Contoh Business Plan Sederhana dan Cara Membuatnya Lengkap

Contoh Business Plan Sederhana dan Cara Membuatnya Lengkap – Beberapa tahun belakangan, ada peningkatan minat dari masyarakat untuk menjalankan bisnisnya sendiri atau manajemen bisnis sendiri dalam berbagai bidang dan disertai dengan adanya peluang yang cukup besar. Namun, menjalankan bisnis ini bukanlah sebuah hal yang mudah dan perlu untuk memiliki perencanaan awal yang matang agar bisnis bisa bertahan lebih lama. Salah satu cara agar bisnis tetap berjalan yaitu dengan membuat business plan yang menyeluruh dan matang sebagai pegangan. Maka dari itu, pada artikel kali ini akan dibahas bagaimana membuatnya dengan contoh business plan sederhana dan apa sebenarnya tujuan dari hal ini.

Mengenali Apa Itu Business Plan

unsplash.com/myleon

Tidak hanya mengetahui berbagai contoh business plan sederhana, kamu perlu untuk memahami apa sebenarnya business plan itu. Pada dasarnya, business plan merupakan sebuah cara yang dilakukan untuk merencanakan bisnis dengan lebih menyeluruh. Kamu bisa menggunakannya untuk membuat perencanaan terkait dengan sistem operasional hingga tantangan dengan lebih jelas. Cara ini biasanya digunakan agar bisa menjalankan bisnis dengan lebih jelas dan lancar sesuai dengan tujuan awal yang dimiliki.

Biasanya di dalamnya terdapat dokumen yang ditujukan kepada pihak tertentu terkait dengan bisnis yang akan dijalankan tadi. Isi dari dokumen bisa terdiri dari ide, perencanaan, dan juga gagasan yang membangun bisnis tersebut. Kamu bisa memasukkan seperti konsep, tujuan, sasaran, strategi, dan juga target usaha yang ingin untuk dicapai. Dalam kata lain, cara ini merupakan langkah awal dari perjalanan bisnis yang lancar dan bisa berkembang ke arah yang lebih baik.

Tujuan Pembuatan Business Plan

Sebelum lebih lanjut melakukan pembahasan ke bagian contoh business plan sederhana, kamu perlu tahu apa sebenarnya tujuan dari pembuatannya. Penyusunan business plan ini dalam pelaksanaan bisnis merupakan sebuah hal yang penting untuk bisa dilakukan. Tujuan utamanya tentu saja agar bisa membawa perusahaan ke arah perkembangan yang lebih baik dari sebelumnya. Selain itu, perusahaan juga bisa mendapatkan keuntungan dan mengetahui bagaimana cara untuk bertahan jika perjalanan tidak sesuai dengan perencanaan yang ada.

Berikut ini tujuan mengapa kamu perlu untuk memperhatikan contoh business plan sederhana diantaranya:

  1. Membantu untuk pelaku bisnis agar tetap bisa kreatif dan berfokus terhadap tujuan awal dari bisnis yang dijalankan tadi. 
  2. Sebagai alat yang digunakan untuk mencari pendanaan sehingga keuangan yang berjalan dalam bisnis tetap teratur dengan baik. Hasilnya, bisnis bisa mencapai tujuan yang diinginkan saat awal pembentukan.
  3. Sebagai sarana untuk mengkomunikasikan bisnis yang sedang dijalankan agar bisa menarik pihak lain untuk berpartisipasi. Misalnya seperti pemasok barang, pelanggan, hingga juga penyandang dana yang ada. Pihak luar ini bisa memahami dan mengerti tujuan serta sistem operasional yang digunakan dalam bisnis.
  4. Bisnis menjadi lebih mudah untuk dijalankan karena bisa mengetahui apa saja langkah yang perlu untuk dilakukan dalam menghadapi berbagai hal. Termasuk juga dalam mengatur cara untuk promosi dan bagaimana mengatasi persaingan yang ada dalam bisnis itu sendiri. Pelaksanaan bisnis akan lebih efektif untuk dilakukan dan keuntungan bisa didapatkan dengan lebih mudah dan tepat.
  5. Pengawasan terhadap operasional yang dijalankan juga akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan.
  6. Sebagai alat untuk melakukan penyusunan terhadap strategi bisnis yang dijalankan dan bahan untuk melakukan evaluasi terhadap bisnis itu sendiri.

Cara Membuat Business Plan Secara Teratur

Dalam membuat contoh business plan sederhana sendiri, juga perlu untuk memahami apa saja cara yang dilakukan dalam penyusunannya. Sebagai orang yang menjalankan usaha bisnis, perlu untuk memahami apa saja langkah yang bisa dilakukan untuk menyusun business plan. Hal ini dikarenakan rencana ini nantinya akan menentukan bagaimana perjalanan dari bisnis itu sendiri ke depannya. Simak apa saja langkah yang perlu dilakukan dalam penyusunan business plan dalam pembahasan yang ada di bawah ini.

1. Mengenali Bisnis yang Akan Dijalankan

Langkah pertama yang perlu untuk kamu lakukan dalam pembuatan business plan yaitu mengenali seperti apa usaha yang ingin dijalankan. Pahami secara menyeluruh terkait dengan bagaimana bentuk usaha dan potensi yang dimilikinya hingga tantangan yang mungkin akan dihadapi. Dalam kata lain, kamu bisa untuk menggunakan teknik analisis SWOT yang terdiri dari Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan Threats. Bentuk analisis ini sendiri juga bisa untuk kamu temukan pada contoh business plan sederhana yang ada.

Mengenali bisnis melalui analisis SWOT menjadi sebuah langkah awal yang penting dan bahkan menjadi pondasi yang kuat. Cara ini bisa membantu untuk membangun bisnis sesuai yang kamu inginkan dan disertai dengan perolehan keuntungan yang maksimal pula. Kamu bisa menjadi lebih mengenali terkait bisnis ini sendiri secara menyeluruh sehingga tahu perencanaan yang tepat. Setiap langkah yang akan diambil menjadi penuh dengan pertimbangan yang matang dan tidak tergesa-gesa dalam pengambilan keputusan.

2. Menentukan Arah dari Bisnis yang Dijalankan

Tidak hanya mengenali bisnis saja, kamu juga perlu untuk menentukan seperti apa arah bisnis yang ingin dijalankan. Memiliki pandangan terkait dengan tujuan serta sasaran yang ingin untuk digapai merupakan sebuah hal yang wajib untuk kamu miliki. Jika kamu mengetahui seperti apa arah yang ingin digunakan, maka kamu bisa dengan lebih mudah melakukan rancangan bisnis. Buat arah ini dengan sejelas mungkin agar kamu bisa mencapainya dengan lebih terukur dan mudah untuk dilakukan dalam jangka waktu tertentu.

3. Menentukan Target Bisnis yang Ingin Dicapai

Langkah yang tidak kalah pentingnya untuk kamu lakukan sebagai pelaku bisnis yaitu menentukan target yang ingin untuk dicapai. Melalui target ini, kamu bisa membuat konten untuk business plan dengan sasaran yang lebih tepat. Misalnya kamu ingin menargetkan business plan untuk klien atau rekan bisnis yang akan diajak bekerja sama. Maka, kamu perlu untuk membuat business plan dengan lebih profesional dan menyeluruh untuk membuat mereka menerima kerjasama tersebut.

4. Menuliskan Rancangan Rencana Bisnis

Setelah ketiga langkah tadi sudah kamu lakukan, maka langkah selanjutnya yaitu kamu bisa menuliskannya. Dalam business plan tersebut, kamu bisa memasukkan konten diantaranya:

  1. Misi dari bisnis.
  2. Ringkasan bisnis secara singkat dan efektif.
  3. Penawaran terhadap produk atau jasa.
  4. Target pasar yang ingin dicapai.
  5. Rencana pemasaran yang diinginkan.
  6. Analisis terhadap persaingan dan industri yang berjalan.
  7. Laporan keuangan.
  8. Resume dari prinsip perusahaan yang dimiliki.
  9. Penawaran yang diberikan.
  10. Lampiran terhadap dokumen penting yang diperlukan.

Contoh Sederhana Business Plan

Setelah mendapatkan penjelasan di atas, kamu akan lebih bisa memahaminya jika diberikan contoh business plan sederhana. Mengingat juga business plan ini sendiri memiliki peranan yang penting dalam perjalanan awal bisnis itu sendiri. Maka dari itu, kamu perlu untuk membuat business plan yang menarik dan bisa membuat calon penanam modal menjadi yakin dengan usaha tersebut. Simak contoh business plan sederhana yang ada di bawah ini.

A. Latar Belakang

Beberapa tahun belakangan, bisnis makanan dan minuman merupakan salah satu produk yang banyak menjamur di tengah masyarakat. Bisnis ini merupakan salah satu usaha  yang memiliki potensial cukup besar dengan pasar yang luas. Mengingat bahwa makanan dan minuman sendiri menjadi kebutuhan pokok yang dimiliki oleh manusia setiap hari. Maka dari itu, potensi yang dimiliki oleh bisnis ini cukup besar dan sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Terletak di area yang ramai dan hangat untuk mahasiswa, Kedai Kenyang ini akan menyediakan berbagai menu makanan ringan serta minuman yang menarik. Menu yang dihadirkan juga telah menyesuaikan dengan lidah dan porsi yang disenangi oleh mahasiswa. Harga yang bersahabat dengan kantong mahasiswa bisa menjadi daya tarik tersendiri untuk sasaran pasar. Potensi yang cukup besar nantinya juga akan mampu untuk membuka cabang di daerah yang lainnya.

B. Visi dan Misi Usaha

1.Visi: Menciptakan kedai makanan ringan dan minuman yang ramah dengan kantong mahasiswa.
2. Misi: Memberikan pelayanan terbaik dan cita rasa menu yang enak serta dipertahankan untuk kepuasan para pelanggan.

C. Gambaran Produk Usaha

Produk yang ditawarkan pada Kedai Kenyang diantaranya terdiri dari makanan ringan dan juga minuman segar. Makanan ringan yang ditawarkan misalnya seperti bakso bakar, sosis goreng, tteokbokki, dan semacamnya. Sementara minuman segar yang akan ditawarkan seperti lemon squash, patbingsu, air mineral dingin, dan semacamnya. Menu sudah disesuaikan dengan selera dan ketertarikan yang dimiliki oleh mahasiswa.

D. Rencana Usaha

Pada bagian contoh business plan sederhana untuk rencana usaha ini, kamu perlu untuk menjelaskan dengan detail. Penjelasan berupa seperti informasi yang berkaitan dengan operasional teknis yang akan dijalankan. Hal ini dilakukan agar bisa meyakinkan sasaran dari pembuatan business plan yang telah ditentukan. Rencana ini meliputi beberapa hal yang akan dijelaskan di bawah ini.

1. Persiapan

Pelaksanaan operasional untuk Kedai Kenyang akan dilakukan mulai dari hari Senin hingga Minggu menyesuaikan hari kerja. Waktu operasional yaitu mulai dari 08.00 hingga 21.00 WIB setiap harinya. Waktu ini disesuaikan dengan kegiatan dari mahasiswa itu sendiri untuk setiap hari. Bahan baku nantinya akan mendapatkan pasokan dari tengkulak yang terpercaya dan dari bahan aman.

2. Strategi Pemasaran

Dalam proses pengenalan Kedai Kenyang, nantinya akan dibuat akun sosial media untuk memasarkan secara online. Pemasaran lainnya yang akan dilakukan yaitu dengan menyebarkan selebaran kepada para mahasiswa sekitar. Pada tiga hari pertama, nantinya akan diberikan diskon promo untuk menarik perhatian dari mahasiswa. Selain itu, cara ini digunakan untuk bisa mengenalkan Kedai Kenyang kepada calon pelanggan baru.

3. Rencana Anggaran

Perencanaan untuk anggaran yang dibutuhkan meliputi:
– Tenda: Rp XXXXXX
– Peralatan masak: Rp XXXXX
– Pembelian bahan makanan dan minuman: Rp XXXXX
– Bungkus makanan dan minuman: Rp XXXXX
– Kaos pegawai penjaga tenda: Rp XXXXX

4. Sumber Anggaran

Berkaitan dengan rencana anggaran yang sudah dibuat, sumber pendanaan sejauh ini masih dari kantong pribadi. Selain itu, nantinya juga akan dilakukan pinjaman dan pencarian pihak untuk melakukan investasi. Secara rinci terkait dengan anggaran yang ada, akan dijelaskan pada lampiran dokumen yang menyertai. Dalam dokumen tersebut juga dijelaskan besaran dari sumber anggaran yang diharapkan untuk memulai bisnis.

5. Struktur Organisasi

Struktur organisasi perlu untuk disusun agar bisnis bisa berjalan dengan baik. Untuk struktur yang memegang operasional Kedai Kenyang diantaranya:
– Manager: XXXXXXX
– Sekretaris: XXXXXX
– Bendahara: XXXXXXX
– Pengawas lapangan: XXXXXX

Pada dasarnya, pembuatan business plan sendiri sebenarnya tidak wajib, tetapi hal ini lebih baik dilakukan agar bisa membuat perjalanan bisnis menjadi lebih tertata dengan baik. Adanya contoh business plan sederhana yang diberikan di atas juga dapat membantu kamu untuk membuat sesuai dengan bisnis yang akan dijalankan. Cara ini bisa membantu kamu untuk semakin termotivasi dalam menggapai tujuan bisnis yang ingin dilakukan tersebut. Untuk mendapatkan informasi penting lainnya, kamu bisa mendapatkannya melalui blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah