10 Contoh Paragraf Deskriptif tentang Lingkungan Rumah dan Sekolah

Kamu dapat mempelajari contoh paragraf deskriptif tentang lingkungan agar dapat membuat teks untuk berbagai keperluan lainnya dengan baik.

30 Juni 2024 Nana

c. Contoh Paragraf Deskriptif Dapur Rumahku

Dapur di rumahku memiliki konsep terbuka dan digabung dengan area makan. Luas dapur ini kurang lebih adalah 4 x 3 m.

Warna coklat dan putih mendominasi dapur rumahku. Semua kabinet, meja, dan kursi di dapur ini berwarna coklat. Sedangkan tembok dan langit-langitnya berwarna putih.

Perpaduan warna ini membuat dapurku terasa lebih hangat dan nyaman. Seperti juga dapur lainnya, dapurku dilengkapi dengan kompor gas, kulkas, dan bak cuci piring.

Peralatan dapur kami cukup lengkap karena ibu suka memasak. Aku dan adikku suka sekali nongkrong di dapur sambil ngemil, nonton TV, dan bahkan mengerjakan PR.

Sementara itu, ibuku sibuk memasak di sana atau bercengkrama dengan ayahku yang asik menikmati kopinya.

d. Contoh Paragraf Deskriptif Taman Depan Rumah Ani

Ani memiliki rumah yang indah dan besar. Rumah ini dilengkapi dengan taman depan yang sangat menarik. Taman ini adalah salah satu daya tarik dari rumah Ani.

Banyak sekali tanaman bunga yang ditanaman di taman tersebut. Bunga mawar, melati, matahari, dan bougenvil adalah beberapa bunga yang ada di taman rumah ini.

Tanaman bunga ini ditata sedemikian rupa sehingga terlihat apik. Di bagian tengah taman ini terdapat kolam air mancur kecil yang dikelilingi oleh hamparan rumput.

Di salah satu pojok taman ini terdapat sebuah gazebo yang sejuk dan teduh karena dinaungi pohon mangga. Ani dan teman-temannya suka sekali bermain di gazebo ini.

e. Contoh Paragraf Deskriptif Kamar Tidurku

Kamar tidurku adalah ruangan yang paling aku sukai di rumahku. Kamar berukuran 2×3 m ini terletak di lantai dua rumahku.

Jendela di kamar ini berukuran besar dan menghadap taman dan jalan. Karena ukurannya yang besar, kamarku penuh dengan cahaya matahari di siang hari.

Kamar ini memiliki dinding berwarna abu-abu muda, lantai keramik berwarna beige, langit-langit berwarna putih, dan furnitur berwarna hitam.

Furnitur tersebut terdiri dari lemari baju, dipan, meja belajar, dan kursi untuk bersantai. Kamar ini juga dilengkapi beberapa hiasan dinding berupa foto yang dibingkai dan lukisan.

2. Contoh Paragraf Deskripsi Tentang Lingkungan Sekolah

Paragraf deskripsi lingkungan sekolah dapat berupa deskriptif spasial maupun bukan. Ketika membuatnya, kamu dapat mendeskripsikan perpustakaan, ruang kelas, taman sekolah, dan lainnya.

Selain itu, kamu juga dapat mendeskripsikan peristiwa yang terjadi di lingkungan sekolah. Berikut ini contoh paragraf deskriptif tentang lingkungan sekolah:

a. Contoh Paragraf Deskriptif Perpustakaan Sekolah

Sekolahku memiliki sebuah perpustakaan dengan koleksi buku yang lengkap. Letak perpustakaan ini ada di samping laboratorium IPA.

Perpustakaan sekolahku memiliki ruangan yang cukup besar, sama besar seperti dua ruang kelas yang digabung. Satu bagian berupa area baca, komputer, dan administrasi.

Bagian ini berisi beberapa meja, kursi, dan sofa untuk membaca. Di sini juga terdapat dua komputer yang ditujukan bagi siswa yang mencari referensi online.

Bagian lainnya berisi rak-rak yang penuh buku. Rak-rak yang berisi buku fiksi ada di sisi kanan dan rak-rak yang berisi buku non-fiksi ada di sisi kiri.

Dinding perpustakaan sekolahku berwarna putih dan dihiasi oleh poster dan lukisan buatan murid-murid sekolahku. Perpustakaan ini dijaga oleh seorang pustakawan yang ramah.

Kombinasi kenyamanan perpustakaan dan keramahan pustakawan tersebut membuat murid-murid di sekolahku suka mengunjungi perpustakaan saat jam istirahat.

b. Contoh Paragraf Deskriptif Ruang Kelasku

Ruang kelasku bernama kelas 8F. Ruangan ini terletak di ujung koridor sayap kanan dari gedung sekolahku.

Di bagian depan ruang tersebut terdapat sebuah taman kecil dan ruang komputer dan sisi kanannya adalah ruang kelas 8E. Ruang kelasku memiliki ukuran 8×7 meter.

Terdapat tiga jendela tinggi di ruangan ini. Jendela tersebut menghadap ke koridor atau taman. Dinding bagian luar maupun dalam dari ruang kelas tersebut berwarna krem.

Pada dinding sebelah depan tergantung papan tulis, foto presiden, foto wakil presiden, dan garuda. Di dinding-dinding bagian samping tergantung poster dan foto pahlawan.

Sedangkan pada dinding bagian belakang terdapat jam dinding, jadwal piket, kotak P3K, dan papan pengumuman.

Di dalam kelas ini terdapat 28 meja dan 28 kursi siswa serta 1 meja dan 1 kursi guru. Di pojok ruang kelasku terdapat sapu dan serok untuk menjaga kebersihan kelas.

Close