Contoh Teks Argumentasi Bahasa Jawa Singkat Beserta Struktur dan Ciri-cirinya Lengkap

Berargumentasi bisa juga dilakukan dalam bahasa Jawa, termasuk ketika menulis teks argumentasi dengan bahasa Jawa. Baca di sini contohnya.

29 Oktober 2023 Zuly Kristanto

Contoh teks argumentasi bahasa jawa singkat beserta struktur dan ciri-cirinya lengkap – Paragraf argumentasi yaitu susunan dari sejumlah kalimat atau tulisan yang mnegandung maksud untuk menyampaikan suatu kebenaran.

Kebenaran itu yang disampaikan melalui teks argumentasi dilandasi oleh suatu pendapat yang didukung dengan data ataupun fakta sebagai bukti yang tak terbantahkan.

Alasan inilah yang membuat teks argumentasi idealnya mempunyai satu ide utama yang kemudian disertai oleh sejumlah data atau fakta sebagai bukti penguatnya.

Oleh sebab itu, dapat disimpulkan bahwa tujuan dari paragraf argumentasi adalah digunakan untuk memengaruhi pembaca supaya memiliki pendapat yang sama dengan penulis.

Pengertian Paragraf Argumentasi Bahasa Jawa

Contoh Teks Argumentasi Bahasa Jawa Singkat Beserta Struktur dan Ciri-cirinya Lengkap
https://www.pexels.com/@liza-summer/

Dalam upaya mempengaruhi pembaca, seorang penulis biasanya tidak sekedar memakai rangkaian kata semata, tetapi juiga disertai dengan pendapat para ahli saja.

Bahkan, seorang penulis bisa menambahkan sejumlah data yang ditemui di lapangan dapat memakai sebagai penguat tulisannya.

Fakta-fakta inilah yang kemudian dapat digunakan sebagai pendapat si penulis dan dapat memengaruhi pembaca.

Sehingga, pembaca dapat lebih mudah meyakini bahwa pendapat penulis didasari oleh fakta yang sebenarnya.

Struktur Penulisan Teks Argumentasi Bahasa Jawa Singkat

Secara ringkas teks argumentasi mempunyai tiga struktur utama yang harus ada di dalam teks yang ditulis.

Ketiga struktur utama teks tersebut yaitu: pendahuluan, tubuh argumen, dan terakhir adalah kesimpulan.

Meski memiliki 3 struktur, bukan berarti teks argumentasi bahasa Jawa singkat ditulis dalam 3 paragraf saja.

Seorang penulis yang sedang menulis lebih panjang dari 3 paragraf yang beberapa paragrafnya dapat digunakan untuk mewakili pendahuluan, beberapa paragraf selanjutnya untuk mewakili tubuh argumen, dan lainnya dapat digunakan untuk mewakili tentang kesimpulan teks argumentasi.

1. Pendahuluan Teks Argumentasi Bahasa Jawa Singkat

Pendahuluan di dalam teks argumentasi bahasa Jawa singkat mengandung tentang pendapat yang bakal disampaikan atau menunjukkan dasar dari sebuah argumentasi yang akan disampaikan penulis kepada pembaca.

Di bagian ini, sebaiknya dibuat semenarik mungkin agar dapat menarik perhatian pembaca. Selain itu di bagian pendahuluan juga harus mampu menunjukkan alasan mengapa argumentasi harus disampaikan.

Sebaiknya, pendahuluan harus memiliki cukup banyak bahan untuk menarik perhatian pembaca dari berbagai kalangan pembaca.

Di samping itu dalam menyampaikan pendapatnya penulis memakai bahasa yang mudah dimengerti agar pembaca dengan yang berasal dari berbagai latar belakang dapat memahami alasan penulis.

Close