Cara Membuat dan Menghilangkan Nomor Halaman Setelah Cover dan Daftar Isi di MS Word

Simak bagaimana cara membuat dan menghilangkan nomor halaman setelah cover dan daftar isi yang dapat kamu lakukan melalui artikel di bawah ini.

04 Januari 2022 Fatma

Cara Mengubah Penomoran Halaman Pada Microsoft Word Menjadi Romawi

Bagian kedua dari pembahasan mengenai cara membuat dan menghilangkan nomor halaman setelah cover dan daftar isi ini yaitu mengenai perubahan format penomoran.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, saat memasukkan nomor halaman otomatis akan menggunakan angka biasa. Namun, terkadang kamu perlu untuk menggunakan penomoran romawi di dalam dokumennya.

Tenang saja, cara untuk merubah angka menjadi romawi bisa kamu lakukan menggunakan cara yang relatif lebih mudah dan tidak memakan waktu banyak.

Berikut ini langkah agar kamu dapat melakukan perubahan terhadap penomoran halaman dokumen menjadi romawi diantaranya:

  1. Buka menu Insert dan pilih Header & Footer untuk bisa mengubahnya.
  2. Klik pada pilihan Format Page Number dan tunggu hingga muncul jendela baru untuk mengubah angka tersebut.
  3. Pada jendela Page Number Format, kamu perlu memilih “i, ii, iii, …” untuk Number Format yang ada.
  4. Jika sudah dipilih, klik Ok untuk bisa segera diproses dan diubah sesuai pengaturan yang baru.
  5. Sekarang, penomoran halaman sudah berubah menjadi menggunakan romawi dari awal hingga akhir.

Cara Menghilangkan Nomor Halaman

Pada pembahasan cara membuat dan menghilangkan nomor halaman setelah cover dan daftar isi kali ini akan lebih berfokus terhadap cara menghilangkannya.

Setelah kamu menambahkan nomor halaman, mungkin terdapat beberapa bagian dari dokumen yang dirasa tidak perlu untuk diberikan penomoran. Biasanya bagian ini untuk cover maupun juga daftar isi yang dapat mempengaruhi penomoran pada bagian isinya.

Di sisi lain, untuk cover dan daftar isi tidak perlu untuk diberikan nomor halaman karena bukan termasuk ke dalam isi dokumen. Cover sendiri biasanya hanya berisi judul dari tulisan yang dibuat dan identitas dari penyusun atau penulis tersebut. Sementara untuk daftar isi hanya memberikan informasi mengenai letak halaman dari setiap bagian yang ditulis.

Maka dari itu, kamu perlu untuk menghilangkan nomor halaman agar isi menjadi terlihat lebih rapi dan enak untuk dibaca.

Close