Contoh Pendahuluan Proposal Singkat Dilengkapi Cara Membuatnya
Pendahuluan menjadi salah satu struktur penting yang terdapat pada bagian awal proposal. Pendahuluan berisikan gambaran awal dari topik yang akan dibahas.
Contoh 4 (Pendahuluan Proposal Karya Ilmiah)
Latar Belakang
Setiap manusia pasti pernah merasakan yang namanya sakit. Penyakit yang di derita pun sangat beragam, mulai dari penyakit yang ringan hingga penyakit yang berat dan sulit untuk disembuhkan. Penyakit yang berat ini berawal dari penyakit yang ringan. Masyarakat sering mengabaikan penyakit yang telah dideritanya, sehingga lama kelamaan penyakit tersebut akan semakin parah. Salah satu penyakit yang cukup berbahaya adalah demam berdarah. Kita semua tahu bahwa penyakit ini disebabkan oleh virus yang dibawa oleh nyamuk. Seekor binatang kecil yang bersayap yang sangat mengganggu manusia.
Virus penyebab penyakit ini adalah virus Dengue sp, dengan vektornya adalah nyamuk Aedes Aegypthy betina. Akhir-akhir ini penyakit demam berdarah semakin meningkat. Terutama pada saat musim hujan. Pada saat musim penghujan populasi nyamuk ini semakin meningkat. Hal ini disebabkan oleh banyaknya genangan air kotor yang menjadi tempat sarang nyamuk ini.
Untuk mengatasi penyakit ini, kini banyak perusahaan yang memproduksi berbagai macam obat nyamuk. Ada yang berupa obat nyamuk yang dibakar, ada pula obat nyamuk yang elektrik. Berbagai invosi telah dikembangkan untuk meminimalisir korban dari penyakit ini.
Akan tetapi penggunaan obat nyamuk juga bisa membahayakan kesehatan kita. Hal ini disebabkan pada obat nyamuk mengandung bahan kimia yang tidak ramah bagi kesehatan tubuh manusia. Efek samping dari penggunaan obat nyamuk ini adalah infeksi kulit, gangguan pernafasan, atau bahkan bisa keracunan.
Sebagai upaya awal dalam mencegah terjadinya peningkatan angka kematian yang disebabkan oleh penyakit demam berdarah, penulis mencoba untuk membuat lotion penolak nyamuk dengan menggunakan bahan yang alami dan aman untuk kita gunakan. Bahan yang dimaksud adalah lotion dari ekstrak serai. Karena tanaman ini mudah untuk di dapatkan dan sangat aman untuk digunakan oleh manusia.
Rumusan Masalah
1. Apakah ekstrak serai bisa digunakan sebagai penolak nyamuk? 2Bagaimana tingkat efektivitas lotion dari ekstrak serai ini untuk menolak nyamuk jika dibandingkan dengan lotion yang mengguanakan bahan aktif DEET?
3. Bagaimana cara kerja lotion serai dalam menolak nyamuk?
Tujuan Penelitian
1. Membuktikan ekstrak serai bisa digunakan untuk menolak nyamuk.
2. Mendeskripsikan tingkat efektivitas lotion dari ekstrak serai untuk menolak nyamuk.
3. Mendeskripsikan cara kerja lotion serai dalam menolak nyamuk.

Advertisement
Nah, itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan terkait contoh pendahuluan proposal hingga cara membuatnya. Seperti yang kita ketahui, proposal adalah gagasan yang dituangkan dalam bentuk perencanaan sistemtis yang dibuat sebelum melakukan kegiatan atau penelitian. Jika kamu membutuhkan informasi terkait contoh-contoh karya ilmiah lainnya, kamu bisa kunjungi situs Mamikos dan temukan informasi lengkapnya di sana.