54 Contoh Kalimat yang Menggunakan Modalitas dalam Bahasa Indonesia
Pada artikel ini Mamikos akan memberikan penjelasan dan contoh tentang kalimat yang menggunakan modalitas. Maka, simaklah dengan cermat, ya!
54 Contoh Kalimat Modalitas
Contoh Kalimat Modalitas 1
- Biarkanlah ia pergi meninggalkanmu.
- Pesta pernikahannya akan dilangsungkan pada hari akhir bulan nanti.
- Aku akan berkunjung ke rumahmu saat libur sekolah nanti.
- Dia bukan tak menghiraukanmu, tetapi dia tidak ingin menggangu belajarmu.
- Ibu ingin menggantikan kulkas yang lama dengan kulkas yang memiliki dua pintu.
- Marilah kita sukseskan progam pemerintah wajib belajar 12 tahun demi kemajuan anak bangsa.
- Tolong untuk tidak membuang sampah di tepi jalan ini.
- Tolong kembalikan buku bacaan yang kau pinjamkan minggu lalu ke perpustakaan desa.
- Silakan isi data diri Anda di formulir pendaftaran yang sudah kami sediakan.
- Kami tentu akan mendukungmu dalam pemilihan ketua OSIS nanti.
- Dia sungguh tidak melakukan hal yang tercela itu.
- Jangan takut, aku pasti akan memenuhi janjiku padamu.
- Pak Sofyan dan keluarganya akan berwisata ke Karimun Jawa pada akhir tahun nanti.
- Akan kebereskan pekerjaan tersebut sesuai dengan tenggat waktu yang telah dijanjikan.
- Konflik tersebut akan dibawa ke meja hijau.

Advertisement
Contoh Kalimat Modalitas 2
- Aku akan mengabarimu setelah sampai di kotamu.
- Hari ini mungkin akan menjadi hari terakhirku bekerja bersamamu.
- Barangkali sudah waktunya aku harus melepas masa bujangku.
- Mungkin aku sudah bukan orang kesayayangannya lagi.
- Barangkali lusa dia baru akan bersekolah kembali.
- Bisa saja hal itu hanyalah impian kosong belaka.
- Barang kali dia sedang banyak masalah, sehingga susah untuk diajak bercanda.
- Hari ini mungkin aku akan gagal, tapi esok hari aku harus berhasil!
- Acara seminar itu mungkin saja diundur pelaksanaannya, jika kita lihat dari persiapan para panitia pelaksananya.
- Malam ini mungkin adalah malam yang paling menbahagiakan bagiku.
- Bisa jadi dirinya belum menyadari bahwa aku sangat mencintainya.
- Kemungkinan dia sedang sakit, sehingga masakanmu tidak dihabiskan olehnya..
- Kemungkinan karena listriknya konslet, sehingga lampu di panggung itu mati serentak secara mendadak.
- Kemungkinan dirinyaa sedang ada masalah, sehingga tidak bisa diajak bercanda seperti biasanya.
- Mungkin dia sedang datang bulan, sehingga amarahnya mudah sekali tersulut.
Contoh Kalimat Modalitas 3
- Mungkin dia sedang lapar, sehingga wajahnya cemberut terus.
- Mungkin dia sedang diet, sehingga menjauhi makanan manis.
- Mungkin dia sedang belajar, sehingga dia datang terlambat kencan denganmu.
- Mungkin sudah saatnya aku membahagiakan diriku sendiri untuk sementara waktu.
- Hari ini mungkin akan menjadi momen kebersamaan kami untuk yang terakhir kalinya.
- Akan kusampaikan salammu itu kepada wanita yang kau cintai secara diam-diam itu.
- Hari ini akan menjadi hari terakhirku bekerja bengkel ini.
- Kedua warung makan itu rencananya akan membuka cabang baru.
- Rencananya, aku akan pindah ke luar pulau pada bulan Januari nanti.
- Akan kutuntaskan permasalahan di antara keduanya.
- Akan kukatakan perasaanku padamu hari ini.
- Hari ini akan menjadi hari yang membahagiakan pada diriku.
- Malam nanti, aku akan memasak mie goreng spesial ayam rica.
- Oki dan kawan-kawannya akan mewakili sekolah kami dalam lomba drama itu.
- Ujian akhir kenaikan tingkat akan dilaksanakan mulai minggu depan.