Contoh Rantai Makanan di Padang Rumput, Padang Pasir, dan Penjelasannya

Rantai makanan adalah sebuah peristiwa makan dan dimakan antara mahkluk hidup dengan urutan tertentu yang terjadi di dalam sebuah ekosistem.

01 Januari 2024 Bella Carla

Contoh Rantai Makanan di Padang Rumput, Padang Pasir, dan Penjelasannya – Sejak duduk di bangku sekolah dasar, kita sudah diajarkan tentang contoh rantai makanan pada makhluk hidup.

Rantai makanan ini merupakan proses makhluk hidup dapat bertahan hidup dengan cara memakan atau dimakan.

Nah, dalam artikel kali ini Mamikos akan bahas seputar contoh rantai makanan di padang rumput dan padang pasir yang tentunya wajib untuk kamu ketahui.

Berikut Penjelasan Lengkap Seputar Contoh Rantai Makanan di Padang Rumput dan Padang Pasir

Contoh Rantai Makanan di Padang Rumput dan Padang Pasir
unsplash.com/davidclode

Pada suatu ekosistem, tentu akan ada interaksi antara makhluk hidup yang kemudian menghasilkan aliran energi serta siklus materi.

Setiap makhluk hidup pasti membutuhkan yang namanya makanan dan energi yang berbeda-beda tergantung dengan tempat dan kondisi.

Makhluk hidup juga memerlukan matahari, udara dan tanah yang dapat mendukung siklus kehidupannya.

Sebagai contoh, manusia membutuhkan tumbuhan dan hewan, begitu juga tumbuhan dan hewan yang memerlukan manusia.

Interaksi antara makhluk hidup ini juga dibagi ke dalam kehidupan yang saling berdampingan atau bersilangan, meski tentu saja makhluk hidup juga dapat saling memangsa satu sama lain.

Nah, ada banyak sekali contoh dari rantai makanan yang dapat kamu pelajari dengan mudah sesuai dengan lingkupnya masing-masing.

Bagi kamu yang ingin mengetahui atau mengingat kembali, berikut adalah contoh dari rantai makanan tersebut.

Apa yang Dimaksud dengan Rantai Makanan?

Sebelum mengetahui seputar contoh dari rantai makanan, ada baiknya jika kamu ketahui terlebih dahulu pengertian dari rantai makanan itu sendiri.

Diketahui, rantai makanan adalah sebuah peristiwa dimakan atau memakan sesama makhluk hidup sesuai dengan urutan tertentu.

Di dalam rantai makanan, masing-masing makhluk hidup ada yang mengisi peran sebagai produsen, konsumen, dan dekomposer atau pengurai.

Di tingkat trofik pertama adalah organisme, ada organisme yang mempunyai kemampuan untuk menghasilkan suatu zat makanan seperti produsen atau tumbuh-tumbuhan hijau.

Sementara, organisme di urutan trofik kedua merupakan konsumen tingkat I (konsumen primer) yang umumnya ditempati oleh para pemakan hewan-hewan herbivora atau tumbuhan.

Selanjutnya, organisme yang menempati urutan tingkat trofik ketiga adalah konsumen tingkat II (konsumen sekunder) yang umumnya ditempati oleh hewan-hewan pemakan daging (karnivora) dan seterusnya.

Kemudian, organisme yang menempati tingkat tropik tertinggi (konsumen puncak) adalah pemakan segala (hewan omnivora).

Close