Arti Psikotes Menggambar Orang, Rumah dan Pohon yang Jarang Diketahui oleh Kandidat
Pernahkah kamu diminta untuk menggambar rumah, orang dan pohon dalam psikotes? Apa sebenarnya arti psikotes menggambar orang, rumah dan pohon?
Lengan dan Tangan
Adapun beberapa penilaian yang bisa dilihat berdasarkan gambar tangan dan lengan antara lain :
- Gambar tangan sedang memegang suatu benda: menunjukkan sifat yang aktif dan ringan tangan
- Tangan menggenggam: sedang memiliki dendam atau keinginan yang kuat untuk melakukan sesuatu
- Tangan tersembunyi di balik badan atau di dalam saku: menunjukkan sikap ketertutupan dan konflik dari seseorang
Kaki
Gambar kaki merupakan simbolisasi dari kestabilan, gerakan, dan kekuatan seseorang di dalam lingkungannya.
Kandidat tidak menyertakan gambar kaki menunjukkan ketidaknyamanannya terhadap situasi saat ini. Jika gambar kakinya sedang melakukan suatu aktivitas (berlari atau melompat), mengungkapkan bahwa orang tersebut memiliki mobilitas yang tinggi.

Advertisement
Makna Asli di Balik Psikotes Menggambar Rumah
Selain diminta untuk melukis objek orang, para kandidat juga diminta untuk menggambar objek lain yaitu rumah.
Arti psikotes menggambar orang, rumah dan pohon adalah untuk mengungkap jati diri asli dari seorang kandidat. Sementara pada tes kali ini bertujuan untuk mengungkap sikap seseorang dan bagaimana cara ia berinteraksi dengan orang lain.
Untuk penilaian gambar rumah secara detailnya dapat Anda perhatikan penjelasannya berikut ini :
Garis dan Dinding
Bagian dinding pada gambar rumah yang dilukis kandidat merupakan simbolisasi ego seseorang.
Jika gambar garisnya samar-samar, itu tandanya ego seseorang tersebut juga cenderung lemah. Jika gambar garisnya tebal, maka seseorang tersebut memiliki kecemasan yang berlebihan.
Atap
Gambar atap rumah mewakili fantasi. Jika kandidat menggambarkan atap dengan bersungguh-sungguh, itu menunjukkan bahwa dia cenderung suka berfantasi dalam hidupnya.
Pintu dan Jendela
Pintu dan jendela tersebut menyimbolkan keterbukaan seseorang dalam melakukan interaksi.
Jika kandidat menggambar jendela yang tertutup dengan gordin, maka tandanya ia kurang suka atau kurang terbuka dalam berinteraksi dengan orang lain.
Jika kandidat menggambar pintu ataupun jendela yang tampak terbuka, itu menunjukkan bahwa orang tersebut sangat terbuka saat melakukan interaksi dengan lingkungannya.