11 Amalan Utama Selama Bulan Ramadhan Sesuai Sunnah

Posted in: Ramadhan

11 Amalan Utama Selama Bulan Ramadhan Sesuai Sunnah – Sudah bukan rahasia lagi jika bulan Ramadhan adalah bulan untuk banyak menanam kebaikan. Sebab, segala amal baik akan dilipatgandakan lebih banyak daripada bulan-bulan biasa. Sebagai umat muslim, sangat penting mengetahui amalan yang sesuai sunnah agar tidak tertolak.

Amalan-Amalan Utama Sunnah di Bulan Ramadhan

unsplash.com

Bulan Ramadhan sangat identik dengan amalan wajib puasa bagi umat muslim. Selama kurang lebih 30 hari, umat muslim diwajibkan berpuasa untuk meningkatkan ketakwaan. Tantangan puasa tidak hanya sebatas menahan haus dan lapar saja, tetapi juga menahan diri dari hal-hal yang membatalkannya mulai dari terbit fajar hingga terbenam matahari.

Amalan wajib bulan Ramadhan berupa puasa tersebut perlu diimbangi dengan amalan-amalan sunnah pengiringnya. Sebab, pada bulan Ramadhan seluruh amal baik akan dilipatgandakan. Orang yang melakukan ibadah sunnah saat Ramadhan akan diberikan pahala setara ibadah wajib. Padahal, di hari-hari biasa pahalanya tidak sebanyak itu. Sedangkan pahala ibadah wajib pada bulan Ramadhan juga dilipatgandakan.

Umat muslim yang berusaha memperbaiki diri dan menjadikan bulan Ramadhan sebagai bulan untuk melatih diri berbuat baik agar bisa meraih kemenangan semestinya tidak menyia-nyiakan kesempatan ini. Selain menjalankan ibadah wajib, ada amalan sunnah yang sifatnya utama dan terlalu sayang jika dilewatkan. Sebagai referensi, berikut ini amalan-amalan utama di bulan Ramadhan yang sesuai sunnah untuk dilakukan.

1. Sunnah Bersahur

unsplash.com

Sebelum menjalani ibadah puasa, ada sunnah untuk makan sahur. Tantangan untuk makan sahur tidak mudah, apalagi di jam tersebut masih banyak yang tertidur pulas dan tidak siap makan. Padahal, Rasulullah shallallahu ‘laihi wa sallam bersabda pada hadist bahwa

“Bersahurlah kalian, karena pada santap sahur itu ada keberkahan.”
(HR Al-Bukhari No. 1923, Muslim No. 1095)

Ada pula hadist lainnya yang menegaskan bahwa sunnah makan sahur pada bulan Ramadhan memiliki banyak keberkahan.

“Makan sahur adalah berkah, maka janganlah kalian meninggalkannya, walau kalian hanya meminum seteguk air, karena Allah ‘Azza wa Jalla dan para malaikat mendoakan orang yang makan sahur.”
(HR. Ahmad dari Dari Abu Sa’id Al Khudri radhiallahu ‘anhu)

2.Sunnah Bersedekah

unsplash.com

Umat muslim memang diminta untuk bersedekah setiap waktu dan tidak hanya pada bulan Ramadhan saja. Namun, pada bulan Ramadhan amalan sedekah akan diberi ganjaran berkali-kali lipat. Selain itu, amalan sedekah juga mencontoh akhlak Rasulullah SAW yang sikap dermawannya seperti angin berembus.

“Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah manusia yang paling dermawan, dan kedermawanannya semakin menjadi-jadi saat Ramadhan apalagi ketika Jibril menemuinya. Dan, Jibril menemuinya setiap malam bulan Ramadhan dia bertadarus Al Quran bersamanya. Maka, Rasulullah benar-benar sangat dermawan dengan kebaikan laksana angin yang berhembus.”
(HR. Bukhari No. 3220)

Cara bersedekah di bulan Ramadhan dapat kamu seseuaikan dengan kemampuan masing-masing. Jika memungkinkan, kamu bisa bersedekah subuh atau bersedekah di pagi hari sebelum berangkat kerja. Tidak masalah jika nominal sedekah sedikit karena yang dinilai adalah niat dari pemberi. Manfaatkan fitur donasi online yang penyalurannya tepat sasasan untuk memudahkan kamu mencari target sesuai.

3. Sunnah Bertadarus Al-Quran dan Mengkhatamkannya

unsplash.com

Bulan Ramadhan yang hanya 30 haru perlu dimanfaatkan dengan baik untuk mendalami Al-Quran. Selain itu, Ramadhan sangat erat kaitannya dengan bulan Al-Quran karena pada bulan ini lah Al-Quran turun. Tidak mengherankan jika sejak zaman Rasulullah SAW, kebiasaan bertadarus (membaca dan mengkaji isi Al-Quran) selalu dilakukan bersama para sahabat.

“Jibril menemuinya pada tiap malam malam bulan Ramadhan, dan dia (Jibril) bertadarus Al-Quran bersamanya.”
(H.R. Bukhari No. 3220)

Sebagai umat muslim yang mendapatkan kesempatan bertemu bulan Ramadhan, cobalah meningkatkan kualitas bacaan dan pemahaman Al-Quran tahun ini. Kamu bisa merencanakan untuk khatam Al-Quran satu hingga beberapa kali dalam sebulan. Metode pembagian bacaan Al Quran pun dapat disesuaikan kesibukan, misalnya membaca beberapa halaman setelah shalat wajib dan setelah sahur. Ikuti kajian tafsir Al-Quran agar kamu semakin paham makna surat yang dikhatamkan.

4. Sunnah Memberi Makanan Orang Berbuka

unsplash.com

Amalan sunnah memberikan makanan bagi orang yang berbuka puasa pahalanya sangat besar. Bahkan, Rasulullah SAW bersabda

“Barangsiapa yang memberikan makanan untuk berbuka bagi orang berpuasa maka dia akan mendapatkan pahala sebagaimana orang tersebut, tanpa mengurangi sedikit pun pahala orang itu.”
(HR. At Tirmidzi No. 807, Ahmad No. 21676, An Nasai dalam As Sunan Al Kubra No. 3332, Al Baihaqi dalam Syuabul Iman No. 3952).

Pasti kamu ingin mendapatkan pahala lebih banyak lagi di bulan Ramadhan tanpa perlu bersusah payah. Memberikan makanan orang berbuka tidak harus makanan mahal. Kamu bisa memberikan makanan seperti apa yang kamu konsumsi untuk berbuka. Saat ini ada pula cara bersedekah secara online yang kemudian disalurkan pada para pihak yang membutuhkan. Cara ini dinilai lebih praktis meskipun kamu perlu memastikan bahwa donasi tersebut tepat sasaran.

5. Sunnah Memperbanyak Doa

unsplash.com

Manfaatkan momen bulan Ramadhan untuk berdoa dan memohon pada Allah SWT terkait keinginanmu. Sebab, doa di bulan Ramadhan sangat mustajab.

“Ada tiga manusia yang doa mereka tidak akan ditolak: (1) Doa orang yang berpuasa sampai dia berbuka (2). Pemimpin yang adil (3) Doa orang teraniaya”.
(HR. At Tirmidzi No. 2526, 3598, Ibnu Hibban No. 7387. dishahihkan oleh Imam Al Baihaqi).

Apabila kamu merasa doa-doamu belum terjawab sebelum bulan Ramadhan, maksimalkan momen ini untuk memohon agar doa tersebut diberi jawaban. Allah SWT akan selalu menjawab doa hamba-Nya. Ingatlah bahwa doa tersebut diberikan dalam berbagai macam bentuk, seperti “Ya” dan akan memberikan yang diminta, “Tidak” tetapi akan diganti yang lebih baik, atau “Ya” tapi pemberiannya ditunda hingga kamu benar-benar siap dan waktunya tepat.

6. Sunnah Menyegerakan Berbuka Puasa

unsplash.com

Setelah menunaikan ibadah puasa sehari dan adzan maghrib berkumandang, umat muslim bisa berbuka puasa. Terkadang ada yang menunda berbuka karena belum sempat atau sengaja memperlama waktu puasanya. Padahal, Rasulullah SAW bersabda:

“Para sahabat Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah manusia yang paling bersegera dalam berbuka puasa, dan paling akhir dalam sahurnya”.
(HR. Al Baihaqi dalam As Sunan Al Kubra No. 7916. Al Faryabi dalam Ash Shiyam No. 52. Ibnu Abi Syaibah dalam Al Mushannaf No. 9025)

Mengikuti sunnah Nabi, sebaiknya ketika adzan berkumandang, kamu bisa minum beberapa teguk air terlebih dahulu sebelum membatalkan puasa dengan makan berat. Siapkan permen dan minuman di botol kecil apabila saat puasa di hari itu kamu melakukan perjalanan.

7. Sunnah Iktikaf

unsplash.com

Pada sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan, umat muslim melakukan ibadah sunnah iktikaf di masjid-masjid. Mereka memperbanyak shalat, membaca Al-Quran, serta berdzikir. Amalan tersebut sudah dicontohkan Rasulullah SAW.

“Bahwasanya Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam beri’tikaf pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan sampai beliau diwafatkan Allah, kemudian istri-istrinya pun iktikaf setelah itu”.
(HR. Bukhari, No. 2026, Muslim No. 1171, Abu Daud No. 2462. Ahmad No. 24613, dan lainnya)

Kamu bisa melakukan iktikaf di masjid terdekat dari rumah. Bawalah peralatan pendukung, seperti lampu baca portable untuk menerangi Al-Quran jika penerangan kurang bagus, sajadah lipat yang tebal, dan peralatan pendukung lainnya. Niatkan iktikaf untuk memperbanyak amalan sunnah dan meraih ampunan-Nya. Pada sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan tersebut ada malam Lailatul Qadr yang lebih baik daripada seribu bulan.

8.Sunnah Shalat Tarawih dan Shalat Malam

unsplash.com

Shalat tarawih di bulan Ramadhan adalah ibadah sunnah yang memiliki banyak keutamaan. Shalat tersebut bisa dilakukan di rumah ataupun di masjid. Biasanya, masjid-masjid penuh oleh para jamaah yang ingin mendirikan shalat tarawih bersama-sama.

“Barangsiapa yang salat malam pada bulan Ramadhan karena iman dan mengharap ganjaran dari Allah, maka akan diampuni dosa-dosanya yang lalu.”
(HR. Bukhari No. 37, Muslim No. 759)

9. Sunnah Ibadah Umrah

unsplash.com

Tahukah kamu bahwa pada saat Ramadhan terdapat ibadah yang pahalanya sebanding seperti berhaji bersama Rasulullah SAW? ibadah tersebut adalah umrah. Jika kamu memiliki kesempatan dan rezeki untuk umrah, tidak ada salahnya melakukan ibadah tersebut pada bulan Ramadhan. Peluang untuk mendapatkan pahala ibadah lainnya pun lebih besar dibandingkan hari-hari biasa.

“Sesungguhnya umrah ketika bulan Ramadhan sama dengan menunaikan haji atau haji bersamaku.”
(HR. Bukhari No. 1863, Muslim No. 1256)

10. Sunnah Menjaga Diri dari Perbuatan yang Merusak Puasa

unsplash.com

Keberhasilan puasa tidak hanya diukur dari kemampuan menahan haus dan lapar saja. Ada perbuatan-perbuatan yang secara tidak disadari akan mengurangi pahala puasa itu sendiri. Selain perlu berpuasa dan tidak makan serta minum, hindari pula perbuatan buruk seperti menggunjing atau mengghibah, mengadu domba (namimah), menuruti syahwat (rafats), berjudi, dan perbuatan buruk lainnya.

“Betapa banyak orang berpuasa yang tidak mendapatkan apa-apa dari puasanya kecuali hanya lapar saja.”
(HR. Ahmad No. 9685, Ibnu Majah No. 1690, Ad Darimi No. 2720)

Pastinya kita tidak mau puasa sia-sia dan hanya mendapatkan rasa haus dan lapar saja. Oleh karena itu, hindarilah perbuatan buruk dan tidak bermanfaat seperti membuang-buang waktu. Sebaliknya, isi hari-hari Ramadhan dengan amalan sunnah berpahala besar.

11. Sunnah Dzikir Pagi Petang

unsplash.com

Amalan sunnah untuk berdzikir pagi dan petang sesuai anjuran Rasulullah SAW tidak hanya berlaku saat Ramadhan saja. Namun, dzikir di bulan Ramadhan pahalanya akan dilipatgandakan.

“Hari orang-orang beriman, berdzikirlah (dengan menyebut Nama) Allah, dzikir yang sebanyak-banyaknya. Dan bertasbihlah kepada-Nya pada waktu pagi dan petang.”
(QS. al-Ahzab [33]: 41-42)

Ada banyak dzikir sesuai sunnah yang bisa dibaca pagi hari dan sore hari. Masing-masing bacaan dzikir tersebut memiliki keutamaan dan pastinya membaca dzikir akan diberikan ganjaran pahala oleh Allah SWT.

Demikian informasi 11 amalan utama selama bulan Ramadhan sesuai sunnah yang bisa kamu lakukan. Pastinya kamu harus menjalankan amalan wajib terlebih dahulu sesuai ketentuan agar amalan tersebut tidak tertolak. Ada banyak amalan sunnah Ramadhan yang bisa kamu lakukan. Oleh karena itu, cobalah membuat daftar jenis-jenis amalan agar tidak lupa atau terlewatkan. Manfaatkan setiap menit Ramadhan untuk melakukan kebaikan dan meningkatkan kualitas diri. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah