Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya beserta Contoh Soal
Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya beserta Contoh Soal — Sistem bilangan desimal merupakan sistem bilangan yang paling umum digunakan sehari-hari.
Namun, ternyata selain sistem bilangan desimal, ada sistem bilangan lain seperti bilangan oktal, bilangan biner dan heksadesimal yang dikenal dalam matematika.
Pada kesempatan ini, Mamikos akan menginformasikan cara konversi bilangan oktal ke desimal dan sebaliknya beserta contoh soal. Simak, ya!
Pengertian
Daftar Isi
- Pengertian
- Konversi Bilangan Oktal ke Desimal
- Konversi Bilangan Desimal ke Oktal
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian I
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian II
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian III
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian IV
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian V
- Penutup
Daftar Isi
- Pengertian
- Konversi Bilangan Oktal ke Desimal
- Konversi Bilangan Desimal ke Oktal
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian I
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian II
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian III
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian IV
- Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian V
- Penutup
Sebelum kita membahas cara konversi bilangan oktal ke desimal dan sebaliknya, ketahui dulu yuk dasar dari sistem bilangan desimal dan oktal. Pertama-tama, kita akan mempelajari definisinya terlebih dahulu. Simak, ya!
Bilangan Desimal
Sistem bilangan desimal ialah sistem bilangan dengan basis 10 yaitu bilangan 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, hingga 9.
Setiap tempat di sistem ini memiliki nilai kelipatan 100, 101, 102, dan seterusnya. Penulisan bilangan dibagi menjadi beberapa tempat tergantung dan banyaknya tempat itu tergantung oleh besarnya bilangan.
Setiap tempat memiliki besaran tertentu yang harga masing-masingnya secara urut dimulai dari kanan (belakang).
Contoh
Angka Desimal 12345 (12345(10))
Pertama 5 . 100 = 5. 1 = 5
Kedua 4 . 101 = 4 . 10 = 40
Ketiga 3 . 102 = 3 . 100 = 300
Keempat 2 . 103 = 3. 1000 = 2000
Kelima 1. 104 = 1 . 10000 = 10000
10000 + 2000 +300 + 40 + 5 = 12345
Bilangan Oktal
Bilangan Oktal ialah sistem bilangan berbasis 8 simbol bilangan yaitu 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, hingga 7. Sehingga bedanya dengan sistem bilangan desimal yaitu pada sistem ini simbol bilangan 8 dan 9 tidak digunakan.
Pada sistem bilangan oktal setiap nilai tempatnya memiliki kelipatan 80, 81, 82, 83, 84 hingga seterusnya.
Contoh
814
Pertama 4 . 80 = 4 . 1 = 4
Kedua 1 . 81 = 1 . 8 = 8
Ketiga 8 . 82 = 8. 64 = 512
Konversi Bilangan Oktal ke Desimal
Konversi bilangan oktal ke desimal dilakukan dengan cara mengalikan tiap bilangan yang ingin kita ubah dengan basis bilangan oktal yaitu angka 8 dengan pangkat 0, 1 dan seterusnya mulai dari bilangan oktal paling kanan/belakang.
Contoh
74(8) = … (10)
4 × 80 = 4
7 × 81 = 56
4 + 56 = 60
Jadi, hasil konversi bilangan oktal ke desimal dari 74(8) = 60 (10)
Konversi Bilangan Desimal ke Oktal
Konversi bilangan desimal ke oktal dilakukan dengan operasi pembagian bilangan desimal dengan bilangan 8 lalu menggunakan sisa pembagian setiap tempat bilangan oktal sebagai hasil akhirnya.
Nilai konversinya merupakan urutan sisa hasil bagi dari yang paling akhir.
Contoh
1523(10) = … (8)
1523/8 = 190 sisa 3
190/8 = 23 sisa 6
23/8 = 2 sisa 7
7/8 = 0 sisa 7
Kita susun sisa pembagian bilangan desimal 1523(10) ke bilangan oktal yaitu 7763(8).
Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian I
Contoh Soal 1
Ubah bilangan desimal berikut ke sistem oktal: 256(10) = …(8)
256 ÷ 8 = 32 sisa 0
32 ÷ 8 = 4 sisa 0
4 ÷ 8 = 0 sisa 4
Maka hasil konversinya adalah 400(8).
Contoh Soal 2
Berapa bilangan oktal dari 523(10) = …(8)?
523 ÷ 8 = 65 sisa 3
65 ÷ 8 = 8 sisa 1
8 ÷ 8 = 1 sisa 0
1 ÷ 8 = 0 sisa 1
Jadi, hasil konversinya yaitu 1013(8).
Contoh Soal 3
Hitunglah 938(10) = …(8)!
938 ÷ 8 = 117 sisa 2
117 ÷ 8 = 14 sisa 5
14 ÷ 8 = 1 sisa 6
1 ÷ 8 = 0 sisa 1
Jadi, hasil konversi bilangan di atas yaitu 1652(8)
Contoh Soal 4
Ubah bilangan desimal ini ke bentuk oktalnya!
684(10) = …(8)
684 ÷ 8 = 85 sisa 4
85 ÷ 8 = 10 sisa 5
10 ÷ 8 = 1 sisa 2
1 ÷ 8 = 0 sisa 1
Dengan demikian, hasil konversinya didapatkan 1254(8).
Contoh Soal 5
Berapakah hasil konversi bilangan desimal ke oktal berikut?
789(10) = …(8)
789 ÷ 8 = 98 sisa 5
98 ÷ 8 = 12 sisa 2
12 ÷ 8 = 1 sisa 4
1 ÷ 8 = 0 sisa 1
Maka, hasil konversinya ke oktal didapat nilai 1425(8).
Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian II
Contoh Soal 6
412(10) = …(8)
412 ÷ 8 = 51 sisa 4
51 ÷ 8 = 6 sisa 3
6 ÷ 8 = 0 sisa 6
Jadi, hasil konversi itu adalah 634(8)
Contoh Soal 7
329(10) = …(8)
329 ÷ 8 = 41 sisa 1
41 ÷ 8 = 5 sisa 1
5 ÷ 8 = 0 sisa 5
Maka, hasil konversinya yaitu 511(8)
Contoh Soal 8
198(10) = …(8)
198 ÷ 8 = 24 sisa 6
24 ÷ 8 = 3 sisa 0
3 ÷ 8 = 0 sisa 3
Maka, hasil konversinya = 306(8)
Contoh Soal 9
765(10) = …(8)
765 ÷ 8 = 95 sisa 5
95 ÷ 8 = 11 sisa 7
11 ÷ 8 = 1 sisa 3
1 ÷ 8 = 0 sisa 1
Hasil dari konversi 765(10) = 1375(8)
Contoh Soal 10
584(10) = …(8)
584 ÷ 8 = 73 sisa 0
73 ÷ 8 = 9 sisa 1
9 ÷ 8 = 1 sisa 1
1 ÷ 8 = 0 sisa
Jadi, diperoleh hasil akhir konversi = 1110(8)
Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian III
Contoh Soal 11
Hitung konversi bilangan oktal ke desimal berikut!
43(8) = … (10)
3 × 80 = 3
4 × 81 = 3
3 + 32 = 35
Maka, hasil konversi adalah 35.
Contoh Soal 12
Hitung hasil konversi bilangan berikut!
75(8) = … (10)
5 × 80 =5
7 × 81 = 56
5 + 56 = 61
Jadi, hasil konversinya yaitu 61
Contoh Soal 13
Berapakah hasil dari 126(8) = … (10)?
6 × 80 = 6
2 × 81 = 16
1 × 82 = 64
6 + 16 + 64 = 86
Jadi, hasil konversinya merupakan 86
Contoh Soal 14
Konversikan bilangan oktal berikut ke desimal: 54(8) = … (10)
4 × 80 = 4
5 × 81 = 40
4 + 40 = 44
Jadi, hasil dari 54(8) = 44(10)
Contoh Soal 15
Hitung 231(8) = … (10)!
1 × 80 = 1
3 × 81 = 24
2 × 82 = 128
24 + 128 = 153
Hasil konversi = 153
Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian IV
Contoh Soal 16
107(8) = … (10)
7 × 80 = 7
0 × 81 = 0
1 × 82 = 64
7 + 0 + 64 = 71
Hasil konversi = 71
Contoh Soal 17
17(8) = … (10)
7 × 80 = 7
1 × 81 = 8
7 + 8 = 15
Hasil konversi = 15
Contoh Soal 18
351(8) = … (10)
1 × 80 = 1
5 × 81 = 40
3 × 82 = 192
1 + 40 + 192 = 233
Hasil konversi = 233
Contoh Soal 19
64(8) = … (10)
4 × 80 = 4
6 × 81 = 48
4 + 48 = 52
Hasil konversi = 52
Contoh Soal 20
212(8) = … (10)
2 × 80 = 2
1 × 81 = 8
2 × 82 = 128
2 + 8 + 128 = 138
Hasil konversi = 138
Kumpulan Soal Cara Konversi Bilangan Oktal ke Desimal dan Sebaliknya Bagian V
Contoh Soal 21
501(8) = … (10)
1 × 80 = 1
0 × 81 = 0
5 × 82 = 320
1 + 0 + 320 = 321
Hasil konversi = 321
Contoh Soal 22
143(8) = … (10)
3 × 80 = 3
4 × 81 = 32
1 × 82 = 64
3 + 32 + 64 = 99
Hasil konversi = 99
Contoh Soal 23
36(8) = … (10)
6 × 80 = 6
3 × 81 = 24
6 + 24 = 30
Hasil konversi = 30
Contoh Soal 24
421(8) = … (10)
1 × 80 = 1
2 × 81 = 16
4 × 82 = 256
1 + 16 + 256 = 273
Hasil konversi = 273
Contoh Soal 25
130(8) = … (10)
0 × 80 = 0
3 × 81 = 24
1 × 82 = 64
0 + 24 + 64 = 88
Hasil konversi = 88
Penutup
Cara konversi bilangan oktal ke desimal dan sebaliknya ternyata cukup mudah yaitu dengan menjalankan operasi hitung matematika sederhana dengan bilangan basis kedua bilangan itu.
Semoga penjelasan cara konversi dan soal-soal di atas sudah membuatmu semakin lancar dalam mengonversi tiap jenis bilangan tersebut, ya.
Kamu bisa menemukan contoh soal matematika serta materi matematika di blog ini. Berikut FAQ sebagai ilmu tambahan yang bisa menambah pemahamanmu!
FAQ
Cara konversi bilangan oktal ke desimal yaitu dengan mengalikan setiap komponen bilangan yang ingin kita ubah dengan basis bilangan 8 berpangkat 0, 1 dan selanjutnya mulai dari bilangan yang paling kanan.
Cara mengubah bilangan desimal ke oktal yaitu dengan membagi bilangan desimal dengan 8 (basis dari bilangan oktal) lalu menggunakan sisa hasil bagi setiap bit-bit bilangan oktal. Nilai konversinya adalah urutan sisa hasil bagi berurutan dari sisa yang paling akhir/bawah.
Kita cari tahu berapa angka oktal bilangan desimal 70(10) dengan langkah-langkah berikut:
70(10) = … (8)
70/8 = 8 sisa 6
8/8 = 1 sisa 0
1/8 = 0 sisa 1
Tuliskan sisa dari bawah ke atas untuk mendapat bilangan oktalnya 70 yaitu 106.
Contoh bilangan oktal yaitu 10(8), 12(8), 17(8), 20(8), 75(8).
Oktal ialah sistem bilangan dengan 8 simbol bilangan sehingga pada sistem ini akan menggunakan pangkat dari 0, sampai 7.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: