10 Daftar Urutan Film Spiderman Dari Awal Tayang Tahun 1977 Hingga Akhir 2021

10 Daftar Urutan Film Spiderman Dari Awal Tayang Tahun 1977 Hingga Akhir 2021 – Beberapa waktu belakangan, para pengguna sosial media banyak membicarakan mengenai salah satu karakter superhero yang diproduksi oleh Marvel yaitu Spiderman. Pada akhir tahun 2021 nanti, superhero satu ini akan kembali menyapa para penggemarnya melalui perilisan film baru yang dibintangi oleh aktor Tom Holland yang banyak memikat perhatian dengan aktingnya yang sangat bagus. Tentu sudah bukan sebuah hal yang baru lagi bahwa sebelum Tom Holland, dua aktor ternama lain seperti Tobey Maguire dan Andrew Garfield juga sempat bermain di balik topeng Spiderman. Agar kamu bisa semakin mendalami cerita yang dimiliki oleh manusia laba-laba ini, kamu bisa menonton urutan film Spiderman mulai dari tahun 1977 hingga nanti film terbaru yang akan tayang.

Daftar Urutan Film Spiderman Sejak Tahun 1977 Lengkap

pixabay.com/users/gabyobs-13938287

Bagi para pecinta film produksi Marvel, tentunya sudah bukan sebuah hal yang asing lagi bahwa film Spiderman sudah diangkat ke layar kaca sejak tahun 1977. Bahkan, aktor yang berada di balik kostum Spiderman ini juga berbeda-beda dan memiliki masa kejayaannya masing-masing bersama dengan karakter superhero satu ini. Namun, bagi yang baru saja memasuki dunia MCU atau penasaran dengan Spiderman, mungkin hal tersebut belum banyak diketahui oleh semua orang. Maka dari itu, simak apa saja urutan film Spiderman yang ada dan bisa kamu tonton secara marathon seperti di bawah ini.

1. The Amazing Spider-Man (1977)

imdb.com

Mungkin urutan film Spiderman yang pertama kali muncul pada tahun 1977 silam ini masih belum banyak yang tahu. Sebelum masuk ke publik, Marvel mencoba untuk mengenalkan karakter superhero dengan kekuatan manusia laba-laba ini melalui serial televisi terlebih dahulu. Karakter Spiderman untuk serial ini diperankan oleh Nicholas Hammond dengan total 13 episode yang dibagi ke dalam dua musim. Jika kamu menonton serial ini, pastikan tidak berharap terlalu banyak karena teknologi yang dimiliki pada masa tersebut masih belum secanggih sekarang ini sehingga kualitasnya masih terlihat kurang memukau.

2. Spider-Man (2002)

Terdapat urutan film Spiderman yang masuk ke dalam layar lebar pertama kali yaitu dengan judul Spider-Man pada tahun 2002. Untuk film ini, Tobey Maguire berperan sebagai Peter Parker dan Kirsten Dunst berperan sebagai Mary Jane. Bisa dibilang bahwa film ini disambut dengan hangat oleh para penikmatnya. Bahkan, film pertama dari Spiderman ini banyak berhasil menyabet berbagai penghargaan film terbaik di dunia.

Pada film pertama ini banyak diceritakan mengenai asal muasal dari Peter Parker yang bisa menjadi seorang Spiderman. Pada saat itu, ia masih baru saja selesai melaksanakan studinya di jenjang SMA. Setelah terkena gigitan dari laba-laba, Peter Parker kemudian mendapatkan banyak kemampuan super seperti bisa memanjat dinding, menggunakan jaring organik, melompati gedung, dan masih banyak lagi. Dalam film ini, Peter bertemu dengan Green Goblin atau Norman Osborn yang diperankan oleh Willem Dafoe dan merupakan salah satu karakter villain yang cukup ikonik sampai saat ini.



3. Spider-Man 2 (2004)

imdb.com

Kesuksesan dari film Spider-Man yang dibintangi oleh Tobey Maguire kemudian membawa kamu ke urutan film Spiderman selanjutnya. Membawa nama Spider-Man 2, film ini bahkan berhasil menyabet penghargaan Oscar dengan kategori Best Visual Effect. Bahkan, masih banyak yang mengatakan dan menganggap bahwa film satu ini merupakan film Spiderman yang terbaik sepanjang masa. Ia dirilis pada tahun 2004, dua tahun setelah kesuksesan yang dimiliki oleh film pertama sebelumnya.

Pada film satu ini menceritakan kehidupan yang dialami setelah Peter Parker berhasil menyelamatkan kota New York dari Green Goblin. Namun, ia harus kembali berhadapan dengan karakter villain lain dengan nama Dr. Octopus atau Otto Octavius yang diperankan oleh aktor Alfred Molina. Sambil berusaha untuk menyelamatkan kota New York, Peter Parker juga berusaha untuk mengembalikan kisah cintanya yang menjadi rumit bersama dengan MaryJane atau MJ. Ditambah lagi dengan identitas Parker yang belum diketahui, permasalahan hidup yang dialaminya menjadi cukup rumit dan perlu untuk segera diselesaikan.



4. Spider-Man 3 (2007)

imdb.com

Berbeda dengan film sebelumnya yang memiliki satu karakter villain, pada urutan film Spiderman kali ini memiliki tiga karakter villain yang menyerang Peter Parker. Pada film Spider-Man 3 ini, MJ sudah mengetahui siapa identitas asli dibalik topeng Spiderman yang menjadi sosok terkenal pada saat itu. Akhirnya, hubungan yang dimiliki oleh Peter Parker bersama dengan Mary Jane kembali membaik dan cukup bahagia. Namun di sisi lain, Peter Parker merasa khawatir dengan hubungan persahabatannya bersama dengan Harry Osborn yang diperankan oleh James Franco.

Harry mempercayai bahwa Peter merupakan alasan utama dari kematian yang dialami oleh Ayahnya yaitu Norman Osborn. Tidak lama kemudian, ia mengikuti jejak yang dimiliki oleh Ayahnya dan menjadi Green Goblin untuk membalaskan dendam yang dimiliki. Tidak hanya Green Goblin saja, terdapat dua karakter villain lain yang juga muncul yaitu Venom yang diperankan oleh Topher Grace dan Sandman yang diperankan oleh Thomas Haden Church. Film Spider-Man 3 merupakan film terakhir dari Tobey Maguire untuk memainkan karakter superhero satu ini.



5. The Amazing Spider-Man (2012)

imdb.com

Memasuki era baru, urutan film Spiderman selanjutnya dibawa oleh Andrew Garfield yang tidak lain merupakan aktor dibalik karakter manusia laba-laba ini. Film ini merupakan bentuk reboot yang diproduksi oleh Sony Pictures bersama sutradara Marc Webb. Bahkan, love interest yang dimiliki oleh Peter Parker juga mengalami perubahan yang cukup berbeda. Pada film ini, Peter Parker akan jatuh cinta dengan karakter bernama Gwen Stacy yang diperankan oleh Emma Stone.

Pada dasarnya, The Amazing Spider-Man memiliki cerita yang cukup sama dengan film Spiderman sebelumnya. Namun, hal ini tentu dibalut dengan berbagai penyegaran yang membuat film ini menarik untuk ditonton sampai habis. Lebih tepatnya yaitu film ini berfokus terhadap cerita Peter Parker yang baru mendapatkan kemampuan luar biasa untuk bisa menjadi seorang superhero laba-laba. Berbeda dengan film sebelumnya, pada film kali ini Peter Parker memiliki latar belakang masih menjadi siswa SMA.

Berusaha untuk memahami kemampuan yang dimiliki, Peter Parker kemudian berkenalan dengan Dr. Curt Connors yang diperankan oleh Rhys Ifans. Ia merupakan mantan rekan kerja yang dimiliki oleh Ayahnya saat masih menjadi bagian dari Oscorp. Dr. Connors memiliki percobaan yang nantinya gagal dan membuatnya menjadi karakter villain dengan nama Lizard. Teror yang diberikan oleh Lizard kepada kota New York membuat Peter Parker menggunakan kemampuan yang dimiliki  untuk bisa kembali membawa kedamaian di kota tersebut.



6. The Amazing Spider-Man 2 (2014)

imdb.com

Masih belum selesai, urutan film Spiderman selanjutnya menceritakan tentang kelanjutan kehidupan dari Peter Parker. Pada film ini, peran Peter Parker masih dipegang oleh Andrew Garfield dengan fokus terhadap hubungan yang dijalani bersama Gwen Stacy. Berkat dukungan yang diberikan oleh Gwen, ia berusaha untuk selalu membela kebenaran yang ada. Meskipun masih sebagai seorang pelajar, tetapi ia berusaha untuk bisa membantu orang lain dengan sebaik mungkin.

Kekhawatiran yang dimiliki oleh Ayah dari Gwen membuat Peter berjanji untuk menjauhi dan melindungi putrinya tersebut. Namun, hal ini semakin sulit sejak kehadiran dari villain bernama Electro yang diperankan oleh Jamie Foxx dan Green Goblin yang diperankan oleh Dane DeHaan. Keduanya mengetahui makna kehadiran dari Gwen dalam hidup Peter sehingga membuat dirinya menjadi incaran utama. Peter harus berusaha untuk menyelamatkan New York dan juga wanita yang dicintainya tersebut.



7. Spider-Man: Homecoming (2017)

imdb.com

Urutan film Spiderman kali ini berbeda dengan sebelumnya karena termasuk ke dalam cerita dari Marvel Cinematic Universe (MCU). Karakter Spiderman yang kali ini diperankan oleh aktor muda bernama Tom Holland sebenarnya sudah pernah muncul pada film Captain America: Civil War sebelumnya. Namun, untuk film Spider-Man: Homecoming, ia lebih berfokus terhadap cerita dan kehidupan dari Peter Parker. Hal yang unik dari film ini yaitu bukan menceritakan tentang awal dari kekuatan super Spiderman, tetapi berlanjut dari kehidupan setelah bertarung bersama dengan Avengers.

Setelah mendapatkan kostum yang dirancang oleh Tony Stark, Peter menjadi bersemangat untuk membasmi segala kejahatan yang ada. Namun, petualangan untuk menghilangkan kejahatan yang ada tidak semudah itu. Ia harus bertemu dengan Vulture yang memiliki kostum bersayap canggih dan diperankan oleh aktor Michael Keaton. Di sisi lain, Peter juga merasa kesulitan dengan menjalani kehidupan yang berbeda sebagai superhero dan pelajar dengan kehidupan yang normal.



8. Spider-Man: Into the Spider-Verse (2018)

imdb.com

Jika urutan film Spiderman merupakan bentuk dari live action, kali ini terdapat film Spider-Man: Into the Spider-Verse yang berbentuk animasi. Berbeda dengan film Spiderman lainnya yang lebih berfokus terhadap Peter Parker, peran utama dalam film ini ada pada Miles Morales. Ia merupakan seorang penerus dari Peter Parker yang sudah meninggal pada jalan cerita ini. Sama seperti judulnya dengan nama multiverse, dalam film ini memiliki berbagai versi Spiderman.

Kemunculan dari berbagai versi Spiderman ini diakibatkan oleh King Pin yang tidak sengaja membuka pintu ke multiverse. Beberapa versi Spiderman yang ada yaitu Peter B. Parker (Spider-Man), Gwen Stacy (Spider-Gwen), Peter Porker (Spider-Ham), Peni Parker (SP//dr), dan juga Spider-Man Noir. Agar bisa mengalahkan kekuatan dari King Pin, para versi Spiderman ini harus bekerja sama untuk bisa mencapai kemenangan. Film versi satu ini menarik untuk dilihat dan mendapatkan banyak reaksi yang bagus karena kualitasnya yang sangat baik.



9. Spider-Man: Far From Home (2019)

sonypictures.com

Masih merupakan urutan film Spiderman lanjutan dari Spider-Man: Homecoming, pada film Spider-Man: Far From Home memiliki jalan cerita kelanjutan setelah selesainya Avengers: Endgame. Dalam film ini, diceritakan bagaimana Tony Stark memberikan peninggalan yang cukup penting untuk Peter Parker setelah ia wafat. Meskipun Peter sedang dalam masa wisata sekolah di Eropa, tetapi ia harus kembali untuk menyelamatkan dunia. Kali ini Tom Holland membintanginya berbarengan dengan aktor dan aktris kenamaan lain seperti Zendaya, Samuel L. Jackson, dan juga Jon Favreau.



10. Spider-Man: No Way Home (2021)

marvel.com

Urutan film Spiderman terakhir yang masih akan tayang pada bulan Desember 2021 mendatang yaitu Spider-Man: No Way Home. Pada film ini, Tom Holland masih akan berperan sebagai Peter Parker yang berusaha untuk menyelamatkan dunia. Pada trailer yang telah dirilis, terdapat kemunculan dari Dr. Strange yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch. Permintaan yang diberikan oleh Peter kepada Dr. Strange secara tidak sengaja membuka portal yang membawa banyak musuh bagi Peter sendiri.

Kali ini, Peter harus berhadapan dengan beberapa karakter villain yang berasal dari elemen multiverse film Spiderman terdahulu. Sejauh ini, karakter yang sudah dikonfirmasi akan muncul yaitu Green Goblin, Dr. Octopus, Sandman, Lizard, dan juga Electro. Banyak yang sudah menantikan datangnya film satu ini karena trailer yang diberikan juga menarik banyak perhatian. Saksikan dahulu trailer dari film Spider-Man: No Way Home yang menarik seperti berikut ini.



Nah, itu tadi merupakan beberapa urutan film Spiderman yang sudah dirilis sejak pertama kali tayang pada tahun 1977 silam hingga nanti akhir tahun 2021. Kamu bisa menonton film yang sudah dirilis terlebih dahulu sebelum akhirnya menonton Spider-Man: No Way Home yang baru akan tayang pada bulan Desember 2021 nanti. Hal ini bisa membantu untuk semakin meningkatkan rasa penasaran dan hype yang dimiliki untuk film Spiderman terbaru. Jika kamu berniat untuk menonton film ini sambil menikmati liburan di luar kota, kamu bisa mencari penginapan kost yang nyaman melalui aplikasi Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah