Kota Udang adalah salah satu julukan yang disematkan kepada Kota Cirebon yang terletak di Provinsi Jawa Barat ini. Lokasi Cirebon sangatlah strategis karena selain dilewati oleh beberapa sungai, juga merupakan jalur transportasi antara Jawa Barat dan Jawa Tengah. Kondisi ini justru memberikan keuntungan terhadap perekonomian, terutama di sektor perdagangan, pariwisata, komunikasi, dan pengangkutan. Berbagai hotel akhirnya terus bermunculan. Sebut saja Grage Hotel Cirebon, Aston Cirebon Hotel and Convention Center, Amaris Hotel, Cirebon, Bentani Hotel & Residence, dan Hotel Santikan Cirebon.
Dengan bangunan hotel yang menjulang tinggi, tentu tersedia banyak lapangan kerja bagi siapa pun yang memiliki minat di bidang perhotelan. Selain gajinya yang terbilang lumayan, bekerja di hotel juga memberikan kesempatan untuk bertemu berbagai orang dengan bermacam-macam tipe pribadi, termasuk pejabat bahkan artis. Tentu ini menjadi kelebihan jika bekerja di Hotel. Apabila Cirebon adalah salah satu kota yang dapat mewujudkan impianmu bekerja di hotel, maka, sebagai perantau, ada baiknya carilah kost Cirebon murah dari sekarang. Bilamana yang kamu cari adalah kost putra Cirebon dengan harga terjangkau, maka kisaran biayanya mencakup Rp. 400.000 – Rp. 1.000.000/bulan.
Tak seperti Jakarta, meskipun kamu membayar tarif sewa sebesar Rp. 400.000, kost di Cirebonkhusus putra sudah memiliki kamar yang cukup luas serta tak ada biaya tambahan untuk listrik. Untuk fasilitas umumnya, kamu akan memperoleh ruang tamu, ruang santai, TV, dan lain-lain. Sedangkan untuk kost seharga Rp. 850.000/bulan, misalnya, fasilitas kamar yang disediakan terbilang sudah cukup lengkap, seperti tempat tidur beserta kasur, lemari pakaian, dan TV. Selengkapnya bisa kamu cari di Mamikos. Aplikasi kost online ini akan menuntunmu mencari kost Cirebon khusus putra yang sesuai kebutuhan dan keinginanmu.
Baik putri maupun putra, memerhatikan beberapa hal atau faktor sebelum menyewa kost haruslah dilakukan guna menghindari penyesalan jangka panjang. Kost adalah rumah keduamu, jadi berhati-hatilah memilih sebelum menyewa.
Baca peraturan kost dengan teliti dan saksama. Meskipun kost khusus putra, ada beberapa kost yang tidak memperbolehkan tamu lawan jenis memasuki kamar bahkan menginap kalau bukan pasangan sah. Ada pula yang tidak memperbolehkan penghuni kost membawa binatang peliharaan. Peraturan lain, seperti jam berapa masuk kost, cara parkir kendaraan, dan cara membayar haruslah diperhatikan.
Cari kost putra Cirebon di lokasi yang aman dan strategis. Selain dekat dengan kampus atau kantor, pastikan juga calon kostmu berlokasi di wilayah yang aman dan jauh dari tindakan kriminal. Sebaiknya cari kost yang masih terhitung baru karena tingkat kerusakan pintu, lubang kunci, dan jendela hampir tidak ada.
Pastikan kost bersih. Biasanya ada konsep pemikiran yang mengatakan “Kostnya sedikit kotor. Kost pria ya?” Tak sedikit yang memaklumi “kost pria, tidak apa-apa jika kotor”. Hanya saja, yang perlu kamu tahu, kebersihan adalah suatu keharusan. Jika kostmu tidak bersih dan terdapat banyak timbunan sampah, misalnya, bukan tidak mungkin kamu akan terkena penyakit. Oleh karena itu, kostmu harus selalu dibersihkan, terutama di beberapa titik, seperti kamar mandi, lorong kost, tempat mencuci, dan lain-lain.
Fitur pencarian di Mamikos memudahkanmu menyewa kost Cirebon khusus putra yang nyaman, aman, dan bersih. Informasinya cukup rinci dan selalu diperbarui oleh aplikasi kost online ini.
Perkembngan di Cirebon sangatlah pesat. Banyak destinasi wisata alam, kuliner, dan lainnya yang bisa kamu kunjungi.
Objek wisata yang ada, antara lain Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, Apita Waterboom, Taman Sari Gua Sunyaragi, Banyu Panas Palimanan, Masjid Agung Sang Cipta Rasa Cirebon, Batik Trusmi, Waterboom Siwalk, dan Outbound Siwalk.
Wisata kuliner yang siap menggugah selera makanmu, seperti Nasi Jamblang Ibu Nur, Empal Gentong Haji Apud, Ayam Goreng Bahagia 71, Restoran Klapa Manis, Restoran Seafood Jumbo, Bubur Ayam Toha, Fresqa Bistro, dan Mie Koclok Jatimerta.
Pusat perbelanjaan untuk memenuhi kebutuhanmu selama di Cirebon, di antaranya Grage Mall, Cirebon Super Block Mall, PGC (Pusat Grosir Cirebon). Andalus City Cirebon, Cirebon Mall, Distro Mx Cirebon, Transmart Careffour Cirebon, dan Pasar Harjamukti Kota Cirebon.
Tak ingin jauh dari salah satu kawasan pusat perbelanjaan di Cirebon? Gampang! Manfaatkan saja Mamikos. Unduh aplikasi kost online sekarang jugaatau kunjungi situs resmi mamikos.com dan cari kost putra Cirebon!