Apartemen Depok Town Square - Depok

List Unit di Apartemen Depok Town Square - Depok

Sewa Apartemen Depok Town Square Murah

Dewasa ini hunian vertikal atau yang kerap disapa apartemen kian banyak diminati, ini tak lain karena harga tanah selalu meningkat tajam, dan meningkatnya keterbatasan lahan di pusat-pusat kota. Harga rumah tapak yang semakin melambung setiap tahunnya membuat banyak kalangan lebih memilih apartemen sebagai pilihan hunian. Daripada menunggu lama agar uang terkumpul untuk membeli rumah, tentu akan jau lebih baik mencari apartemen saja. Ada sejumlah alasan lain pula yang mendasari dipilihnya apartemen sebagai hunian idaman, seperti faktor kepraktisan dan akses yang mudah. Tak heran jika saat ini telah banyak orang lebih memilih bertempat tinggal di apartemen dibanding hunian rumah tapak.

Jika Anda tertarik untuk mencoba gaya hidup praktis yang ditawarkan sederetan apartemen, mungkin Anda dapat melirik Apartemen Depok Town Square. Untuk informasi lebih lengkapnya lagi seputar apartemen yang satu ini, Anda bisa membaca infonya di bawah ini.

Informasi Seputar Apartemen Depok Town Square

Apartemen Depok Town Square atau biasa disebut kondominium park view depok dibangun di atas Mall Depok Town Square di Jalan Margonda Raya No. 1 Depok Jawa Barat. Apartemen ini dikembangkan oleh salah satu pengembang besar ternama di Indonesia yaitu Lippo Group. Apartemen Depok Park View dibangun dengan 17 lantai dimana setiap lantainya terdiri dari 26 unit hunian. Apartemen ini menawarkan kenyamanan yang khas jika dibandingkan dengan apartemen lain, terdapat 2 pilihan view saat Anda akan memilih hunian dari apartemen ini yaitu view Margonda Raya yang diselimuti cahaya kelap kelip suasana kota Jakarta di malam hari, atau view Universitas Indonesia dengan latar belakang Gunung Salak yang asri dan hijau. 

Berada di pinggiran kota Jakarta Selatan menjadikan apartemen ini tidak jauh dengan pusat kota Jakarta namun dekat dengan suasana hijau khas Kota Depok. Salah satu keunggulan lain dari Apartemen Park View Depok adalah apartemen ini terintegrasi dengan Mall Depok Town Square, sehingga dapat dikatakan jika segala fasilitas penunjang kehidupan dapat di akses dalam 1 kompleks dengan harga yang cukup murah.

Keunggulan lain yang dimiliki apartemen ini adalah lokasi yang sangat strategis, dimana Anda dengan mudah hanya membutuhkan waktu singkat untuk bepergian seperti 5 menit berjalan kaki menuju Universitas Indonesia, satu menit menuju stasiun kereta api pondok cina, dan 10 menit menuju pintu tol Tanjung Barat. Apartemen ini dekat dengan berbagai pusat bisnis seperti pertokoan, showroom, restaurant, dan perbankan yang ada di wilayah Depok. Selain Universitas Indonesia, terdapat juga Universitas Gunadharma dan Universitas Pancasila yang juga dekat dengan Apartemen Depok Town Square. Dengan tipe hunian dan harga yang variatif menjadikan apartemen ini dekat dengan kalangan mahasiswa. 

Sarana publik lain yang terdapat di sekitar apartemen adalah Rumah Sakit Universitas Indonesia dan RSU Bunda Margonda sebagai sarana kesehatan bagi Anda dan keluarga saat tinggal di apartemen ini. Di Sepanjang jalan Margonda juga Anda dapat menemukan berbagai tempat makan seperti KFC Margonda, Waroeng SS, Waroeng Steak Margonda Raya, dan lain sebagainya. Anda juga bisa mengunjungi taman Universitas Indonesia dengan keindahan danaunya sebagai sarana Anda melepas penat atau dengan jogging mengelilingi taman sehingga kebugaran tubuh tetap terjaga.

Fasilitas Apartemen Depok Town Square

Fasilitas yang dimiliki oleh apartemen ini tergolong lengkap, terdapat fasilitas spa, kolam renang, dan fitness center untuk Anda menjaga kebugaran tubuh, lot parking tersendiri untuk masing-masing penghuni memungkinkan Anda mendapatkan akses kendaraan tanpa terganggu oleh kendaraan lainnya. Terdapat juga tempat hiburan seperti Clubhouse, Bioskop XXI, dan lain sebagainya. Dengan akses satu pintu menuju Depok Town Square setidaknya membuat berbagai fasilitas penunjang apartemen tersedia dengan lengkap. Memiliki apartemen yang nyaman dan aman adalah salah satu keinginan banyak orang. Apartemen Depok Town Square dilengkapi dengan sistem keamanan modern dimana terdapat security yang berjaga 24 jam serta CCTV yang terpasang di berbagai penjuru apartemen.

Biaya Sewa Apartemen Depok Town Square

Bagi Anda yang sudah mulai memasuki dunia kerja, tentunya realitas mulai menghantam pikiran Anda dengan keras. Dengan gaji terbatas, otak berputar sedemikian rupa untuk merencanakan memiliki hunian sederhana. Tidak disangka-sangka, waktu akan berjalan sangat cepat dan tanpa terasa Anda belum berhasil memiliki hunian. Oleh karena itulah, sebagian orang mengatasinya dengan cara sewa apartemen. Apabila Anda tertarik untuk mencoba solusi yang satu ini, Anda bisa sewa Apartemen Depok Town Square yang berada tepat di pusat kota Depok.

Sewa Apartemen Depok Town Square Harian

Memiliki banyak kelebihan membuat sewa Apartemen Depok Town Square harian lebih menarik ketimbang Anda menyewa hotel sebagai hunian harian. Salah satu kelebihan yang dapat Anda rasakan ketika menyewa sebuah apartemen harian adalah Anda akan mendapatkan harga yang jauh lebih murah namun Anda tetap akan mendapatkan kenyamanan layaknya menginap di hotel berbintang.

Sewa Apartemen Depok Town Square Mingguan

Selain dapat menyewa secara harian, Anda juga dapat sewa Apartemen Depok Town Square mingguan jika ingin lebih lama lagi berada di kota Depok. Ada banyak alasan tentunya mengapa beberapa orang memilih untuk stay dalam jangka waktu panjang di Depok, ada yang memang dikarenakan perjalanan bisnis dan ada pula yang berlibur dan alasan lainnya. Nah, jika Anda memang sedang mencari opsi penginapan secara mingguan yang memiliki harga sewa murah tetapi tetap memberikan kenyamanan ketika beristirahat, sewa Apartemen Depok Town Square memang dapat solusi terbaik.

Sewa Apartemen Depok Town Square Bulanan

Apabila Anda belum memiliki tabungan yang cukup untuk sewa apartemen tahunan, pilihan sewa apartemen dengan jangka waktu bulanan bisa menjadi solusi terbaik. Nah, untuk Anda yang ingin menetap di kota Depok, pilihan sewa Apartemen Depok Town Square bulanan tampaknya bisa menjadi bahan pertimbangan hunian Anda.

Sewa Apartemen Depok Town Square Tahunan

Apabila Anda tidak ingin direpotkan untuk membayar sewa apartemen secara perbulan, mungkin Anda bisa langsung sewa Apartemen Depok Town Square tahunan saja. Tentunya Anda akan mendapatkan harga sewa yang lebih murah dibandingkan Anda menyewa secara perbulan. 

Sewa Apartemen Depok Town Square  Tipe Unit (Studio, 2 BR, 3 BR) 

Memiliki total 442 unit apartemen yang tersebar di 17 lantai, Apartemen Depok Town Square ini terdiri dari berbagai tipe unit apartemen yang dapat dipilih menyesuaikan kebutuhan hunian Anda. Terdapat tipe unit Studio yang berukuran 24-30 m2 dengan 1 buah kamar didalamnya cocok untuk Anda yang masih sendiri. Kemudian, terdapat tipe unit 2 Bedroom memiliki ukuran 48-55 m2 dan tipe unit 3 Bedroom dengan ukuran 70-80 m2 cocok bagi Anda yang sudah berkeluarga.

Sewa Apartemen Depok Town Square Tipe Furnished / Unfurnished

Anda pun akan menemukan dua tipe unit lagi di Apartemen Depok Town Square, yakni tipe unit furnished dan tipe unit unfurnished. Perlu diketahui bahwa apartemen tipe unit furnished umumnya sudah dipenuhi furnitur yang Anda perlukan, sedangkan apartemen tipe unfurnished umumnya belum ada isi furnitur sama sekali sehingga Anda pun harus melengkapinya sendiri.

Sewa Apartemen Depok Town Square di Mamikos

Bagi Anda yang sudah tertarik dan tidak sabar lagi ingin mencari unit apartemen yang dapat disewa di Apartemen Depok Town Square, silahkan langsung kunjungi situs Mamikos. Nantinya Anda pun akan mendapatkan sederetan informasi terkait deretan apartemen yang siap untuk disewa dan dihuni

Melengkapi pilihan apartemen di Depok, Apartemen Depok Town Square hadir di tengah-tengah Anda guna menjadi solusi hunian yang praktis dan nyaman. Temukan pilihan apartemen di Depok lainnya seperti Apartemen Margonda Residence dan Apartemen Saladdin Mansion hanya di situs Mamikos. Guna akses yang lebih praktis lagi, silahkan download aplikasi cari apartemen di ponsel Android atau iOS kesayangan Anda.