6 Contoh Teks Diskusi tentang Kesehatan Singkat beserta Strukturnya yang Benar

Pelajari contoh teks diskusi tentang kesehatan berikut ini supaya kamu paham, bagaimana bentuk dan struktur penulisannya.

01 Oktober 2023 Ikki Riskiana

Isu

Pola hidup tidak sehat dapat menyebabkan kesehatan tulang menjadi menurun. Perlu diketahui, banyak anak remaja yang sudah memiliki postur duduk membungkuk.

Hal ini disebabkan oleh pola hidup buruk saat duduk berlama di depan komputer.

Kebiasaan mempengaruhi postur tulang yang kurang baik. Jika tidak segera ditangani, di usia tua mereka akan merasakan kehidupan yang sulit.

Tentu saja cara mengatasi masalah ini ialah dengan menjaga postur agar selalu tegak dan biasakan olahraga.

Argumen Pro

Beberapa orang bisa duduk berjam-jam lamanya saat berada di depan komputer.

Jika dilihat dari aktivitasnya, mereka bisa bermain game, menonton film atau bekerja. Saat di depan komputer, postur duduk membungkuk atau tiduran sering ditemukan.

Padahal postur itu sangat berbahaya jika dibiarkan begitu saja. Mereka menganggap, postur membungkuk dan tiduran terasa nyaman saat dilakukan.

Penyakit tulang akan muncul, jika kebiasaan buruk tersebut tidak segera ditangani dalam waktu cepat.

Argumen Kontra

Adanya kursi khusus pengguna komputer, membuat postur duduk menjadi lebih aman dan terjaga.

Duduk berjam-jam tetap terasa lebih nyaman, saat mereka menggunakan kursinya. Meski begitu, kursi tetap harus memosisikan tulang agar jadi lebih baik.

Jangan sampai, karena bergantung pada kursi mereka jadi sering berlama-lama duduk di sana.

Tetap butuh olahraga dan duduk tegak agar tulang terjaga dengan baik. Pola hidup sehat masih harus diterapkan, meski ada alat penunjangnya sekalipun.

Kesimpulan 

Banyak kasus buruk terkait kesehatan tulang akibat lama duduk di depan komputer. Posisi duduk yang salah, sering dilakukan dalam kurun waktu berjam-jam.

Pola hidup itu sering terjadi di masa sekarang, oleh sebab itu penanganannya harus cepat.

Berolahraga dan pola hidup duduk tegak harus diajarkan sejak dini. Tujuannya agar mereka bisa menghindari kasus kesehatan tulang yang buruk akibat lama duduk.

3.Contoh Teks Diskusi tentang Kesehatan: Isu Kesehatan Mental pada Anak

Salah satu topik yang banyak didiskusikan ialah kesehatan mental anak di usia dini. Orang tua dan keluarga, dapat mempengaruhi mental anak secara langsung.

Kamu bisa melihat bagaimana kesimpulan pembahasan tersebut dengan melihat diskusi di bawah ini.

Isu

Anak kecil bisa mengalami depresi atau tertekan, ketika lingkungannya tidak sehat. Di dalam lingkungan keluarga, mental anak harus diperhatikan dengan seksama.

Jangan sampai anak kecil merasa tertekan akibat perlakuan buruk atau hal negatif lainnya.

Peran keluarga penting bagi kesehatan mental anak, terutama ayah dan ibunya. Anak butuh support agar bisa tumbuh lebih baik dan bahagia di usia muda.

Tidak perlu lagi merasa tertekan, kebahagiaan anak kecil adalah yang terpenting.

Argumen Pro

Bisa dilihat dari anak-anak sukses yang dididik dengan baik dari usia muda. Anak kecil tidak memiliki tekanan sehingga dapat tumbuh dengan baik.

Depresi membuat anak menjadi kurang semangat untuk menjalani hidup, sehingga dirinya putus asa.

Orang tua bisa memberikan semangat pada anak secara langsung. Dengan memberi pujian, dukungan dan pertolongan, mereka bisa tumbuh sempurna.

Masa depannya menjadi lebih cerah, ketika anak bisa tumbuh dengan baik tanpa rasa tertekan.

Argumen Kontra

Cara mendidik yang terlalu keras itu salah, karena dapat menyebabkan anak tertekan. Dengan memberi didikan yang keras, anak menjadi lebih bertanggung jawab.

Jangan terlalu keras mendidik anak, usahakan untuk memikirkan bagaimana perasaannya.

Meski caranya salah, anak tetap membutuhkan edukasi dari orang tua. Anak memang tertekan, namun hal itu diperlukan untuk kebaikannya sendiri.

Namun, tetap orang tua harus berpikir dengan bijak, bagaimana mental anak nantinya.

Kesimpulan 

Anak bisa terkena mental akibat lingkungan di sekitarnya. Keluarga adalah salah satu lingkungan yang berdampak langsung pada kesehatan mental anak.

Didikan orang tua jadi inti permasalahan, karena jika terlalu keras bisa menyebabkan anak tertekan.

Usahakan saat mendidik, jangan hanya berpikir tentang nasib anak nantinya. Pikirkan juga mental dan kesehatan batinnya, agar anak bisa tumbuh dengan baik.

Close