatnya di Jl. Taman Kota Mas. Di sana terdapat beberapa tempat makan dan tempat nongkrong seperti Jakarta Street Food, Thai Tea, Pong Balls (Bola Ubi Kopong), Lesehan Bersama. Selain tempat-tempat tersebut, di sana terdapat Bank Mestika dan Pt. Sumber Mandiri Sukses.
  • Universitas Batam; Lokasinya terletak di Jl. Uniba No.5, Batam Center, Belian, Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau. Universitas ini memiliki Gedung Olahraga (GOR) sendiri. Di depan GOR ini terdapat ATM Bank Negara Indonesia. Depan universitas ini tepatnya di Jl. Raja M. Saleh sangat strategis karena terdapat beberapa tempat makan, nongkrong dan tempat penting lainnya seperti: Warung Mie Ayam Jakarta, Tahu Sumedang, Podomoro Sambel Hijau, Cafe Durian, Ice Pasco & Mavris Ice Bread, dan lainnya. Di sekitar jalan ini terdapat minimarket Mustafa Plaza, pusat perbelanjaan Mustafa Outlet Serba 8000, ATM Bank BCA dan ATM Bank BTN.Selain itu, juga terdapat beberapa tempat penting seperti Gereja Pantekosta Tabernakel, Gereja Pantekosta Kristus Gembala Batam Kota, Rumah Sakit Elisabeth Batam Kota, dan Rumah Sakit Batam Centre.

Itulah sedikit gambaran dari kami teman-teman tentang universitas yang ada di Kota Batam berserta tempat-tempat di sekitarnya. Untuk teman-teman yang akan tinggal di Batam dan sedang mencari kost kamar mandi dalam Batam murah, kost bulanan Batam, kost pasutri Batam murah, kost pasutri Batam, kost putri Batamkost putra Batam, kost campur Batam, kost murah Batam, kost Batam dapat akses website kami mamikos.com atau download aplikasi mamikos secara gratis di playstore. Kami menyediakan layanan yang sangat lengkap mulai dari alamat kost, harga, fasilitas, review, dan lainnya.