2 Contoh Teks Stand Up Comedy yang Lucu Bikin Ngakak untuk Pemula
2 Contoh Teks Stand Up Comedy yang Lucu Bikin Ngakak untuk Pemula – Stand up comedy menjadi seni hiburan baru yang banyak dinikmati oleh kalangan anak muda. Sebenarnya konsep stand up comedy bisa ditemui di seni pertunjukan tradisional Jawa seperti ludruk maupun kethoprak.
Namun, teknik, konsep, dan ulasan dari stand up comedy membuat stand up comedy lebih digemari.
Bagi kamu yang sedang mendalami dunia stand up comedy, berikut ada 2 contoh teks stand up comedy yang lucu bikin ngakak untuk pemula. Kamu bisa menjadikan artikel di bawah ini nanti sebagai inspirasi atau rujukan, jangan langsung menirukan karena nanti kamu terkena plagiat.
Mengenal Stand Up Comedy
Daftar Isi
Daftar Isi
Sebelum sampai pada sajian contoh teks stand up comedy yang lucu bikin ngakak untuk pemula, lebih dulu mari kenali apa itu stand up comedy.
Stand up comedy, dalam bahasa Indonesia berarti ‘lawakan tunggal’, adalah salah satu genre komedi atau lawak yang disajikan secara monolog dengan membahas tema dan topik tertentu.
Praktik stand up comedy lahir dan tumbuh di Amerika Serikat sebelum akhirnya menyebar ke seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Namun, sebelum stand up comedy sampai di Indonesia, seni pertunjukan tradisional Jawa seperti ludruk pada kenyataannya sudah memiliki sajian format stand up comedy sendiri.
Contohnya pada lantunan jula-juli atau kidungan dalam ludruk seperti yang disajikan oleh Trubus atau Cak Slamet pada kelompok ludruk Karya Budaya.
Selain itu, praktiknya bisa dilihat juga pada pelawak-pelawak tradisi senior lain seperti Cak Kirun, Cak Kartolo, dan juga Marwoto.
Kalau boleh disederhanakan, stand up comedy adalah bentuk modern dari lawakan-lawakan tunggal yang sebelumnya sudah ada di Indonesia.
Pembedanya adalah media bahasa yang digunakan, setting dan kostum yang digunakan, serta keresahan yang diangkat.
Teknik-teknik pada Stand Up Comedy
Hal penting berikutnya yang perlu dipahami sebelum membahas atau membuat contoh teks stand up comedy yang lucu adalah mengenal teknik-teknik yang ada di dalam stand up comedy.
Saat ini, terdapat empat teknik stand up comedy yang dikenal, dan kerap digunakan oleh para pelawak tunggal, yaitu:
1. One liner
2. Act out
3. Impersonation
4. Rule of three
Keempat teknik stand up comedy jangan dipikir hanya berlaku pada satu penampilan saja, tidak. Sebab, kamu bisa menggunakan lebih dari satu teknik pada satu materi.
Adapun uraian dari empat teknik di atas antara lain:
1. One liner
Teknik pertama adalah one liner, one liner merupakan sebuah teknik dalam stand up comedy yang menekankan pada pengolahan humor pada 1 sampai 3 kalimat saja, sehingga tidak perlu membuat teks panjang untuk mencapai ‘punch line’.
Teknik one liner cocok digunakan apabila ingin mendapatkan atensi dari penonton secara cepat sembari memecahkan tawa.
Contohnya, “Perkenalkan nama saya Hana…. Lengkapnya, Hanadofatuminaliman.”
One liner meletakkan unsur kejutan yang tidak terduga di setiap akhir kalimat atau line untuk memecahkan tawa penonton.
2. Act out
Teknik selanjutnya di dalam stand up comedy adalah teknik act out, sebuah teknik yang menekankan pada sebuah gesture yang merupakan implementasi dari teks humor lisan yang disampaikan.
Act out akan betul-betul berhasil apabila pelawak tunggal memeragakan suatu gesture atas humor yang semakin ‘tidak masuk akan’.
Tentu saja didukung dengan bentuk fisik serta perangai yang sebelumnya memang sudah lucu.
Penggunaan act out sering digunakan, dan bisa jadi paling efektif, oleh pelawak tunggal yang memiliki disabilitas tertentu.
Meski demikian, pelawak tunggal yang non disabilitas juga bisa melakukan teknik act out dengan baik juga, contohnya Pras Teguh.
3. Impersonation
Teknik stand up comedy berikutnya yang terbilang populer adalah impersonation.
Teknik impersonation adalah sebuah teknik stand up comedy yang menirukan karakter atau tokoh tertentu untuk diperagakan.
Semakin mirip penerapannya, maka akan semakin pecah tawa penonton.
Salah satu tokoh dunia dalam ranah stand up comedy yang terkenal dengan teknik impersonation adalah Jim Carrey.
4. Rule of Three
Terakhir, teknik stand up comedy yang banyak digunakan para pelawak tunggal adalah rule of three.
Teknik rule of three merupakan sebuah teknik stand up comedy yang memanfaatkan pengolahan tiga kalimat sebagai media lawaknya.
Kalimat pertama adalah pembuka, kalimat kedua berikutnya set up, dan kalimat terakhir adalah punch line.
Teknik rule of three memerlukan pemahaman struktural terhadap alur sebuah komedi, sehingga banyak yang mengatakan bahwa teknik rule of three adalah teknik paling dasar yang harus dikuasai para pelawak tunggal.
Sebagai informasi tambahan saja, yang dimaksud dengan ‘punch line’ adalah sebuah line akhir yang direncanakan untuk memecahkan tawa penonton stand up comedy.
Contoh Teks Stand Up Comedy yang Lucu
Setelah mengulas seluk beluk stand up comedy dan teknik-teknik yang ada pada stand up comedy, kini waktunya kita sampai pada sajian contoh teks stand up comedy yang lucu.
Teks stand up comedy di bawah ini bisa kamu jadikan sebagai inspirasi atau rujukan, dan pastikan kamu mengolahnya.
Jangan sampai materi stand up comedy kamu murni menjiplak karena dapat membuat nama kamu justru tercoreng.
Sebab, aspek pertama dan paling penting yang dinilai pada stand up comedy adalah originalitas.
Di beberapa kasus, teks stand up comedy juga bisa dibilang sebagai ‘materi stand up comedy’.
Berikut adalah tiga contohnya untuk teks stand up comedy yang lucu bikin ngakak untuk pemula.
Contoh Teks Stand Up Comedy yang Lucu 1
Hewan Bernama Jimondandung
Halo gaes, bagaimana kabar kalian semua? Oh maaf saya lupa mengucap assalamualaikum…
Lha, nunggu apa? Itu tadi saya barusan bilang salamnya…. (salam dijawab) Bagus, yang peka gitu lho.
Baiklah, pada malam yang berbahagia tapi mendung di luar sana, saya punya cerita yang menarik bagi kalian.
Mungkin nanti ada istilah-istilah yang asing atau nama asing silakan ditanyakan ya. Tidak perlu sungkan.
Cerita bermula di suatu hutan, pada siang hari ada seekor hewan bernama jimondandung. Dia hewan yang masih kecil, dan kebetulan ibunya pergi tapi tidak pulang-pulang.
Maka pergilah dia mencari ibunya, seperti Hachi.
Dia berjalan ke tengah hutan lalu bertemu seekor kijang, si jimondandung lalu menanyakan kemana ibunya pergi pada si kijang, “kalau kamu mau tahu lokasi ibumu, ada syaratnya.”
Ucap si kijang memberi syarat pada si jimondandung. Demi ibunya, si jimondandung rela melakukan apapun, “apa syaratnya?”
Si kijang kemudian berucap, syaratnya, cium pantatku. Jimondandung awalnya menolak, tapi karena dia sudah bertekad mencari ibunya, maka diciumlah pantat si kidang.
“Jalanlah ke arah Barat, nanti kamu akan bertemu dengan si monyet, nampaknya tadi ibumu mau menemui si monyet.”
Maka berangkat si Jimondandung ke barat, tidak jauh dari situ, dia bertemu dengan si monyet.
Jimondandung lalu menanyakan pada si monyet keberadaan ibunya.
“Akan kuberitahu, asalkan kamu memenuhi syaratku.” Ucap si monyet sambil cekikikan.
“Apa syaratnya? Demi ibu, akan kulakukan,” tegas si Jimondandung.
“Cium pantatku!” Kata si monyet singkat.
Si Jimondandung dengan terpaksa akhirnya mencium pantat si monyet. Setelah itu, berkatalah si Monyet, “Ibumu sudah pulang.”
Si Jimondandung dengan semangat langsung pulang ke rumah. Dan benar, ibunya sudah sampai di rumah.
Baiklah, dari cerita itu tadi, adakah yang kalian tanyakan?
(Penonton bertanya, jimondandung itu apa)
Lah, kalian ingin tahu jimondandung itu apa? Syaratnya gampang, cium pantat saya…
Enak banget kalian dengan mudah mendapatkan jawabannya sedangkan si tokoh di dalam cerita sampai mencium pantat orang lain… hahahaha
Contoh Teks Stand Up Comedy yang Lucu 2
Kehidupan Kantor
Selamat malam Indonesia !!! Perkenalkan saya Bawol Rustam.
Jadi ya, ada yang bilang hidup itu kayak roda, kadang di atas, kadang di bawah. Cuman kalau pekerja kantoran, hidup kita kayak kalender. setiap hari ada tenggat, setiap minggu capek, dan di akhir bulan baru deh senyum… walaupun cuma 2 detik.
Gue ini kerja kantoran… ya mirip kayak hamster di roda berputar.
Bangun pagi, ngejar bus atau kereta, duduk depan laptop, pulang… terus ngeluh kalau kayaknya hidup gini-gini aja. Tapi,
besoknya gue bangun, ngejar bus lagi, duduk depan laptop lagi… ngeluh lagi. Jadi kayak, ini gue beneran kerja atau cuma simulasi hamster yang diprogram manusia?
Tiap pagi ada rapat pagi. Entah apa alasannya namanya rapat, tapi yang terjadi ya tetap debat… masalah yang sama, solusinya juga sama, besok dibahas lagi. Padahal tiap meeting pasti dibuka dengan, ‘Oke, biar efisien ya.’ Efisien dari mana kalau tiap meeting cuma bahas betapa kita selalu kurang waktu? Tapi gak pernah beneran selesai.
Gue ini kerja jadi content writer… atau tepatnya: penulis SEO. Tau kan SEO? Itu ibarat guru BK yang bilang ke kita waktu sekolah, ‘Kamu harus sukses, ya!’ SEO juga sama… tiap artikel harus sukses di halaman depan Google, kayak kita ini atlet, tiap hari harus sprint ngejar kata kunci.
Tiap hari bikin kalimat, mikir gimana caranya ‘promo jual sandal’ tuh bisa kelihatan kayak konten yang woke, aesthetic, dan bikin pembaca mikir, ‘Wah, hidup gue tuh kurang banget ya, harus beli sandal ini!
Dan entah kenapa tiap ada acara kantor, pasti deh ditanyain soal hobi. ‘Hobi kamu apa?’ Padahal kita cuma mau hobi ngadem di rumah, kan?
Tapi ya… biar agak keren, bilang deh, ‘Hobi saya traveling!’ Besoknya langsung ditanya, ‘Traveling kemana terakhir?’ Gue mikir keras… ‘Kemarin ke Alfamart, Bapak.
Itu jarak rumah ke Alfamart tuh saya jalan kaki kok, saya olahraga sekaligus! Hehe… hemat kan?’
Nah, yang paling sakral di dunia pekerjaan itu… hari gajian. Itu detik-detik yang dinantikan.
Rasanya tuh kayak… mukjizat, kaya tiba-tiba dapet sepuluh ribu dari bawah bantal.
Tapi ya gitu, baru juga mampir 2 hari di rekening… tiba-tiba udah abis.
Ini uang kayaknya gak punya loyalty ya. Baru aja gaji masuk, dia langsung minggat ke tagihan listrik, tagihan internet, pulsa.
Jadi kita lebih sering pegang notifikasi mutasi rekening ketimbang pegang dompet!
Pada akhirnya, jadi pekerja kantoran tuh mirip jadi superhero… kita datang, ngerjain tugas, capek, lalu berharap dunia tahu betapa berjasanya kita.
Tapi ya… superhero gak butuh pujian kan? Cuma butuh satu hal: libur panjang. Itu aja cukup. Terima kasih!
Demikian dua contoh teks stand up comedy yang lucu bikin ngakak untuk pemula. Semoga bermanfaat dan menginspirasi.
FAQ
Stand up comedy, dalam bahasa Indonesia berarti ‘lawakan tunggal’, adalah salah satu genre komedi atau lawak yang disajikan secara monolog dengan membahas tema dan topik tertentu.
Teknik rule of three merupakan sebuah teknik stand up comedy yang memanfaatkan pengolahan tiga kalimat sebagai media lawaknya.
Saat ini, terdapat empat teknik stand up comedy yang dikenal, dan kerap digunakan oleh para pelawak tunggal, yaitu:
1. One liner
2. Act out
3. Impersonation
4. Rule of three
‘punch line’ adalah sebuah line akhir yang direncanakan untuk memecahkan tawa penonton stand up comedy
teknik act out, sebuah teknik yang menekankan pada sebuah gesture yang merupakan implementasi dari humor lisan yang disampaikan.
Referensi
Stand up comedy/lawakan tunggal [Digital]. Tautan: https://id.wikipedia.org/wiki/Lawakan_tunggal
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: