Kost Pasutri Surabaya

Kost untuk Pasutri di Surabaya

Kost saat ini sudah banyak ditemui di sudut-sudut kota, rumah kost identik dengan para penghuninya yang mayoritas perantau baik single maupun yang sudah menikah (suami istri). Dari segi wujudnya, rumah kost berbentuk sebuah rumah yang dibagi menjadi banyak kamar untuk disewakan, jumlah harga sewanya pun bervariasi sesuai fasilitas dan ketentuan masing-masing pemilik kos kosan.

Bagi pasutri yang baru saja menikah dan mungkin sedang meniti karir, merantau bukanlah hal yang mudah dimana tempat tinggal merupakan hal yang dicari pertama kalinya. Tidak harus mengontrak sebuah rumah untuk beberapa periode karena kost bisa menjadi salah satu pilihan untuk ditinggali. Akan tetapi jarang sekali kost yang menyediakan khusus untuk pasutri, biasanya dicampur dengan putra dan putri.

Mamikos juga memiliki pilihan kos yang bagus, yaitu Kos Singgahsini dan kos Andalan yang bisa kamu coba. Selain itu, kos tersebut juga ada banyak promo menarik di setiap bulannya.

Bagi yang sedang mencari kost yang bisa menampung bersama dengan pasangan tapi sudah menikah alias pasutri, berikut beberapa informasi area yang mungkin menyediakan kost untuk pasutri di Surabaya.

  • Gubeng. Area ini menyediakan beragam kost pasutri mulai kost kosongan sampai ekslusif bahkan lingkungan sekitar terdapat pusat perbelanjaan, tempat makan hingga stasiun kereta api/KRL.
  • Jl. Basuki Rahmat. Merupakan jantung kota yang didalamnya terdapat beberapa pusat kuliner.
  • Sawahan. Disekitarnya banyak kost yang menawarkan banyak fasilitas mulai kamar mandi dalam, kost AC, hingga kost ekslusif dan dekat dengan Tunjungan Plaza.
  • Jl. Kedongdono, dekat dengan Empire Palace, BG Junction, dan Grand City Mall.
  • Jl. Rajawali, dekat dengan pusat pemerintahan, tempat hiburan seperti Tugu Pahlawan, tempat kuliner dan tempat grosir JMP.