Kost Tahunan Surabaya

Ringkasan tentang Kost di Surabaya

Sesudah Jakarta, ada Surabaya yang menjadi kota terbesar kedua dengan jutaan penduduk yang berasal dari berbagai golongan. Perekonomiannya pun melaju cepat karena posisinya yang strategis dan juga menjadi jembatan perdagangan Asia Tenggara. Surabaya dikenal sebagai kota metropolitan di Jawa Timur di mana kawasan ini menjadi pusat keuangan, ekonomi, dan bisnis. Kegiatan industrinya meliputi alat-alat berat, galangan kapal, elektronik, pengolahan makanan dan agrikultur, serta perabotan rumah tangga.

Perusahaan multinasional pun banyak ditemukan di Surabaya, contohnya Unilever Indonesia, PT. Sampoerna Tbk, Wing's Group, Maspion, Pakuwon Group, PT. PAL Indonesia, dan Jawa Pos Group. Tentu setiap perusahaan ini membuka lapangan kerja yang secara langsung meningkatkan jumlah penduduk karena banyaknya arus pendatang. Selain itu, perguruan tinggi seperti ITS, UNAIR, dan PETRA juga menjadi kampus favorit bagi siapa pun untuk lanjut ke jenjang lebih tinggi. Semakin bertambahnya pendatang, maka semakin banyak pula kost yang tumbuh dan berkembang. Kost tahunan Surabaya bisa kamu cari di beberapa wilayah ini.

  • Kertajaya terletak di pusat ota Surabaya dan berdekatan dengan UNAIR.

  • Ketintang bisa menjadi pilihan wilayah kost jika kamu hendak berkuliah di UNESA atau UNMER. Ketintang juga berdekatan dengan Masjid Al Akbar, Sutos, dan Royal Plaza.

  • Sutorejo. Lokasi ini begitu strategis jika kamu mencari kost murah di Surabaya, karena dekat dengan UNAIR, Muhammadiyah, Galaxy Mall, dan Pakuwon City.

  • Ngagel. Akses menuju daerah ini tidak terlalu sulit karena dapat dicapai melalui Galaxy Bumi Permai, Gubeng, Tirtomoyo, Baratajaya, dan Pucang Sewu.

Area kost di Surabaya tidak terbatas pada keempat wilayah di atas saja. Dengan Mamikos, kamu bahkan bisa mengetahui kost yang letaknya cukup terpencil. Kini mencari kost terasa lebih mudah dan tidak repot.

Pertimbangan Sebelum Kost di Surabaya

Mencari kost putri Surabaya, kost putra Surabaya, kost pasutri Surabaya, atau kost bebas 24 jam Surabaya tidak bisa sembarangan. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan terlebih dulu.

  • Lakukan perbandingan.Jangan berhenti pada satu kost saja. Lakukan perbandingan dengan mendatangi berbagai kost. Pada saat membandingkan, tanyakan semua yang ingin kamu ketahui. Misalnya mengenai biaya tambahan, biaya sewa, fasilitas yang ditawarkan, lingkungan, kebersihan, ukuran kamar, dan lain-lain. Tujuan dari perbandingan ini adalah agar kamu mendapatkan kost terbaik sesuai kebutuhanmu.

  • Cari informasi sebanyak mungkin. Pengumpulan informasi bisa dilakukan dengan bertanya atau browsing lewat internet. Kamu bisa gunakan layanan kami untuk mencari info kost murah di Surabaya. Sekadar saran, jangan mencari informasi dengan terburu-buru, terlebih mendadak. Informasi ini harus dikumpulkan jauh hari untuk mematangkan persiapan.

  • Biaya tambahan. Masing-masing kost memiliki kebijakannya tersendiri. Ada yang memasukkan biaya listrik dan air ke dalam biaya utama (sewa), tetapi ada juga yang memisahkan kedua biaya tersebut. Jika bisa, carilah kost yang sudah menyertakan biaya tambahan ke dalam biaya sewa.

Terkesan rumit dan cukup merepotkan memang jika sudah berkaitan dengan kost. Kamu harus memerhatikan baik dan buruknya suatu kost agar tidak ada kekecewaan di kemudian hari. Mamikos, sebagai aplikasi cari kost yang andal, memberikan informasi kost tahunan Surabaya yang selalu diperbarui.

Tempat Menarik di Sekitar Kost Surabaya

Berbagai jenis destinasi wisata bisa kamu nikmati di Surabaya. Percayalah, tak akan ada kata bosan selama kamu tinggal di Surabaya.

  • Wisata sejarah. Jika kamu sangat menyukai sejarah dan cerita masa lampau, maka Gedung Balai Kota Surabaya, Museum Kapal Selam, Jembatan Merah, Museum W.R. Soepratman, dan Tugu Pahlawan sangat layak untuk dikunjungi.

  • Wisata keluarga. Istirahatlah sejenak dengan bertandang ke Ciputra Waterpark, Kebun Binatang Surabaya, Taman Harmoni, Rumah Batik, atau Pasar Buah Peneleh.

  • Pusat perbelanjaan. Lebih suka ke mall? Coba kunjungi Tunjungan Plaza, Grand City Surabaya, Ciputra World Surabaya, Galaxy Mall Surabaya, atau Supermal Pakuwon Indah.

Ingin mencari kost tahunan Surabaya yang berdekatan dengan Tunjungan Plaza atau UNAIR, misalnya? Jangan ragu untuk mengunduh aplikasi cari kost di playstore atau mengunjungi situs resminya di Mamikos.com.



Penelusuran terkait

kost rumah tangga surabaya, kost pasutri dengan anak surabaya, sewa apartemen di surabaya