8 Cara Mudah Mengetahui ID Pelanggan PLN Lengkap dengan Contohnya

Terkadang saat hendak bayar tagihan listrik, kita lupa dengan ID Pelanggan PLN. Padahal, nomor tersebut penting dalam pembayaran listrik.

07 Oktober 2023 Muhammad Rizqi Akbar

6. Kartu Pelanggan PLN

Kartu PLN
https://twitter.com/widhiatmanto/

Cara mudah mengetahui ID pelanggan PLN lainnya adalah dengan melihat ID Pelanggan di Kartu Pelanggan PLN.

Kartu pelanggan ini memuat sejumlah informasi mengenai pelanggan mulai dari alamat Rumah dan ID atau kode token yang dapat digunakan untuk isi ulang pulsa listrik.

Jadi, pastikan kartu pelanggan PLN tidak hilang maupun rusak. Hal ini karena kartu ini memuat keterangan dan data yang dibutuhkan.

7. Struk ATM

https://twitter.com/widhiatmanto/

Selain lewat e-commerce, kamu juga bisa mengetahui ID Pelanggan PLN melalui struk ATM.

Tentunya, pastikan dulu kalau kamu pernah bayar tagihan PLN melalui ATM,

Caranya seperti berikut:

  1. Cari struk ATM yang digunakan membayar tagihan PLN
  2. Temukan nomor ID Pelanggan yang berada di bagian tengah struk

Perlu diketahui bahwa tinta struk ATM lama-lama akan menjadi tidak jelas. Jadi, sebaiknya tulis nomor ID Pelanggan PLN sebelum tintanya memudar.

8. Customer Service PLN

pln.co.id

Terakhir, cara yang pasti berhasil untuk tahu nomor ID Pelanggan PLN adalah dengan menghubungi Customer Service PLN.

Layanan berikut ini adalah cara ampuh ketika kamu benar-benar lupa nomor ID Pelanggan PLN.

Berikut caranya:

  1. Datangi kantor cabang PLN terderkat dari tempat tinggalmu
  2. Beri tahu customer service bahwa kamu lupa nomor ID Pelangganmu
  3. Berikan kelengkapan surat-surat yang dibutuhkan, seperti KTP atau Kartu Keluarga kepada customer service

Selain itu, pelanggan juga bisa menghubungi customer service PLN melalui akun media sosial resmi PLN, yakni:

  • Facebook: PLN 123
  • Twitter: @pln_123
  • Instagram: @pln_id

Tips Tambahan Agar Tidak Lupa ID Pelangan PLN

Nah, barusan adalah cara mudah cek ID pelanggan PLN yang hilang, kamu tak perlu ambil pusing ataupun panik.

Agar ke depan tidak ribet lagi, sebaiknya kamu simpan nomor ID Pelanggan PLN kamu.

Kamu pun juga bisa menyimpan nomor ID Pelanggan PLN secara otomatis. Berikut salah satu cara yang bisa kamu coba.

  • Bayar tagihan listrik via Mobile Banking atau Internet Banking
  • Sebelum melakukan pembayaran, pilih “Simpan ke Daftar Pembayaran”
  • Selesai

Selain cara di atas, kalau kamu menggunakan e-wallet dan pembayaran digital lainnya. Kamu bisa simpan itu menjadi daftar favorit.

Selain agar tidak hilang, hal ini juga akan memudahkanmu ketika melakukan pembayaran listrik.

Di samping itu, pastikan kamu juga tidak menunggak pembayaran listrik karena PLN akan memberikan denda kepada penggunanya.

Close