Contoh Analisis Sosial beserta Cara Membuatnya yang Baik dan Benar
Simak contoh analisis sosial beserta cara membuatnya yang baik dan benar lewat uraian berikut, yuk!
3. Semakin Menurunnya Kualitas Pendidikan Indonesia
Contoh analisis sosial selanjutnya adalah penurunan kualitas pendidikan Indonesia hal ini tercermin dengan sulitnya lulusan baru sekolah menengah di Indonesia dalam mendaftarkan diri masuk perguruan tinggi di luar negeri.
Sejak pemberlakuan kurikulum merdeka dan peniadaan Ujian Nasional, makin banyak universitas luar negeri yang tidak menerima lulusan sekolah menengah atas Indonesia karena menilai kualitas pendidikan di Indonesia menurun.
Selain alasan-alasan yang disebutkan faktor seperti rendahnya kualitas guru serta sarana sekolah yang tidak mendukung pembelajaran menjadi alasan lain mengapa fenomena ini terjadi.
4. Masyarakat Kelas Menengah Rentan Miskin
Turunnya daya beli masyarakat belakangan disinyalir sebagai alarm bahwa masyarakat kelas menengah semakin banyak yang turun menjadi masyarakat miskin.

Advertisement
Banyak benefit seperti bantuan sosial, pendidikan gratis dan akses kesehatan gratis yang masyarakat miskin dapatkan tidak menyentuh masyarakat menengah,
Akibatnya masyarakat menengah semakin dihimpit oleh berbagai kebutuhan yang meroket tanpa adanya bantuan yang bisa meringankan kebutuhan mereka yang semakin banyak.
Beberapa masyarakat kelas menengah yang pendapatannya terus menurun pun banyak yang belakangan membongkar tabungannya demi bisa hidup.
Terhimpitnya masyarakat kelas menengah ini membuat ekonomi Indonesia susah bergerak karena orang semakin berhati-hati dalam membelanjakan uang mereka.
Penutup
Demikian contoh analisis sosial berserta cara membuatnya yang baik dan benar. Semoga uraian di atas semakin menambah wawasanmu, ya!
Apabila kamu membutuhkan informasi terkait cabang sosiologi, maka kamu bisa menemukan artikel terkait di blog Mamikos, ya! Berikut Mamikos hadirkan pula FAQ yang bisa menambah pengetahuanmu!
FAQ
Contohnya antara lain: kemiskinan, pengangguran, keahatan siber, akses pendidikan yang tidak merata, krisis perumahan, perubahan iklim dan bencana alam, pelecehan seksual, sulitnya akses mendapat perawatan kesehatan dan lain sebagainya.
Contohnya para sosiolog telah menganalisis pola diskriminasi di tempat kerja atau meneliti bagaimana keyakinan serta nilai budaya mempengaruhi sikap terhadap kesehatan mental seseorang.
Analisis sosial ialah sebuah upaya untuk melakukan analisis suatu keadaan atau masalah sosial secara lebih objektif untuk mendapatkan gambaran menyeluruh tentang situasi sosial dengan melihat beberapa aspek penting seperti sejarah, wilayah serta pesoalan struktural.
Langkah analisis sosial biasanya ada 5, antara lain yaitu:
1. Pilih analisis lokal
2. Berikan Introduksi dan Penjelasan
3. Membuat Peta Sosial
4. Analisis Peta Sosial
5. Membuat simpulan
Prinsip analisis sosial antara lain:
1. Partisipasi atau terlibatnya berbagai pihak terakit untuk mencari fakta
2. Memakai konsep perubahan struktur serta relasi-relasi kekuatan yang dianggap peroblematis oleh masyarakat
3. Melakukan penelisikan sejarah terkait
Referensi:
Analisis Sosial: Sebuah Pengantar Singkat [Daring]. Tautan: https://chub.fisipol.ugm.ac.id/2020/07/07/analisis-sosial-sebuah-pengantar-singkat/
Analisis Sosial [Daring]. Tautan: https://elearning.menlhk.go.id/pluginfile.php/842/mod_resource/content/2/latar_belakang.html
Pemetaan Sosial dan Langkah Melakukan Analisis Sosial [Daring]. Tautan: https://lmsspada.kemdikbud.go.id/mod/forum/discuss.php?d=7256