Nonton Film Wonderland Korea 2024 Full Movie, Sinopsis, Jadwal, dan Pemeran

Nonton Film Wonderland Korea 2024 Full Movie, Sinopsis, Jadwal, dan Pemeran – Tampaknya tahun 2024 menjadi tahunnya para penggemar sinema Korea Selatan, pasalnya ada beragam judul film dalam berbagai genre yang akan rilis di tahun ini.

Salah satunya saja adalah film berjudul Wonderland yang tayang pada musim panas. Dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas Bae Suzy dan Park Bo Gum, tentunya Wonderland akan menjadi salah satu tontonan yang ditunggu-tunggu.

Sambil menunggu kabar terbaru tentang penayangan film Wonderland di Indonesia, yuk baca bocoran sinopsis, daftar pemeran, hingga info nontonnya dalam artikel ini.

Berikut Sinopsis, Daftar Pemeran hingga Jadwal Tayang Film Wonderland

res.heraldm.com

Wonderland adalah film Korea Selatan terbaru yang mengusung genre romantis dan sci-fi yang menyajikan kisah romansa yang romantis sekaligus menyayat hati.

Disutradarai oleh Kim Tae Yong yang terkenal dengan Memento Mori (1999), Family Ties (2006), dan Late Autumn (2011), film Wonderland telah dinantikan penggemar sejak sejumlah lineup-nya diumumkan pada 2020 lalu, lho.

Menggaet Bae Suzy dan Park Bo Gum sebagai pemeran utama, film ini memiliki sinopsis yang menarik. Bagi kamu yang penasaran dengan kisahnya, yuk baca artikel ini hingga bagian akhir, ya.

Bocoran Sinopsis Film Wonderland 2024

Film Wonderland mengisahkan tentang orang-orang yang menggunakan layanan Wonderland.

Nah, layanan Wonderland ini memungkinkan pengguna untuk bertemu kembali dengan orang yang sudah meninggal melalui panggilan video dengan merekonstruksi mereka melalui kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Jeong In (diperankan oleh Bae Suzy) merupakan seorang perempuan berusia dua puluhan yang ingin “menghidupkan” kembali kekasihnya yang sedang dalam keadaan koma setelah terlibat dalam sebuah kecelakaan.

Melalui layanan dengan fitur panggilan video tersebut, Wonderland pun mengikuti perjalanan Jeong In ketika akhirnya bisa kembali berkomunikasi dengan kekasihnya, Tae Joo (diperankan oleh Park Bo Gum).

Lantas, bagaimana kelanjutan kisahnya? Kamu bisa saksikan cerita lengkapnya dalam film Wonderland.

Daftar Pemeran Film Wonderland 2024

Menariknya, Bae Suzy dan Park Bo Gum dalam film ini memerankan karakter pasangan muda yang tak lagi bisa berinteraksi di dunia nyata. Mengingat karakter Tae Joo mengalami koma hingga tak sadarkan diri dalam waktu yang lama.

Sementara itu, karakter Jeong In yang diperankan oleh Suzy menggunakan layanan Wonderland agar bisa berkomunikasi dengan kekasihnya, Tae Joo.

Selain keduanya, Wonderland juga diperankan oleh Jung Yu Mi dan Choi Woo Shik. Di mana mereka memerankan karakter sebagai pengontrol peristiwa yang terjadi dalam simulasi realitas di dalam film.

Terakhir, nama aktor Gong Yoo juga masuk ke dalam deretan pemeran yang turut andil dalam film Wonderland. Ia berperan sebagai seorang pria berusia 40-an yang merindukan mendiang istrinya.

Di dalam film ini, mendiang istri Gong Yoo diperankan oleh Tang Wei, seorang aktris asal Tiongkok yang juga merupakan istri dari sutradara film tersebut, Kim Tae Yong.

Ringkasnya, berikut adalah daftar lengkap pemeran film Wonderland yang perlu kamu ketahui.

Pemeran utama:

  • Bae Suzy berperan sebagai karakter Jeong In
  • Park Bo Gum berperan sebagai karakter Park Tae Ju
  • Tang Wei berperan sebagai karakter Bai Li
  • Choi Woo Shik berperan sebagai karakter Kim Hyun Soo
  • Jung Yu Mi berperan sebagai karakter Seo Hae Ri

Pemeran pendukung:

  • Lee Eol berperan sebagai karakter Harry Boo [Hae Ri’s father]
  • Kang Ae Shim berperan sebagai karakter [Hae Ri’s mother]
  • Jeon Soo Ji berperan sebagai karakter [Jung In’s senior]
  • Nina Paw berperan sebagai karakter Hwa Ran [Bai Li’s mother]
  • Choi Moo Sung berperan sebagai karakter Lee Yong Sik
  • Sung Byung Sook berperan sebagai karakter Song Jeong Ran [Jin Gu’s grandmother]
  • Tang Jun Sang berperan sebagai karakter Choi Jin Gu [Jeong Ran’s grandson]

Guest role:

  • Gong Yoo berperan sebagai karakter Seong Jun [Bae Li’s deceased husband]
  • Jang Yoon Jung berperan sebagai karakter [Yong Sik’s wife]
  • Jang Sung Yoon berperan sebagai karakter [Yong Sik’s daughter]
  • Song Deok Ho berperan sebagai karakter [Yong Sik’s son]
  • Anupam Tripathi berperan sebagai karakter Hanan
  • Park Hee Bon berperan sebagai karakter Stella
  • Darcy Paquet berperan sebagai karakter Danny
  • Kim Sung Ryung berperan sebagai karakter Gil Soon
  • Park Yeon Woo berperan sebagai karakter [Airport male employee]
  • Park Mi Hyun berperan sebagai karakter Hyeon Mi
  • Kim Geu Lim berperan sebagai karakter [Hae Ri’s colleague]
  • Jo Hee Bong berperan sebagai karakter [Tae Joo’s senior]
  • Lee Nam Gyeong berperan sebagai karakter Seo Hae Ri [Young]

Jadwal Tayang Film Wonderland 2024

Film Wonderland sudah resmi tayang pada 5 Juni 2024 di seluruh bioskop Korea Selatan. Sayangnya, hingga artikel ini terbit, belum dikonfirmasi area pemasaran yang akan dicapai oleh distributor film tersebut.

Hal tersebut tentu membuat para penggemar sinema Korea Selatan di Indonesia bertanya-tanya kapan film ini akan ditayangkan di Indonesia.

Kira-kira jika sudah tayang di Indonesia, apakah kamu tertarik untuk menjadi salah satu penonton pertama dari film bertabur bintang ini?

Cara Booking Tiket Nonton Bioskop Film Wonderland

Bagi kamu yang tertarik untuk menyaksikan film Wonderland nanti saat ditayangkan di Indonesia, tentu ada baiknya jika kamu booking tiketnya terlebih dahulu secara online agar mendapatkan tiket.

Tentunya memesan tiket bioskop secara online dapat menghemat waktu dan tak perlu lagi mengantre lama di bioskop.

Nah, di bawah ini ada beberapa cara yang bisa kamu pilih untuk kamu booking tiket bioskop dengan mudah secara online.

1. Booking tiket bioskop film Wonderland melalui aplikasi M.tix

Jika kamu ingin menyaksikan film Wonderland di XXI, kamu bisa booking tiketnya secara online dengan beberapa cara.

Nah, kamu bisa booking tiket melalui aplikasi M.tix. Berikut adalah langkah-langkah memesan tiket via M.tix yang bisa kamu ikuti:

  • Pertama-tama, silahkan kamu klik menu m.tix pada aplikasi di ponsel
  • Kemudian, lanjutkan dengan login di halaman tersebut dengan no. HP dan PIN yang terdaftar di m.tix
  • Tentukan tanggal, jam tayang dan jumlah tiket film Wonderland yang kamu inginkan
  • Klik pada denah kursi yang tersedia di aplikasi, dan klik ‘Confirm Order’
  • Terakhir, kamu tinggal memilih jenis pembayaran dan lanjutkan pembayaran hingga selesai.

2. Booking tiket bioskop film Wonderland melalui aplikasi TIX ID

Selain itu, kamu juga bisa memesan tiket bioskop XXI film Wonderland secara online melalui aplikasi TIX ID.

Layaknya aplikasi Mtix, booking tiket film Immaculate melalui aplikasi TIX ID juga sangat mudah.

Jika kamu baru pertama kali ingin memesan tiket di TIX ID, berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Pertama-tama, silahkan unduh dan instal aplikasi TIX ID
  • Lanjutkan dengan memilih kota dan bioskop XXI yang ingin kamu tuju
  • Pilih film dan jadwal tayang yang diinginkan
  • Tentukan jumlah tiket film Wonderland yang ingin dibeli dan pilih tempat duduk
  • Terakhir, silahkan lakukan pembayaran dan dapatkan tiket elektronik.

3. Booking tiket bioskop film Wonderland melalui GoTix

Cara ketiga, kamu juga bisa memesan tiket Wonderland secara online melalui GoTix. Nah, kamu bisa memanfaatkan layanan GoTix melalui aplikasi GoJek yang sudah terinstall di smartphone kamu, ya.

Berikut panduan memesan tiket film Menjelang Ajal yang bisa kamu ikuti:

  • Pertama-tama, silahkan kamu buka aplikasi GoJek dan klik menu GoTix
  • Kemudian, pilih film Wonderland dan jadwal tayang yang diinginkan
  • Masukkan jumlah tiket dan pilih tempat duduk sesuai yang kamu mau
  • Terakhir, kamu tinggal memilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi.

4. Booking tiket bioskop film Menjelang Ajal melalui CGV

Jika kamu ingin menonton film Wonderland di bioskop CGV, kamu bisa melakukan pemesanan lewat website resmi atau aplikasi CGV Cinemas. Jika kebingungan, kamu bisa mengikuti panduannya berikut ini:

  • Buka situs resmi atau aplikasi CGV Cinemas
  • Pilih film Wonderland
  • Klik ‘Book Now’
  • Pilih jumlah tiket, waktu menonton dan posisi kursi
  • Lakukan Pembayaran
  • Booking ID dan Pass Key akan dikirim melalui email yang terdaftar di aplikasi.

5. Booking tiket bioskop film Wonderland melalui Cinepolis

Oh ya, kamu juga bisa booking tiket film Wonderland melalui cinepolis yang juga turut menawarkan pembelian tiket bioskop online, lho. Untuk caranya, kamu bisa ikuti di bawah ini:

  • Buka situs atau aplikasi Cinepolis
  • Klik menu ‘Ticket’
  • Pilih film Wonderland
  • Pilih kota, lokasi bioskop dan waktu menonton
  • Pilih posisi kursi
  • Pilih metode pembayaran.

6. Booking tiket bioskop film Wonderland melalui Shopee

Selain digunakan untuk berbelanja online, Shopee juga bisa kamu manfaatkan untuk membeli tiket bioskop online, lho.

Kini, Shopee sudah menyediakan layanan pembelian tiket khusus untuk kamu yang ingin menonton di bioskop CGV. Nah, berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Langkah awal, kamu harus install dan buka aplikasi Shopee
  • Klik kolom pencarian dan ketik kata kunci ‘Tiket Bioskop’
  • Klik Tiket Bioskop
  • Pilih film Wonderland, klik ‘Beli Tiket’
  • Pilih lokasi dan waktu menonton
  • Pilih posisi tempat duduk, lalu konfirmasi
  • Masukkan email dan nomor handphone
  • Klik checkout untuk melakukan pembayaran.

7. Booking tiket bioskop film Wonderland melalui Traveloka

Cara terakhir, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Traveloka yang juga turut menawarkan pembelian tiket bioskop secara online. Berikut adalah langkah-langkahnya yang bisa kamu ikuti:

  • Buka aplikasi Traveloka
  • Pilih menu ‘Bioskop’
  • Pilih kota dan film Wonderland
  • Klik ‘Pilih Kursi’ untuk menentukan posisi duduk
  • Klik ‘Lanjutkan’
  • Pilih metode pembayaran
  • Klik ‘Bayar Sekarang’

Nah, di atas tadi merupakan bocoran sinopsis, daftar pemeran hingga jadwal tayang film Wonderland 2024 yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu.

Film Wonderland sendiri sudah resmi tayang di bioskop-bioskop Korea Selatan pada Rabu, 5 Juni 2024 kemarin, ya.

Jika kamu ingin mengulik lebih banyak lagi tentang informasi terbaru seputar film atau drama Korea lainnya, seperti The Player 2 Master Of Swindlers 2024 atau High School Return of a Gangster, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah