Contoh Soal UTS Biologi Kelas 10 SMA Semester 1 Lengkap dengan Jawaban
Agar kamu siap mengikuti penilaian tengah semester ganjil yang diadakan sebentar lagi, yuk berlatih soal di rumah dengan menggunakan referensi contoh soal di bawah ini!
27. Sebutkan secara sistematis dan jelaskan objek dan masalah biologis!
Jawaban:
Objek biologi mencakup seluruh makhluk hidup dan kehidupan dari berbagai tingkat struktur.
Tingkat struktur ini dimulai dari yang terendah hingga tertinggi yaitu molekul, sel, jaringan, organ, sistem organ, individu, populasi, komunitas, ekosistem, dan bioma.
27. Dalam melakukan penelitian diperlukan variabel sebagai bahan observasi.
Sebutkan dan jelaskan variable-variabel yang dimaksud!
Jawaban:

Advertisement
- Variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi variabel terikat dengan sengaja dibuat berbeda. Secara sederhananya variabel bebas adalah penyebab dalam percobaan.
- Variabel terikat, adalah variabel yang dipengaruhi oleh variabel bebas. Atau secara singkatnya variabel terikat adalah variable yang tengah diobservasi
- Variabel kontrol, adalah variabel yang dibuat sama dengan semua perlakuan.
28. Sebutkan dan jelaskan secara singkat manfaat dari keanekaragaman hayati sebagai aspek budaya dan keagamaan!
Jawaban:
Penduduk Indonesia yang menghuni kepulauan nusantara memiliki keanekaragaman suku dan budaya yang tinggi.
Terdapat sekitar 350 entis (suku) dengan agama dan kepercayaan, budaya, serta adat-istiadat yang berbeda.
Dalam menjalankan upacara ritual keagamaan dan kepercayaannya, penyelenggaraan upacara adat dan pesta tradisional seringkali memanfaatkan beragam jenis tumbuhan dan hewan.
Beberapa upacara ritual keagamaan dan kepercayaan, upacara adat, serta pesta tradisional tersebut, antara lain sebagai berikut.
Budaya nyekar (ziarah kubur) pada masyarakat Jawa menggunakan bunga mawar, kenanga, kantil, dan melati.
Upacara kematian di Toraja menggunakan berbagai jenis tumbuhan yang dianggap memiliki nilai magis saat memandikan jenazah, misalnya limau, daun kelapa, pisang, dan rempah-rempah.
Upacara Ngaben di Bali menggunakan 39 jenis tumbuhan yang mengandung minyak atsiri yang berbau harum, antara lain kenanga, melati, cempaka, pandan, sirih, dan cendana.
Tebu hitam dan kelapa gading juga digunakan untuk menghanyutkan abu jenazah ke sungai. Umat Islam menggunakan hewan ternak (kambing, sapi, dan kerbau) pada hari raya Qurban.
Umat Nasrani menggunakan pohon cemara (Araucaria sp. dan Casuarina equisetifolia) saat perayaan natal.
29. Mempelajari biologi juga bisa dilakukan melalui suatu pendekatan ilmiah, yaitu metode ilmiah.
Lantas, apakah yang dimaksud dengan metode ilmiah? Jelaskan secara singkat!
Jawaban:
Metode ilmiah merupakan suatu prosedur (urutan langkah yang harus dilakukan untuk melakukan suatu proyek ilmiah (science project), di mana orang yang melakukan penelitian disebut peneliti.