40 Contoh Kalimat dengan Jika dan Hanya Jika, Kalau, dan Asalkan

Dapatkan contoh-contoh konjungsi syarat jika dan hanya jika, kalau, dan asalkan secara lengkap disertai penjelasannya di sini.

03 September 2024 Fajar Laksana

40 Contoh Kalimat dengan Jika dan Hanya Jika, Kalau, dan Asalkan – Materi yang perlu dipahami dalam pelajaran Bahasa Indonesia salah satunya adalah konjungsi. Terdapat berbagai macam konjungsi, di antaranya adalah ‘jika’, ‘hanya jika’, ‘kalau’, dan ‘asalkan’.

Bentuk konjungsi di atas mungkin masih belum kamu pahami dengan baik pengertian dan contohnya, maka dari itu di artikel ini terdapat 40 contoh kalimat dengan jika dan hanya jika, kalau, dan asalkan.

Namun, sebelum melangkah ke contoh kalimat dengan jika, dan hanya jika, kalau, dan asalkan, sebaiknya mari mengulas tentang konjungsi terlebih dahulu.

Apa yang Dimaksud dengan Konjungsi atau Kata Hubung?

Contoh Kalimat dengan Jika dan Hanya Jika, Kalau, dan Asalkan
pexels.com/@pixabay

Konjungsi dapat dipahami juga sebagai kata hubung. Konjungsi atau kata hubung adalah bentuk kata yang memiliki fungsi menghubungkan kata, frasa, maupun klausa.

Penggunaan konjungsi atau kata hubung sebagai bentuk mempertahankan koherensi bacaan, sekaligus menghubungkan dua kata dalam satuan makna tertentu.

Kata hubung maupun konjungsi memungkinkan pembaca untuk mengetahui inti dari sebuah kalimat, serta memahami bagaimana maksud yang disampaikan kalimat.

Penggunaan Konjungsi atau Kata Hubung

Pada penerapan atau penggunaannya, kata hubung atau konjungsi difungsikan sebagai penyambung antar kata, frasa, maupun klausa.

Umumnya, penggunaan kata hubung berkaitan dengan bagaimana makna sebuah kalimat hendak dibentuk.

Misalnya kata hubung atau konjungsi yang menghubungkan antarklausa digunakan di tengah dua klausa, sedangkan kata hubung yang bersifat menghubungkan antarkalimat terletak di awal kalimat setelah tanda baca titik, seru, atau tanda tanya.

Beberapa Contoh Konjungsi atau Kata Hubung

Seperti yang dijelaskan di atas bahwa terdapat kata hubung atau konjungsi yang diletakkan di tengah antara dua klausa, ada juga kata hubung yang terletak di awal kalimat setelah penggunaan tanda baca.

Contoh kata hubung atau konjungsi yang berada di awal kalimat antara lain, ‘di sisi lain’, ‘di lain pihak’, ‘sebaliknya’, ‘bagaimanapun’,’jika’, ‘dengan demikian’, ‘meski demikian’, ‘meskipun’, ‘sementara itu’, ‘lagi pula’, ‘oleh karenanya’, ‘maka dari itu’, dan seterusnya.

Adapun contoh konjungsi atau kata hubung yang terletak di tengah antara dua klausa antara lain, ‘dan’, ‘serta’, ‘sedangkan’, ‘melainkan’, dan lain sebagainya.

Close