7 Film Drama Korea Tayang Bulan Januari 2022, Tanggal Tayang dan Cara Nontonnya

7 Film Drama Korea Tayang Bulan Januari 2022, Tanggal Tayang dan Cara Nontonnya — Sudah menjelang akhir tahun tentunya banyak sekali drama Korea yang sedang mempersiapkan tanggal penayangannya.

Beberapa teaser dan trailer bahkan sudah dirilis untuk memikat rasa penasaran penonton dengan cerita-cerita yang ditawarkan para pembuat drama.

Jika kamu penasaran dengan berbagai judul film drama Korea yang tayang pada bulan Januari 2022 nanti, maka Mamikos punya daftar lengkapnya berikut ini.

Daftar Film Drama Korea Tayang Bulan Januari 2022 Terbaru

pexels.com/Andres Ayrton

Beberapa trailer dan teaser dari drama dan film yang sudah dirilis tersebut sudah membuat rasa penasaran penonton memuncak.

Makanya, langsung saja cek beberapa film drama Korea yang tayang pada Januari 2022 tersebut seperti yang sudah Mamikos rangkum daftarnya sebagai berikut.

1. Ghost Doctor



Drama medik satu ini mengisahkan tentang tokoh utama bernama Cha Young-min (diperankan oleh Rain), seorang dokter yang memiliki otak jenius.

Meski demikian, Young-min adalah orang yang sangat arogan dan egois. Tak disangka pada suatu hari, Dr. Cha terlibat sebuah kasus tak terduga yang menyebabkannya masuk ke tubuh dokter lain yang tak lain adalah Go Seung Tak (diperankan oleh Kim Bum).

Kedua dokter ini tentu saja mempunyai sifat yang sangat bertolak belakang. Tak hanya itu saja, kepribadian serta kemampuan medis mereka juga cukup berlawanan.

Melalui teaser nya, diperlihatkan bahwa Dr. Cha bergelayut di punggung Go Seung Tak dan tak mau melepaskannya.

Ghost Doctor rencananya akan menayangkan episode pilotnya pada 3 Januari 2021 di kanal tvN dan di situs serta aplikasi OTT IQIYI dan VIU. Drama tersebut akan mengisi slot penayangan drama pada Senin dan Selasa.

2. All of Us Are Dead



All of Us Are Dead menjadi drama orisinal Netflix yang akan menyapa para penggemar drama di awal Januari 2022.

Drama satu ini akan fokus pada kisah mengenai situasi yang cukup ekstrem akibat wabah virus zombi di sebuah sekolah. Kemudian orang-orang di luar sekolah tersebut mencoba untuk menyelamatkan para siswa yang terjebak di dalamnya.

Drama satu ini akan mengajak kamu melihat gambaran orang-orang yang akan berjuang hingga akhir demi bisa bertahan hidup dalam sebuah ruang yang terbatas.

Selain itu, kamu sebagai penonton juga akan melihat berbagai sifat manusia yang semula tersembunyi namun muncul saat seseorang terjebak dan terdesak dalam sebuah situasi yang mengerikan.

Drama Korea satu diadaptasi dari webtoon populer dengan judul serupa dan telah dinantikan oleh para penggemarnya sejak lama.

Beberapa pemain pendatang baru menghiasi drama All of Us Are Dead tersebut. Di antaranya adalah Yoon Chan-young, Park Ji-hu, Cho Yi-hyun, Lomon, Yoo In-soo, dan masih banyak pemain berbakat lainnya.

Meskipun pihak Netflix sudah merilis pengumuman bahwa drama Korea All of Us Are Dead akan tayang di awal Januari 2022, namun hingga saat ini belum ada tanggal pasti kapan drama satu ini akan menayangkan episode perdananya.

3. Juvenile Justice

netflix.com

Film drama Korea yang tayang pada bulan Januari 2022 versi Mamikos berikutnya ada Juvenile Justice yang fokus mengisahkan seorang hakim terkenal yang bernama Shim Eun-seok (diperankan Kim Hye-soo) di Korea Selatan, yang sangat membenci salah seorang pelaku yang masih berusia remaja.

Drama ini sarat dalam mengungkapkan mengenai ketidakadilan dan pertanyaan dewasa mengenai apa artinya keadilan tersebut. Fokusnya memang akan lebih menangani kasus kenakalan usia remaja.

Hakim Shim Eun-seok adalah seorang hakim elit berpikiran tajam serta berkepala dingin. Karakter satu ini cukup bertolak belakang dengan hakim Cha Tae-joo (diperankan Kim Moo-yeol), yang jauh lebih hangat serta tak segan merangkul para remaja bermasalah yang terseret kasus.

Sementara itu, ada juga ketua juri lain yang bernama Na Geun-hee yang (diperankan oleh Lee Jung-eun) yang turut memeriahkan drama hukum satu ini.

Dalam drama Korea Juvenile Justice, penulisnya ingin para penonton dapat melihat ke depan cerita mengenai anak-anak nakal serta keputusan yang berbeda dari masing-masing hakim.

4. Tracer



Masih dalam film drama Korea yang akan tayang pada bulan Januari 2022 nanti versi Mamikos, ada drama berjudul Tracer yang cukup membuat penasaran banyak penikmat drama.

Dalam drama ini akan fokus dengan kisah mengenai karakter bernama Hwang Dong-ju (diperankan oleh Im Siwan) yang berprofesi sebagai seorang kepala divisi perpajakan 5 di Layanan Pajak Nasional Korea.

Hwang Dong-ju bekerja keras dalam melacak uang yang disembunyikan dari layanan pajak yang ia kepalai. Timnya termasuk Seo Hye-young (diperankan oleh Ko Ah-sung), yang memiliki kepribadian yang ceria serta bosnya bernama Oh-young (diperankan oleh Park Yong-woo).

Sementara itu, In Tae-joon (diperankan oleh Son Hyun-joo) merupakan seorang direktur kantor pajak daerah. Dia merupakan sosok pria ambisius dan keras kepala.

Drama Korea Tracer akan menayangkan episode pilotnya pada tanggal 7 Januari 2022 mendatang di saluran MBC. Drama Tracer akan mengisi slot Jumat dan Sabtu yang juga dapat kamu saksikan via platform Wavve.

5. Dr. Park’s Clinic



Masih dalam daftar film drama Korea terbaru yang tayang pada bulan Januari 2022 mendatang, ada drama Dr. Park’s Clinic yang juga diadaptasi dari webtoon populer dengan judul asli Naegwa Parkwonjang serta ditulis oleh Jang Bong-soo.

Webtoon nya pertama kali dipublikasikan di Kakao Webtoon pada 4 Februari 2020. Webtoon satu ini konon dibuat berdasarkan pengalaman pribadi dari Jang Bong-soo saat masih bekerja sebagai dokter selama 18 tahun lamanya.

Park Won-jang (diperankan oleh Lee Seo-jin) belum lama ini membuka sebuah klinik penyakit dalam miliknya sendiri. Tujuannya tak lain dan tak bukan adalah agar diakui sebagai dokter terampil serta ia ingin bisa menghasilkan lebih banyak uang dalam waktu dekat.

Dr. Park berpikir apabila ia membuka kliniknya sendiri, maka uangnya akan segera mengalir lebih banyak ke rekeningnya. Sayangnya, kenyataan yang dipikirkan Dr. Park sedikit berbeda dengan yang sudah dibayangkannya.

Klinik yang ia buka justru sangat sepi hingga akhirnya ia pun berada di ujung tanduk alias hampir bangkrut. Park Won-jang pun berusaha keras untuk menyelamatkan klinik yang ia bangun.

Dalam prosesnya tersebut, Dr. Park sampai menderita kerontokan rambut yang parah hingga menyebabkan kebotakan.

Park Won-jang memiliki istri bernama Sa Mo-rim (Ra Mi-ran) yang pada kehidupannya sehari-hari jauh lebih percaya dan meyakini nasihat dari program televisi medis ketimbang yang diucapkan oleh suaminya sendiri.

Dr. Park’s Clinic akan menayangkan episode perdana pada 14 Januari 2022 melalui saluran TVING.

6. Through the Darkness



Through the Darkness menjadi film drama Korea tayang Januari 2022 yang cukup dinantikan para penikmat drama misteri. Dari judulnya saja kamu pasti sudah bisa menduga bahwa drama ini mengundung tema misteri yang sangat kental.

Drama Through the Darkness diangkat dari novel fiksi dengan judul asli Akui Maeumeul Ilneun Jadeul dan ditulis oleh seorang profiler bernama Kwon Il-yong dan penulis Go Na-moo.

Novelnya sendiri telah rilis sejak bulan September 2018 yang lalu dan sudah memiliki banyak fans yang cukup banyak. Drama ini akan fokus pada kisah mengenai seorang profiler kriminal yang tengah berjuang dalam membaca pikiran pembunuh berantai.

Song Ha-young (diperankan oleh Kim Nam-gil) merupakan seorang profiler kriminal. Dia adalah orang yang sangat tenang serta memiliki karisma yang kental.

Ha-young ingin bisa menggali kasus serta melihat jauh ke dalam pikiran manusia mengenai apa yang tengan dipikirkannya.

Rencananya Through the Darkness akan menayangkan episode pilotnya tepat pada 14 Januari 2022 di stasiun resmi SBS. Drama ini akan menjadi pengganti slot penayangan drama pada Jumat dan Sabtu.

7. No, Thank You 2

hancinema.net

No, Thank You 2 menjadi sekuel dari drama sebelumnya yang tayang di tahun 2020. Drama satu ini mengisahkan tentang Min Sa-rin (diperankan oleh Park Ha-sun) yang sedang menyesuaikan diri dengan perannya yang baru sebagai seorang menantu.

Kehidupannya berjalan cukup lancar selama ini. Akan tetapi, tiba-tiba saja Min Sa-rin terlibat dalam sebuah kasus tak terduga.

No, Thank You 2 juga diadaptasi dari webtoon dengan judul Myeoneuragi dan ditulis oleh penulis Soo Shin-ji dan sudah tayang secara daring di Kakao Webtoon sejak tahun 2016.

Drama satu ini akan merilis episode perdana pada 8 Januari 2022 di platform resmi Kakao TV.

Cara Nonton Film Drama Korea Tayang Bulan Januari 2022

Mungkin kamu penasaran bagaimanakah cara untuk menyaksikan beberapa film drama Korea yang akan tayang pada bulan Januari 2022 tersebut?

Dalam ulasan kali ini, Mamikos akan memberikan juga informasi penting untuk kamu perihal bagaimana cara untuk bisa menonton film drama Korea yang ada dalam daftar Mamikos di atas.

Dari beberapa film drama Korea tayang Januari 2022 di atas ada yang akan ditayangkan di VIU, Netflix, kanal SBS, dan lain sebagainya.

Untuk mengakses situs OTT atau aplikasi VIU dan Netflix, kamu cukup mengunduh aplikasinya atau mengunjungi halamannya di peramban laptop kamu.

Biaya berlangganannya pun sangatlah terjangkau dan bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan tontonan kamu saat ini.

Sementara jika kamu hendak menonton di saluran SBS, TVING maupun Kakao, kamu akan diwajibkan untuk memiliki VPN atau virtual private network. Karena biasanya saluran-saluran tersebut tidak terbuka untuk beberapa negara lain yang mengaksesnya.

Penutup

Dari beberapa film drama Korea yang tayang pada bulan Januari 2022 di atas, judul manakah yang kira-kira mengundang rasa penasaran dan keingintahuan kamu?

Jika ada salah satu judul yang memang membuat kamu penasaran dan ingin segera menontonnya, pantengi lah di beberapa OTT atau platform yang akan memutarnya secara eksklusif.

Ingat untuk selalu mengakses atau mengunjungi link resmi dan aplikasi streaming legal dan bukan bajakan.

Karena dengan mengunjungi link atau aplikasi resmi, kamu sudah membantu para pembuat drama untuk selalu menjadi lebih baik dan menyajikan berbagai pilihan tontonan berkualitas.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah