Kost Sunter Agung Jakarta Utara


flash Promo Ngebut
Dikelola Mamikos
Kos Andalan
Kamar Tersedia

Sedang mencari...

Ulasan terbaru kost di Sunter agung jakarta utara
chevron-down

Cari info Kost Sunter Agung Jakarta Utara?

Dapatkan banyak Kost Sunter Agung Jakarta Utara di mamikos.com!

Dapatkan info Kost Sunter Agung Jakarta Utara dari HP-mu. Download di mamikos.com/app, GRATIS!

Apakah Anda Pemilik Kos-Kosan?

Promosikan kost Anda di Mamikos.com agar lebih dikenal.

Kost Sunter Agung Jakarta Utara Murah

Sunter Agung, salah satu kelurahan yang ada di kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara. Batas wilayah kawasan ini adalah, di sebelah utara berbatasan dengan Plumpang Semper, di sebelah timur berbatasan dengan Kelapa Gading, di selebah selatan berbatasan dengan Cempaka Mas, dan di sebelah Barat berbatasan dengan Kemayoran. Kawasan Sunter Agung dikenal juga dengan nama Sunter Podomoro.

Adapun salah satu objek yang cukup terkenal di Sunter Agung yaitu Danau buatan bernama Danau Sunter. Tempat ini sering digunakan untuk olah raga ski air, tempat wisata serta memancing. Selain danau buatan, untuk Anda yang akan berbelanja, bisa datang ke Sunter Mall yang menyediakan kebutuhan sehari-hari dengan lengkap.

Selain Sunter Mall, masih banyak pusat perbelanjaan lain.Adapun fasilitas transportasi atau angkutan umum yang tersedia seperti Metromini, Kopaja dan TransJakarta melayani Anda untuk menjangkau beberapa tempat.

Tidak banyak yang tahu mengenai asal-usul nama Sunter Agung. Menurut Zaenuddin HM dalam bukunya yang berjudul 212 Asal-Usul Djakarta Tempo Doeloe dijelaskan bahwa nama Sunter ini diyakini berasal dari nama sungai Sunter yang alirannya melewati kawasan tersebut.

Tapi, kemungkinan juga diambil dari situasi sungan pada masa lalu yang aliran airanya sangat deras. Kata "deras" disebut juga "santer" atau "banter" yang berarti cepat. Kawasan ini cukup rendah dan terdapat kali Sunter sehigga tidak heran kalau menjadi langganan kebanjiran saat musim hujan.

Daerah sunter merupakan kawasan yang ditetapkan menjadi pusat pergudangan kota Jakarta karena letaknya yang dekat dengan Pelabuhan Samudra Tanjung Priok. Gudang-gudang di Sunter Agung banyak menyimpan petikemas karena lokasinya yang tidak terlalu jauh dari kawasan industri Pulo Gadung. Selain fasilitas-fasilitas yang sudah dibahas tadi, berbagai tempat tinggal yang disewakan seperti hotel, apartemen, hingga kost mudah didapatkan.

Termasuk bagi Anda yang akan datang ke Sunter Agung sebagai perantau dan berniat untuk tinggal lebih lama sementara belum memiliki tempat tinggal sendiri, bisa pilih Kost Sunter Agung Jakarta Utara Murah sebagai tempat tinggal alternatif yang tidak membuat pengeluaran Anda membengkak. Adapun informasi kost bisa dapatkan dengan mudah menggunakan aplikasi Mamikos atau kunjungi halaman mamikos.com.

Selain info kost Sunter Agung, Aplikasi tersebut menyediakan banyak info kost yang tersebar dari berbagai kota besar, termasuk kost di Jakarta Pusat, hingga kost di Jakarta Selatan. Sementara, informasi berikut ini adalah beberapa kawasan yang ada di sekitar Sunter Agung Jakarta Utara.

  • Jl. Sunter Agung. Terbagi menjadi beberapa kawasan, dan disekitarnya terdapat banyak fasilitas seperti Sunter Mall, Sentra Operasi Sunter, TPQ/TPA Darul Fiqri, Leader Castle Childcare & Preschool, Cafe Lapis, SMP-SMAK Tunas Bangsa Sunter, Kedai Bubur Ayam Holland Es, dll.
  • Jl. Agung Utara. Di sekitar kawasan ini terdapat Toko kelontong, warung makan, pedagang makanan keliling, Mesjid, Musholla, Gereja, Rumah Sakit, Indomaret, Total Buah, Pasar Tradisional, Sunter Mall, Restoran, dll.
  • Jl. Agung Perkasa. Di sekitar kawasan ini terdapat Restoran, Warung / Kedai Makan, Minimarket, Supermarket, Area Perkantoran, Mall / Pusat Perbelanjaan, Klinik / Rumah Sakit, Apotik, ATM / Bank, Kampus / Sekolah, Fotocopy, dll.
  • Jl. Rs. Ancol Selatan. Di sekitar kawasan ini terdapat Jembatan Hitam Sunter, Ancol, kemayoran PRJ, Mangga dua, SMU 41, pasar tradisonal, Indomaret, Sunter Mall, dll.
  • Jl. Paradise. Di sekitar kawasan ini terdapat Sunter Mall, halte busway, jalur angkot, Rumah sakit Indomaret, 711, CK, tempat jogging/olahraga, dll.
  • Jl. Danau Sunter Utara. Di sekitar kawasan ini terdapat Warung Bacicods, Warung Babeh Ruslan, ATM/Bank, RedHood Barbershop, D'cent Salon, Laponi Tondongta, PT. Kresna Reksa Finance, dll.

Pencarian Populer Kost Sunter Agung Jakarta Utara Murah

Berapa harga termurah kos harian di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos bulanan di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos mingguan di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos putri bulanan di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos putra bulanan di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos pasutri bulanan di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos campur bulanan di Sunter agung jakarta utara?

Berapa harga termurah kos dengan fasilitas kamar mandi dalam bulanan di Sunter agung jakarta utara?