20 Oleh-Oleh Khas Tangerang yang Harus Kamu Beli Saat Wisata ke Tangerang
Semua oleh-oleh di bawah ini mudah ditemukan di Tangerang dan wajib dibeli oleh wisatawan yang sedang liburan di Tangerang.
Kue ini berbeda dengan kue apem pada umumnya karena bahan pembuatannya merupakan campuran dari tepung beras dan tape singkong.
Kue ini biasa disajikan dengan sirup gula merah. Kue apem khas Tangerang ini cocok dijadikan teman minum teh di sore hari.
15. Kue Jojorong

Kue Jojorong atau yang sering juga disebut dengan Kue Jorong ini adalah kue tradisional khas Tangerang. Rasanya sangat khas dan harganya sangat terjangkau.
Kue berwarna putih yang diletakkan dalam wadah dari daun pisang ini dibuat dari tepung beras, tepung kanji, dan gula merah.
Jajanan ini sangat mudah untuk dijadikan sebagai oleh-oleh khas Tangerang karena mudah dibawa.
Hanya saja, karena dibuat tanpa pengawet, kue ini tidak begitu tahan lama. Kalau tempat tinggal kamu jaraknya dekat dari Tangerang, kue ini cocok dijadikan oleh-oleh.
16. Bontot

Bontot merupakan salah satu camilan asli Tangerang yang hingga saat ini masih digemari, camilan ini rasanya gurih dan nikmat.
Bahan utama pembuatan camilan ini adalah tepung aci yang kemudian dicampur dengan ikan dan terasi.

Advertisement
Bontot yang memiliki tekstur kenyal ini biasanya dimakan sebagai camilan di pagi hari yang disantap bersama dengan segelas teh hangat.
Saat ini, sudah tidak banyak home industri yang membuat bontot di Tangerang. Namun kadang di beberapa toko oleh-oleh bontot masih dapat ditemui.
17. Dodol Cilenggang

Dodol Cilenggang adalah dodol khas Tangerang Selatan yang banyak digunakan sebagai oleh-oleh khas Tangerang. Dodol Cilenggang memiliki warna hitam gelap dan bentuk panjang lonjong.
Dodol ini harus dipotong-potong dulu sebelum disajikan. Dodol dengan bahan utama beras ketan ini biasanya dijual dengan harga antara Rp28.000 hingga Rp30.000
18. Bir Pletok Bang Pletok

Bir pletok adalah minuman khas Betawi, meski demikian minuman ini juga sering dijadikan oleh-oleh khas Tangerang. Minuman ini tidak memabukkan sama sekali, meski ada kata “bir” di namanya.
Malahan, minuman berbahan dasar rempah ini justru menyehatkan tubuh karena memiliki efek menghangatkan dan meredakan gejala-gejala flu.
Di Tangerang, ada bir pletok siap minum dengan merek Bang Pletok yang sangat terkenal. Bir pletok merek Bang Pletok ini tersedia di toko-toko oleh-oleh di Tangerang.
19. Kue Keranjang Goreng

Kue keranjang goreng merupakan camilan yang sangat unik karena merupakan perpaduan antara kue keranjang khas Tiongkok dengan citarasa gorengan khas Indonesia.
Camilan ini dibuat dengan menggoreng kue keranjang yang telah dipotong kecil-kecil dan dibalut dengan tepung terigu, telur, dan tepung roti.
Kue ini sangat enak rasanya dan cocok dibawa sebagai oleh-oleh kalau kamu berkunjung ke Tangerang.
20. Kacang Cisoka

Kacang Cisoka adalah camilan kacang tanah khas Tangerang.
Camilan ini sangat populer di Tangerang dan menjadi ikon camilan, terutama di Kecamatan Cisoka. Kacang Cisoka memiliki rasa yang lebih gurih dan sedikit rasa manis.
Kalau kamu mau menemukan kacang ini, kamu bisa menemukannya di Kecamatan Cisoka, kalau di tempat lain kacang ini sudah agak sulit untuk ditemukan.
Itu dia tadi 20 makanan khas Kabupaten Tangerang yang patut kamu coba dan bawa pulang sebagai oleh-oleh.
Tidak perlu bingung lagi kan sekarang kalau kamu ke Tangerang dan diminta membawa oleh-oleh untuk yang ada di rumah? Happy holiday, gaes!