Rukost di Bandung
Bandung merupakan kota metropolitan terbesar di Jawa Barat dan terbesar ketiga di Indonesia setelah Jabodetabek dan Gerbangkertosusila. Bicara terkait tempat ini rasanya tidak ada habisnya. Sederet nama khas dimilikinya mulai dari kota kembang, Paris Van Java, kota wisata, kota kuliner, kota pendidikan dan sebagainya. Menjadi salah satu kawasan saksi sejarah perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia, berbagai tempat peninggalan masa Belanda dijadikan sebagai objek wisata di Kota Bandung. Di bidang pendidikan, Kota Bandung memiliki sejarah penting berdirinya perguruan tinggi teknik pertama di tanah air yaitu Institut Teknologi Bandung. Banyak pendatang yang merantau kesini untuk kuliah ataupun bekerja. Sebagai perantau, tempat tinggal tentu sangat dibutuhkan untuk bertahan hidup. Salah satu jenis persewaan yang banyak diminati adalah rukost (rumah kost).
Daftar Kampus di Bandung
Sebagai Kota pelajar di Jawa Barat, Bandung menghadirkan sarana pendidikan yang sangat lengkap khususnya setingkat perguruan tinggi. Banyak calon pelajar/mahasiswa dari luar kota yang tertarik untuk melanjutkan studinya ke kota kembang ini. Persaingain yang begitu ketat tidak menyudutkan seseorang untuk pesimis dalam merebut bangku kuliah di kampus yang ada di Bandung ini. Bahkan menurut sejarah, sejak jaman kolinial Belanda, Kota Bandung menjadi incaran para pelaar dari berbagai penjuru tanah air. Lebih dari 100 perguruan tinggi setingkat universitas, sekolah tinggi, institut, politeknik hingga akademi tersedia lengkap.
Saat memutuskan untuk kuliah di Bandung, carilah tempat tinggal yang memberikan kenyamanan dan tidak membuat anda sulit untuk beraktifitas. Umumnya orang cenderung memilih rukost (rumah kost) atau sebutan lainnya adalah Kost yang dekat dengan kampus untuk memudahkan akses sehari-hari seperti
Kost Dekat ITB. Demikian juga dengan para pekerja, Anda bisa memilih hunian sementara yang berada di dekat tempat anda bekerja. Untuk mengetahui lebih lengkap, berikut beberapa daftar kampus di Bandung sebagai bahan referensi jika tertarik untuk kuliah di kota pelajar ini.
- Institut Teknologi Bandung (ITB)
- Universitas Padjadjaran (UNPAD)
- Politeknik Negeri Bandung (POLBAN)
- Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
- Sekolah Tinggi Hukum Bandung
- UIN Sunan Gunung Djati
- Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung
- Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial Bandung
- Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung
- Institut Seni Budaya Indonesia Bandung
- Politeknik Manufaktur Bandung
- Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil
- Politeknik POS Indonesia
- Institut Teknologi Sains Bandung
- Institut Teknologi Harapan Bangsa
- Institut Teknologi Adityawarman
- Institut Teknologi Nasional
- Universitas Advent Indonesia(UNAI) Bandung
- Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia (UNIBI)
- Universitas Bina Sarana Informatika, (UNIBSI)
- Universitas Pasundan, (UNPAS)
- Universitas Islam Pasundan, (UNIPAS)
- Universitas Muhammadiyah Bandung, (UMB)
- Universitas Bandung
- Universitas Al-Ghifari
- Universitas Nurtanio
- Universitas Langlangbuana
- Universitas Kebangsaan
- Universitas Jenderal Achmad Yani
- Universitas Komputer Indonesia
- Universitas Sangga Buana YPKP
- Universitas Nasional Pasim
- Universitas Widyatama
- Universitas Bandung Raya
- Universitas Kristen Maranatha
- Universitas Katolik Parahyangan
- Universitas Islam Nusantara
- Universitas Islam Bandung
- Telkom University
- Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan RI
- Politeknik Kesehatan TNI AU
- Politeknik Al-Islam Bandung
- Politeknik Manufaktur Igasa Pindad
- Politeknik LP3I Bandung,
- Politeknik TEDC Bandung
- Politeknik Kridatama Bandung
- Politeknik Tri Mitra Karya Mandiri
- Politeknik Kencana Bandung
- Politeknik Rosda
- Politeknik Garuda Nusantara Bandung
- dan sebagainya.
Tempat Wisata Populer di Bandung
Selain sebagai kota metrpolitan, memiliki julukan sebagai kota pendidikan di Jawa Barat, Bandung pun dikenal sebagai magnet kota wisata tanah air. Kota ini selalu menarik perhatian wisatawan lokal maupun asing mulai dari berwisata kuliner, belanja, alam, edukasi, sejarah, religi dan sebagainya. Lokasinya cukup dekat dengan Ibukota Jakarta dan bisa ditempuh sekitar 2 hingga 3 jam melalui Tol Cipularang. Masyarakatnya yang dikenal ramah pun menjadi daya tarik sendiri bagi siapa saja yang ingin mengunjungi Paris Van Java ini. Berikut beberapa tempat wisata populer di Bandung yang bisa Anda kunjungi.
Jika di Kalimantan ada Muara Kuin yang merupakan pasar apung, di Bandung pun ternyata ada lho yaitu di Floating Market Lembang. Pedagangnya berjualan di atas kapal dan bagi pengunjung bisa berjalan-jalan menikmati indahnya pemandangan sekitar. Bukan sekedar sayuran saja yang ditawarkan, Anda bisa mencoba berbagai kuliner yang ditawarkan para penjual disana.
Bagi wisatawan serta masyarakat di sekitar Bandung, tempat wisata ini sudah tak asing lagi di telinga. Sesuai dengan namanya, objek ini merupakan kawah berwarna putih yang berada di kawasan Ciwidey dan berasal dari aliran air dengan kandungan zat kimiawi tertentu. Disana Anda bisa berswafoto menikmati pemandangan di sekitarnya. Jika tak kuat dengan bau gas belerang, jangan lupa membawa masker mulut.
Kawasan Lembang merupakan salah satu tempat yang banyak menghadirkan objek wisata menarik. Selain Floating Market, Anda bisa datang ke Farmhouse Lembang yang merupakan pusat pengolahan dan peternakan susu. Menghadirkan nuansa unik, pengelola mendirikan bangunan khas Eropa. Anda pun bisa menyewa kostum Belanda dengan tarif terjangkau. Mayoritas wisatawan yang datang ke tempat ini untuk berswafoto serta menikmati sajian olahan berbahan dasar susu. Anda bisa membawa buah tangan untuk keluarga, atau teman.
Masih seputar kawasan Lembang Bandung, tempat wisata selanjutnya adalah De’Ranch yang memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk berkeliling menggunakan kuda dilengkapi kostum koboi. Menarik bukan? Dibanding tempat wisata lain, De’Ranch memang sangat unik. Harga tiket masuk pun sangat murah bahkan bisa ditukarkan dengan berbagai minuman segar. Selain berkuda, berbagai aktifitas lainnya ditawarkan seperti memanah, flying fox dan lain-lain.
Ada yang baru mendengan tempat wisata Kampung Gajah? Ketika berlibur ke Bandung, jangan lupa mampir di Kampung Gajah yang merupakan arean bermain, wisata belanja, kuliner hingga wisata air hadir untuk memanjakan wisatawan. Menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Bandung, pihak pengelola Kampung Gajah menyediakan berbagai fasilitas pendukung seperti restoran, factory outlet, toko ole-oleh, dan lain-lain. Jika penasaran langsung datang ke Jalan Sersan Bajuri KM 3,8 Lembang-Bandung.
Itulah beberapa tempat wisata populer di Bandung yang bisa dikunjungi bersama keluarga, teman, ataupun pasangan. Sebagai kota wisata tentu bukan kelima objek di atasa saja yang direkomendasikan untuk dikunjungi, anda bisa datang ke beberapa tempat lain seperti Gunung Tangkuban Perahu, Trans Studio Bandung, Curug Dago, Pasar Baru, Situ Patenggang, Ciater, Kebun Binatang Bandung, Saung Angklung Udjo, Museum Geologi, Paskal Food Market, Upside Down World, Kebun Teh Pengalengan, Situ Cileunca, Stone Garden, Tebing Masigit Padalarang, Tebing Keraton, Grafika Cikole, Sungai Citarum dan sebagainya.
Pilihan Transportasi di Bandung
Kondisi transportasi di Bandung hingga saat ini hampir bersaing dengan Ibukota Jakarta. Hampir di setiap sudut kota kemacetan terjadi dan mengundang tingginya polusi udara. Keberadaan transportsi umum sebenarnya merupakan salah satu solusi untuk mengurangi angka kemacetan. Namun keberadaannya belum memberikan kesadaran penuh terhadap masyarakat. Angka penggunaan kendaraan pribadi kian meningkat dan inilah salah satu faktor yang memicu terjadinya kemacetan. Padahal dengan adanya sarana transportasi umum bisa meminimalisir pengeluaran, waktu, tenaga serta mendukung program pemerintah. Terlepas dari permasalahan yang terjadi, Anda bisa gunakan transportasi di Bandung mulai dari angkutan kota (angkot), bus kota, taksi, ojek, bus Damri, Trans Metro Bandung, kereta api hingga pesawat yang dilayani oleh Bandar Udara Husein Sastranegara.